KKG Gugus Melati II Kecamatan Jangka Gelar Pelatihan Strategi Pembelajaran Jarak Jauh
Bireuen, PantauNews.co.id - Kelompok Kerja Guru (KKG) Melati II, Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireuen menggelar pelatihan strategi pembelajaran jarak jauh ditengah situasi pandemi Covid-19.
Kegiatan sudah berlangsung sejak (19/8/2020) - (28/9/2020) yang diikuti para guru se-Kecamatan Jangka serta melibatkan pengurus K3S dan UPTD sebagai pemateri, seperti dikatakan ketua gugus melati II, Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireuen Rusmiyah S.Pd yang juga menjabat Kepala Sekolah SDN 2 Jangka, Bireuen kepada pantaunews.co.id, Sabtu (03/10/2020).
Pelatihan strategi pembelajaran jarak jauh ini dengan dengan sistem (BDR) ini dibagi 2 kelas diantara kelas rendah mulai dari kelas 1, 2 dan 3 sedangkan untuk kelas tinggi mulai dari kelas 4, 5 dan 6.
Pelatihan ini merupakan pelajaran yang menghasilkan perbedaaan individu assemen kompetensi minimum (AKM) yang akan diterapkan pada kelas IV, diuji pada bulan Agustus 2021 yang siswa IV telah naik di kelas V dengan uji kelas IV dan survey karakter.
Pelatihan ini sangat penting bagi setiap guru untuk diterapkan agar guru tersebut mengerti dan paham cara belajar jarak jauh, apalagi ditengah situasi pandemi Covid-19.
Dengan mengerti cara belajar jarak jauh tentu diharapkan mengenal karakter siswa masing-masing hingga nantinya mampu melahirkan kemampuan yang dimiliki oleh siswa sebagai generasi yang baik dengan adanya pelaksanaan Kelompok Kerja Guru (KKG) sangat bermanfaat bagi guru untuk mengetahui banyak hal.
Rusmiyah mengharapkan semua kepala sekolah selalu patuh terhadap protokol kesehatan, begitu juga para siswa dan siswi. Kepada wali murid untuk bisa terus mengawasi anaknya, jangan biarkan mereka untuk bebas keluyuran, apalagi pada saat dimalam hari.(*)
Penulis: Hendra


Berita Lainnya
Peduli Bencana, Bintara Polri Angkatan 1998/1999 Polda Sumbar Bantu Korban Gempa
Proyek Pengaspalan Peningkatan Jalan di Subulussalam yang Diduga Kejar Target, Kini Telah Ditutup Aspal Baru
Tindaklanjuti Laporan Warga, Haji Uma Kunjungi Lokasi Kemunculan Harimau di Aceh Timur
YARA Nilai 100 Hari Kerja Pj Bupati Aceh Singkil Gagal, Akan Surati Mendagri
Tradisi Meugang, Warga Kota Subulussalam Padati Wisata Nantampuk Mas
MTsN 1 Inovasi Kota Subulussalam Raih 15 Penghargaan
Terkait Persoalan Si J dan H, Rahman Manik: Kita Semua Orang Dekat BL 1
Kepala Desa di Aceh Tengah Mengaku Dipaksa Ikut Bimtek, Haji Uma Minta Kapolda Aceh Turun Tangan
Terkait Peresmian Jalan dan Jembatan Longkib, Penggiat Medsos: Kurang Elok Untuk di Pertontonkan
Terkait Pengesahan Omnibus Law Cipta Kerja, Kebijakan DPR Dinilai 'Konyol'
Bahagia Maha: Kadisdikbud Jangan Arogan Menyikapi Para Guru PPPK
Sejumlah Jurnalis Nyatakan Sikap Langsung Kepada Kapolres Subulussalam