Tim Dalprog Korem 174 Merauke Kunjungan Kerja Ke Kodim 1711/Boven Digoel
BOVEN DIGOEL, PANTAUNEWS.CO.ID - Tim Pengawasan dan Pengendalian Program (Dalprog) Korem 174/ATW dipimpin Kapten Cpl Markus Helaha (Pasi Anev Siren Rem 174/ATW Merauke) bersama anggota melakukan kunjungan kerja di wilayah Boven Digoel tepatnya di Kodim 1711/Boven Digoel, Selasa (4/5/2021).
Kedatangan Tim tersebut diterima langsung oleh Dandim 1711/Boven Digoel Letkol Czi Daniel Panjaitan dan para Perwira Staf Kodim 1711/Boven Digoel.
Dalam sambutannya, Dandim mengucapkan terimakasih dan selamat datang kepada Tim Daprog Korem 174/ATW yang sudah berkenan berkunjung di Kodim Boven Digoel.
Lanjutnya, kegiatan ini sebagai sarana konsultasi terkait program kerja yang dilaksanakan oleh Satuan Bawah dalam hal ini Satuan Kodim jajaran Korem 174/ATW agar lebih efektif, efisien dan optimal dalam merealisasikan program dalam mendukung tugas pokok masing-masing Staf.
“Diharapkan kepada para Perwira Seksi (Pasi) dan anggota Staf yang ditunjuk membuat Wabku untuk bertanya apabila ada sesuatu hal yang belum jelas atau bahkan belum mengerti supaya kedepannya kinerja jajaran Staf Kodim 1711/Boven Digoel lebih profesional sehingga tugas pokok tercapai,” ujarnya.
Kapten Cpl Markus juga menambahkan, kegiatan (Dalprog) ini juga merupakan bagian dari upaya Komando Atas untuk melihat sejauh mana kinerja Satuan Bawah mulai dari program yang dilaksanakan hingga yang belum dilaksanakan.
Acara selanjutnya, Tim Dalprog melaksanakan pengecekan secara langsung di jajaran Staf Kodim Boven Digoel. Selama kegiatan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19. (rls/Penrem 174 Merauke).


Berita Lainnya
Ketua DPD PJS Sumut Buka Turnamen Catur Rileks Kedua di Tebing Tinggi
Peringatan Malam Nuzurul Quran, Sekdako Dumai: Al Quran Merupakan Sumber Inspirasi dan Pedoman Mulia
Pedestrian Untuk Pejalan Kaki Akan Dibangun, Ini Penjelasan Walikota Dumai
Ketum IPPMI M Rafik Apresiasi Kinerja Kanwilkumham Sumbar
Ini Identitas Ibu dan Bayinya yang Tewas Akibat Honda BRV Tabrak Truk di Tol Pekanbaru-Dumai
Video Ceramah Ustaz Abdul Somad Diunggah di Situs Dewasa
Serikat Pekerja Nasional Buka Posko Pengaduan THR di Dumai
'PAS' Selalu Mesra, Uwo Amris: Insya Allah Kita Sudah Kantongi Dukungan Parpol
Anies Sudah Ajukan Desain Sirkuit Formula E, Tetap Masuk Monas
Sempena HUT HKN ke-55, Dinkes Dumai Selenggarakan Turnament Futsal
PT Torganda Segera Dilaporkan, Larshen Yunus: Semoga Tidak Ada yang 'Menetek' dengan Pihak Perusahaan
Masih Pandemi, Ini Tips yang Dilakukan Pengemudi Ojol