Kontak Tembak di Distrik Sugapa Kabupaten Intan Jaya, TNI Berhasil Lumpuhkan 1 KSB
INTAN JAYA, PANTAUNEWS.CO.ID - Telah terjadi kontak tembak antara Tim Alap-Alap 2 dipimpin Letda Inf Alif dari Yonif Raider 715/MTL dengan kelompok KSB pada hari Sabtu (6/3/2021) pukul 11.52 WIT di Kampung Puyagia, Distrik Sugapa, KabUpaten Intan Jaya, Papua.
Kepala Penerangan (Kapen) Kogabwilhan III, Kolonel Czi IGN Suriastawa dalam rilis berita mengatakan bahwa KSB diperkirakan dari kelompok Undianus Kogoya dengan kekuatan 4 orang membawa 1 pucuk senjata bergerak dari arah Kampung Pesiga sedang menuju ke arah Kampung Kumbalagupa, Distrik Sugapa, Kab. Intan Jaya, kontak tembak dengan Tim dari Yonif Raider 715/MTL.
Dari kontak tembak tersebut, dilaporkan 2 orang KSB tertembak (1 orang tewas dan 1 orang tertembak di kaki tetapi berhasil melarikan diri), KSB lain kabur membawa senjata.
Kolonel Czi IGN Suriastawa menambahkan, sampai dengan saat ini identitas KSB masih belum diketahui karena tanpa identitas dan tidak dikenal oleh warga setempat. Tidak ada korban dari TNI dan saat ini sedang dilakukan pengurusan jenazah KSB oleh warga Kampung Sonetapa, Distrik Sugapa, Kab. Intan Jaya. (rls)


Berita Lainnya
Kecelakaan Kerja Kembali Terjadi di PT KPI RU II Dumai, Serikat Pekerja Soroti Lemahnya K3
Unit Tipidter Sat Reskrim Polres Dumai Berhasil Ungkap Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang
Bea Cukai Dumai Gelar Integrity Talk Peringati Hakordia 2025: Keluarga Hebat, Integritas Kuat
Warga Sungai Raya Digegerkan Penemuan Mayat Wanita
Pemilik 76.780 Batang Rokok Ilegal Diserahkan ke Kejari Pekanbaru
Pertemuan Bipartit Gagal, SPN Soroti Dugaan Pelanggaran Ketenagakerjaan di PT. Lancang Kuning Sukses
Dugaan Wanprestasi/Penipuan: Dua Pekerja Melaporkan Pemilik Bangunan ke Polisi,Upah buruh/tukang 13 pekerja tak kunjung Di bayar
Satpol Air Polres Bengkalis Gagalkan Kapal Asal malaysia, Bermuatan Ratusan Karung Bawang Bombai Tanpa Dokumen
Datang dari NAD ke Inhu, Iir Jadi Pengedar Sabu
Tidak Miliki Ijazah Pasca Tamat 2017 Silam, Kapolres Bantu Masyarakat Kurang Mampu
Dipenghujung Tahun 2019, Polres Dumai Ungkap 2 Kasus Pembunuhan Sadis Belum Terungkap
Kejati Riau Beri Sinyal Bakal Ada Tersangka Baru, Dugaan Korupsi RSUD Bangkinang