KPU Inhu Proses Perbaikan Administrasi 18 Parpol Peserta Pemilu
INHU, PANTAUNEWS.CO.ID - Komisi Pemilihan Umum (PKU) Inhu melakukan proses perbaikan administrasi perbaikan Partai Politik (Parpol). Sebanyak 18 Parpol peserta Pemilu 2024 di Kabupaten Inhu, Riau telah mengajukan perbaikan Bakal Calon (Balon) anggota DPRD Inhu.
"Sebanyak 18 Partai Politik mengajukan perbaikan ke KPU Inhu untuk dilakukan verifikasi selanjutnya," kata Ketua KPU Inhu Yenni Mairida kepada wartawan, Senin (10/7).
Dikatakan Yenni, proses selanjutnya setelah Parpol mengajukan perbaikan Balon anggota DPRD Inhu adalah verifikasi.
"KPU baru akan memulai tahapan verifikasi administrasi perbaikan dokumen Bakala Calon Legislatif pada 10 Juli sampai 6 Agustus 2023," kata Yenni menambahkan.
Yenni menuturkan, setelah selesai melaksanakan proses verifikasi dilanjutkan menyampaikan berita acara rekapitulasi hasil perbaikan ke Parpol.
Selanjutnya menyusun rancangan Daftar Calon Sementara (DCS). Kemudian masuk ke proses ataupun tahapan pencermatan Daftar Calon Sementara oleh Parpol pada 6 - 11 Agustus 2023. Pengumuman Daftar Calon Sementara baru akan dilaksanakan pada 19 - 23 Agustus 2023.
Terkait dengan pengumuman Daftar Calon Tetap (DCT) calon anggota DPRD Inhu akan diumumkan pada November 2023 mendatang.
"Sesuai dengan program dan jadwal kegiatan tahapan pencalonan anggota DPRD maka DCT akan diumumkan KPU pada 4 Nopember 2023 mendatang. Masyarakat nantinya akan dapat melihat secara transparan siapa calon anggota DPRD Inhu yang akan menjadi pilihannya," terangnya.
Berikut nama-nama Partai Politik yang diajukan dan sudah diterima KPU Inhu, antara lain:
1. PBB tgl 8-7-23 Pukul 09.00 WIB
2. PSI tgl 8-7-2023 Pukul 14.00 WIB
3. PKB tgl 8-7-2023 Pukul 16.00 WIB
4. PKN Tgl 9-7-2023 Pukul 10.00 WIB
5. Buruh tgl 09-7-2023 Pukul 10.15 WIB
6. PKS tgl 09-7-2023 Pukul 10.30 WIB
7. Hanura tgl 09-7-2023 Pukul 13.00 WIB
8. Perindo tgl 09-7-2023 Pukul 14.00 WIB
9. PDIP tgl 09-7-2023 Pukul 14.00 WIB
10. PAN tgl 09-7-2023 Pukul 16.05 WIB
11.Demokrat tgl 09-7-2023 Pukul 16.00 WIB
12. Garuda tgl 9-7-2023 Pukul 14.30
13. PPP tgl 09-7-2023 Pukul 16.15 WIB
14. Gelora tgl 09-7-2023 Pukul 17.00 WIB
15. Golkar tgl 09-7-2023 Pukul 19.00 WIB
16. Nasdem tgl 09-7-2023 Pukul 18.30WIB
17. Ummat tgl 09-7-2023 Pukul 21.00WIB
18. Gerindra tgl 09-7-2023 Pukul 23.59 WIB. (stone)


Berita Lainnya
Diduga Tuntutan Belum Terpenuhi, Mantan Direktur PT NHR Tutup Akses Jalan
Sinergi Polri-Masyarakat, Wakapolda Riau Evaluasi Pengamanan Wisata Religi Jelang Isra' Mikraj 2025
Edison: Mereka ini Tokoh Pendiri Kota Dumai, Sudah Sepantasnya Kita Sambangi
Suasana Hangat Warnai Serah Terima Jabatan dan Pisah Sambut Kepala Dinas Kominfo Rohil
Operasi Digelar di Tiga Titik, Sat Lantas Polres Inhu Jaring Puluhan Sepeda Motor
Terpampang Spanduk di Depan Citimall Dumai "Mohon Lunasi Gaji Kami''
GPCN Dumai Bersama 15 Orang Ex Pekerja Pabrik Kopi Rasa Sayang Akan Lakukan Aksi Damai
Program Vaksinasi di Inhu Capai Target, Ini Kata Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso
Asmar Cs Dilaporkan ke Polres Inhu
Pemko Dumai 'Lelang' 17 Jabatan Tinggi Pratama Eselon II
Indra Gunawan,SE, Sambut Baik Kunjungan Kerja TP PKK ke Diskominfotiks Rohil
Dihari Ke- 2 Suwandi Bersama Petugas Bersihkan Bundaran Ikan Sampai Ke Bagansiapiapi