Brimob Kompi 2 Batalyon C Bersama Puskesmas Penanggalan Buka Gerai Vaksin di Subulussalam
SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Satuan Brigade Mobil (Brimob), Polda Aceh Kompi 2 batalyon C pelopor, bersama Puskesmas Penanggalan membuka gerai vaksin Covis-19 di SDN 1 Penanggalan, kota Subulussalam. Senin (14/02/2022).
Dalam kegiatan gerai vaksinasi itu, Brimob Polda Aceh berkerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Subulussalam dan Puskesmas Penanggalan untuk anak usia 6 sampai 11 tahun.
Disampaikan Komandan Satuan Brimob Polda Aceh Kombes Pol Selamat Topan, S.I.K., M.Si. Melalui Komandan Kompi 2 Batalyon C Pelopor AKP Yusman, S.H mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat capaian Vaksinasi untuk anak 6 sampai dengan 11 tahun di wilayah Kota Subulussalam.
"Vaksinasi ini sangat penting untuk melindungi anak-anak kita. Jadi bukan hanya orang tua saja yang harus divaksin, anak-anak pun juga harus mendapat vaksinasi," sampai Komandan Satuan Brimob Polda Aceh Kombes Pol Selamat Topan, S.I.K., M.Si. Melalui Komandan Kompi 2 Batalyon C Pelopor AKP Yusman, S.H
Komandan Kompi juga menghimbau kepada dewan guru, wali murid dan siswa-siswi agar mendukung program vaksinasi di kalangan anak-anak ini. Serta dukungan orang tua agar putra- putri mereka mau divaksin sangat membantu. Kata Danki.
"Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini dapat membantu mempercepat proses vaksinasi anak dan masyarakat untuk mendukung pemerintah dalam melawan pandemi Covid-19," tutup AKP Yusman.
Diketahui kegiatan Vaksinasi tersebut, berjalan baik dan lancar serta mematuhi protokol kesehatan. (Rls/Juliadi)


Berita Lainnya
Kejari Subulussalam Serahkan Wakaf Modal UMI
Jelang Idul Fitri, Honorarium Tenaga Honorer Dinsos Subulussalam Tak Kunjung Cair
Penutupan dan Sambut Ramadhan, Perwiridan Karya Agung Gelar Tausiah
Dengan Inisiatif, Kabid Bayar Gaji Personil Damkar Kota Subulussalam
Polda Sumbar dan Wartawan Latihan Menembak Bersama
Jadi Plt Terlama, Kadinkes Kota Subulussalam Baru Sekali Melaporkan Harta Kekayaannya
IMASKER Sukses Mengelar Futsal Cup Di Kota Subulussalam
Reynaldo, Ketum Ikama Lantik Kepengurusan Ikama Labuhan Batu Raya
Kepsek SDN 17 Sarik Alahan Tigo Adakan Lomba Tahfidz Tanpa Anggaran Sekolah
Anggota DPRK Minta Walikota Subulussalam Tepati Janji
Breaking News: Dikabarkan Seorang Pria Tewas Gantung Diri di Subulussalam
DPRK Subulussalam Minta Dishub Kerahkan Personil Disetiap Persimpangan