2 Wanita dan 4 Pria
Polres Dumai Amankan 6 Pelaku Permainan Tembak Ikan dan Burung, Humas: Nanti KIta Koordinasikan Lagi
DUMAI, PANTAUNEWS.CO.ID – Terkait dengan aktivitas Gelanggang Permainan (Gelper) jenis tembak ikan dan burung di wilayah Kecamatan Bukit Kapur Kota Dumai, yang diduga kuat meresahkan masyarakat. Informasi yang terangkum, pada hari ini, Rabu (13/10/21), telah terjadi penangkapan 6 oknum pelaku di lokasi Rawa Pendek, RT 10, Kelurahan Bukit Nenas oleh pihak berwajib.
Indikasi permainan jenis tembak ikan dan burung ini diduga kuat mengarah kepada tindakan perjudian sehingga sebelumnya pihak Kepolisian Resort Dumai cukup intens menanggapinya. Informasi dengan penangkapan yang diduga merupakan penjaga dan pemain ini digelandang ke Polres Dumai.
Ketika dikonfirmasi Paur Humas Polres Dumai, AKP Iskandar mengatakan bahwa beliau baru sampai dari luar kota, Rabu (13/10/21).
“Nanti kita koordinasikan lagi, kebetulan saya baru sampai ke Dumai,” kata AKP Iskandar kepada awak media.
Pengamat sosial masyarakat Mufaidnuddin SH, memberikan apresiasi kepada pihak Kepolisian Resort Dumai. Informasi penangkapan 6 pelaku permainan jenis tembak ikan dan burung dikabarkan 2 wanita dan 4 pria.
“Dua jempol buat Polres Dumai. Ini yang disebut namanya Polri yang ‘Presisi’, yaitu prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan merupakan program yang diusung Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo. Ini harapan dari masyarakat untuk menyikapi setip hal yang menjadi tanggungjawab oleh pihak berwajib,” cetus Mufaidnuddin.
Selanjutnya informasi dilapangan, satu unit mesin jenis permainan tembak ikan atau burung juga diamankan oleh pihak Kepolisian Resort Dumai. (tim/rgb)


Berita Lainnya
Polres Dumai Gulung 4 Pelaku Pengedar Narkotika, Maksimal Ancaman Hukuman Mati
Dua Orang Terduga Pelaku Begal Ditangkap Polres Subulussalam
Unit Reskrim Polsek Medang Kampai Amankan Tersangka Tindak Pidana Penggelapan Dalam Jabatan
Sengketa Lahan Ratusan Hektar Antara Poktan TDB dan PT KPC Bergulir ke Mahkamah Agung
Larshen Yunus: Putusan Hakim PN Pekanbaru Tak Rasional dan Ciderai Citra Polri
Kritik Pedas Aktivis 98: Defisit Triliunan, Tapi Kasur Mewah Rp149 Juta Tetap Kebeli
Unit Tipidter Sat Reskrim Polres Dumai Berhasil Ungkap Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang
Polsek Sinaboi Laksanakan Pemasangan Plang pada Lahan Terdampak Karhutla
Amankan 2 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Ini Penjelasan Kapolsek Dumai Timur
Dugaan Wanprestasi/Penipuan: Dua Pekerja Melaporkan Pemilik Bangunan ke Polisi,Upah buruh/tukang 13 pekerja tak kunjung Di bayar
Miliki Pil Ekstasi, Dua Pria Digelandang Ke Mapolres Rohul
22 Kg Sabu Dan 10 Ribu Butir Ekstasi Dimusnahkan BNNP Riau