Jokowi soal Isu Presiden 3 Periode: Jangan Buat Kegaduhan Baru
JAKARTA, PANTAUNEWS..CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan dia tidak berminat menjadi presiden untuk 3 periode. Dia meminta tak ada kegaduhan baru dengan isu-isu di publik.
"Apalagi yang harus saya sampaikan? Bolak-balik ya sikap saya tidak berubah. jangan membuat kegaduhan baru, kita saat ini tengah fokus pada penanganan pandemi," kata Jokowi lewat Youtube Sekretariat Presiden, Senin (15/3/2021)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan dia tidak berminat menjadi presiden untuk 3 periodePresiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan dia tidak berminat menjadi presiden untuk 3 periode. (Laily Rachev/Biro Pers Sekretariat Presiden)
Seperti diketahui, Presiden Jokowi pada 2019 sudah pernah menanggapi isu serupa. Kala itu, wacana jabatan presiden menjadi 3 periode kala itu muncul bersamaan dengan usulan amendemen UUD 1945.
Pada 2019, Jokowi sudah menegaskan menolak usulan jabatan presiden menjadi tiga periode. Bahkan Jokowi merasa usulan itu seperti hendak menjerumuskannya.
Pada 2021, isu ini muncul lagi setelah politikus Partai Ummat Amien Rais melemparkan kecurigaan Jokowi akan meminta MPR menggelar sidang istimewa. Salah satu agenda sidang istimewa itu adalah memasukkan pasal masa jabatan presiden hingga tiga periode.
Kembali pada pernyataan Jokowi sekarang, dia memastikan tidak ada niat menjadi presiden selama 3 periode. Jokowi merujuk pada konstitusi yang berlaku.
"Saya tegaskan, saya tidak ada niat. Tidak ada juga berminat menjadi presiden tiga periode. Konstitusi mengamanahkan dua periode. Itu yang harus kita jaga bersama-sama," tegas Jokowi. (*)


Berita Lainnya
TRH Fasilitasi Pengobatan Bocah Bocor Jantung Asal Aceh Jaya
Panglima TNI Apresiasi Kegiatan Bhaksos dan Serbuan Vaksinasi Alumni Akabri 98 Nawahasta
Ketua DPC PJS Tanjung Jabung Barat Dikeroyok, Ketum PJS Minta Kapores Utus Tuntas
Satgas Yonif 126/KC Bagikan Perlengkapan Sekolah dan Sarana Olahraga Kepada Siswa-Siswi Perbatasan
PT Timah Tbk Kembali Bantu Pembangunan Rumah Adat Setana Jering Amantubillah
Pocari Sweat Run Indonesia 2021 Siap Digelar
PT. KAI Sediakan Layanan Pemeriksaan GeNose C19 di Stasiun, Berikut Syaratnya
PJS dan FIDKOM UIN Jakarta Sepakat Jalin Kerjasama Strategis
SPKKL Bali Bakamla RI Tingkatkan Koordinasi Stakeholder Terkait
Panglima TNI Pimpin Sertijab Pangkogabwilhan I dan III serta Danpaspampres
Wako Jakarta Pusat Harap UMKM Bisa Bangkit dan Berdaya Saing
Digugat Rp 5 M Soal Dugaan Gelapkan Dana, Ini Tanggapan Yusuf Mansur