• Home
  • Opini
  • Riau
    • Meranti
    • Kuansing
    • Inhil
    • Inhu
    • Rohil
    • Rohul
    • Dumai
    • Bengkalis
    • Siak
    • Pelalawan
    • Kampar
    • Pekanbaru
  • Olahraga
  • Nasional
  • Politik
  • Edukasi
  • Ekonomi
  • Otomotif
  • Sumatera
  • Hukrim
  • More
    • Kesehatan
    • Internasional
    • Video
    • News
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • #Galeri
  • Indeks
PILIHAN
SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah
07 Januari 2026
20 Warga Kurang Mampu Rutin Terima Sembako Dari Tim GJB Pemuda Sintong
03 Januari 2026
DPRD Dumai Matangkan Regulasi Kepariwisataan, Dorong Kontribusi Pariwisata untuk PAD
29 Juli 2025
MK Tolak Gugatan, Paisal-Sugiyarto Siap Dilantik Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai
04 Februari 2025
Polres Dumai Tutup Tahun 2024 dengan Deretan Prestasi dan Komitmen untuk Keamanan Kota
31 Desember 2024

  • Home
  • Edukasi
  • Dumai

SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah

PantauNews

Rabu, 07 Januari 2026 15:14:39 WIB
Cetak

PANTAUNEWS, DUMAI – Program nasional Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang telah berjalan sejak awal September 2025 di SMKN 2 Kota Dumai dipastikan tidak dihentikan secara permanen. Pihak sekolah menegaskan bahwa penghentian yang terjadi hanya bersifat sementara selama masa libur sekolah dan akan kembali dilanjutkan setelah aktivitas belajar mengajar dimulai. 

SMKN 2 Dumai, sebagai salah satu penerima manfaat program MBG di Kota Dumai, memilih untuk tidak menyalurkan MBG selama liburan sekolah. Kebijakan ini diambil karena tidak tersedianya petugas pembagian makanan selama masa libur, serta telah melalui rapat dan koordinasi antara pihak sekolah dan koordinator MBG di lingkungan sekolah. 

Dari hasil rapat tersebut, disepakati bahwa penyaluran MBG dihentikan sementara hingga 28 Desember 2025. Pihak sekolah kemudian melakukan konfirmasi resmi kepada pelaksana MBG untuk SMKN 2 Kota Dumai terkait kebijakan tersebut. 

Sebagai bentuk kepatuhan terhadap aturan, seluruh dana MBG yang tidak digunakan selama periode libur sekolah telah dikembalikan ke kas negara hingga tanggal 28 Desember 2025. Tidak terdapat penggantian dalam bentuk uang tunai maupun rapelan kepada siswa, mengingat anggaran tidak digunakan dan telah dikembalikan sesuai mekanisme yang berlaku. 

Menanggapi berbagai persepsi yang berkembang, Kepala SMKN 2 Dumai menegaskan bahwa pihak sekolah tidak pernah menghentikan atau menolak Program MBG yang telah berjalan dengan baik sejak September 2025. 

“Kami tegaskan bahwa SMKN 2 Dumai tidak menghentikan atau menolak program MBG. Program ini sudah berjalan lancar sejak September 2025. Selama libur sekolah, penyaluran hanya dihentikan sementara, dan akan kembali disalurkan mulai 8 Januari 2026 seiring dimulainya kembali kegiatan belajar mengajar,” ujar Kepala SMKN 2 Dumai Zulkarnain Nasution SPd., M.T. pada Rabu 7/1/2026 diruang kerjanya. 

Ia menambahkan bahwa sekolah tetap berkomitmen mendukung penuh program MBG sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan asupan gizi peserta didik. 

Sementara itu, salah seorang petugas pelaksana MBG yang enggan disebutkan namanya menjelaskan bahwa penghentian sementara penyaluran MBG selama libur sekolah merupakan hal yang diperbolehkan dan telah diatur dalam pedoman pelaksanaan program. 

“Admin MBG selalu melakukan konfirmasi kepada PIC di masing-masing sekolah. Jika sekolah memilih untuk menghentikan sementara dengan alasan tertentu, itu diperbolehkan dan tidak dikenakan sanksi,” jelasnya. 

Lebih lanjut diterangkan bahwa penyaluran MBG merupakan hak pihak sekolah. Apabila terjadi penghentian sementara, maka alokasi MBG akan dialihkan kepada penerima manfaat kelompok B3, yakni ibu hamil, ibu menyusui, dan balita, berdasarkan data dari kader Posyandu di kelurahan sesuai lokasi dapur MBG. 

Dengan mekanisme tersebut, pelaksanaan Program MBG tetap menjunjung tinggi prinsip akuntabilitas, transparansi, dan keberlanjutan manfaat, sekaligus memastikan anggaran negara digunakan secara tepat sasaran.


Sumber : Pantaunews /  Editor : Dedi

[Ikuti PantauNews.co.id Melalui Sosial Media]


PantauNews.co.id

Tulis Komentar


Berita Lainnya

KKN UMT Bantu Program RW 03 Cimone Jaya Karawaci Tangerang

PT KPI RU Dumai Raih Sejumlah Penghargaan Dalam Event BOC-BOD Retreat PT KPI

Dalam Meningkatkan Kegemaran Membaca, Apical Grup melalui PT SDS Berpartisipasi Dalam Expo Literasi

Muskot ke V PSMTI Dumai Berjalan Sukses, Zainal Arif Terpilih Ketua Periode 2025 Sampai 2029

Kapolda Riau Kunjungan Kerja ke Dumai, Dirangkaikan Dengan Kegiatan Penanaman Pohon dan Jagung

Kepala MAN 1 Mukomuko Bahas Komitmen Orang Tua dan Siswa

Gerak Cepat Bupati Rohil H Bistaman Bantu Anak Penderita Hidosefalus Hingga Ditangani dengan Tepat

Sekda Kota Dumai H. Indra Gunawan, S.IP, M.Si Resmikan Perlombaan Tahfidz dan Tartil Tingkat SMP

Dumai Raih TPAKD Award 2024: Bukti Komitmen Pemko dalam Literasi Keuangan Pelajar

Tunaikan Janji Politik, Program Seragam Sekolah Gratsi Bupati Bistamam dan Wabup Jhony Charles Segara Direalisasikan

Wali Kota Dumai, H. Paisal, SKM, MARS Luncurkan Integrasi Pendidikan Siswa Beradab

Berhasil Jalankan Serangkaian Inovasi dan Optimasi, PT KPI Unit Dumai Catatkan Laba Tertinggi se-Indonesia

Terkini +INDEKS

Kapolres Rohil Pimpin Pertemuan Antisipasi Aksi Demo GERAM Jilid III, PT PHR Sepakati Bangun Jalan 15 Km

07 Januari 2026
SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah
07 Januari 2026
Polres Rohil Gelar Donor Darah Peringati HUT Satpam ke-45
06 Januari 2026
Polsek Bukit Kapur Bongkar Aksi Pencurian Kabel PJU di Akses Gerbang Tol Dumai, Sejumlah Pelaku Diburu
06 Januari 2026
Rutan Dumai Awali 2026 dengan Apel Nasional Kemenimipas, Teguhkan Komitmen Profesionalisme
05 Januari 2026
Wakil Bupati Rohil Jhony Charles Beri Penghargaan Personel Polres Rohil Berprestasi Ungkap 79,970 Kg Sabu
05 Januari 2026
Polsek Bagan Sinembah Berhasil Ungkap Pencurian Sepeda Motor Dengan Modus Terbaru
03 Januari 2026
20 Warga Kurang Mampu Rutin Terima Sembako Dari Tim GJB Pemuda Sintong
03 Januari 2026
Bea Cukai Dumai Perkuat Penegakan Hukum, Empat Perkara Ilegal Dilimpahkan ke Kejaksaan
31 Desember 2025
Kapolres Rohil Isa Imam Syahroni Gelar Press Release Akhir Tahun 2025, Paparkan Capaian Kinerja Sat Lantas, Sat Narkoba, dan Sat Reskrim
31 Desember 2025

Terpopuler +INDEKS

Persatuan Baraya Sunda Tampilkan Tarian Memukau di Penutupan Dufest Idaman 2025

Dibaca : 314 Kali
Warga NU Pelalawan Dan Masyarakat Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Bencana Alam Sumatera
Dibaca : 244 Kali
Erwin Sitompul: Sikap Terbuka SF Hariyanto Jadi Sinyal Kuat Komitmen Antikorupsi di Riau
Dibaca : 904 Kali
Potret Buram "Permainan" dalam Tender Raksasa di PT Pertamina Hulu Rokan (PHR)
Dibaca : 212 Kali
SF Hariyanto: Tak Ada yang Perlu Ditakuti, Penggeledahan KPK Bagian dari Penegakan Hukum
Dibaca : 394 Kali
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
PantauNews.co.id ©2020 | All Right Reserved