Tingkatkan Motivasi Belajar
Satgas Yonif 126/KC Bagikan Perlengkapan Sekolah dan Sarana Olahraga Kepada Siswa-Siswi Perbatasan
KEEROM, PANTAUNEWS.CO.ID - Meningkatkan semangat dan motivasi belajar anak-anak di wilayah perbatasan RI-PNG, Dansatgas Yonif 126/KC Letkol Inf Dwi Widodo, S.H., M.Han. membagikan perlengkapan sekolah dan sarana olahraga kepada siswa SMP N 1 Senggi, Kabupaten Keerom.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti, Letkol Inf Dwi Widodo, S.H., M.Han. dalam rilis tertulisnya di Distrik Senggi, Papua, Rabu (20/07/2022).
“Semoga dengan apa yang kami berikan ini dapat membantu mengatasi keterbatasan perlengkapan sekolah bagi anak-anak di perbatasan Papua,” ujarnya.
“Sehingga tas, buku dan alat tulis serta sarana olahraga yang diberikan dapat menjadi pemicu bagi anak-anak untuk meningkatkan keinginan belajar dan membaca maupun berolahraga sehingga dapat mendorong kemajuan pola berfikir, sikap dan perilaku yang mengarahkannya kepada cita-citanya,” tambah Dansatgas.
Sementara itu Guru, Maria (50) mewakili Kepala Sekolah SMP N 1 Senggi sangat mengapresiasi apa yang dilakukan personel Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 126/KC melalui pembagian perlengkapan sekolah maupun sarana olahraga tersebut, dan berharap anak-anak sebagai tunas bangsa dalam belajar di sekolah memiliki moril yang tinggi demi masa depan Bangsa dan Negara Indonesia. (rls)


Berita Lainnya
PJS dan Pussenif TNI-AD Siap Bangun Sinergi Baru
DPC PJS Tanjab Barat Terbentuk, Wahyu Jati: PJS Siap Merangkul Jurnalis Media Online
Pilkada 2020, Masyarakat Makin Paham Pilih Pemimpin yang Berkualitas
PT Timah Tbk Boyong 35 Penghargaan ENSIA 2023 dan Best of The Best Participant
Dapatkan Bantuan 3,5 juta Dari Kemensos, Begini Cara Mendapatkannya
Catat Prestasi di Kancah Internasional, Shopee Dukung Erigo di Pagelaran New York Fashion Week 2022
FFWI Tolak Menilai Pelaku Kekerasan atau Perundungan Sekual
Jokowi soal Isu Presiden 3 Periode: Jangan Buat Kegaduhan Baru
Panglima TNI Resmikan Markas Kogabwilhan I, II, III dan Monumen Tri Matra
Jaksa Agung Dilaporkan ke Komisi ASN Terkait Dugaan Poligami
Polri dan KPI Bahas Persiapan Hari Penyiaran Nasional
Buruh Boleh Saja Menolak UU Cipta Kerja, Tapi Bahlil Sebut Investasi Adalah Kunci