PILIHAN
Peringatan 10 November, PMII dan IPMM Kota Dumai Ziarahi Makam Pahlawan
Dumai (PantauNews.co.id) - Dalam rangka memperingati hari Pahlawan yang diperingati setiap 10 November, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia pengurus cabang Kota Dumai ( PMII PC Kota Dumai) ,Ikatan Pemuda Masjid dan Musholla Kota Dumai ( IPMM Kota Dumai) melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Damai Sentosa, di Jalan Soekarno - Hatta, Kelurahan Bukit Batrem,Kecamatan Dumai Timur pada, Minggu (10/11/2019) sore.
Ketua PMII Kota Dumai, Yuri Syaukas mengatakan, kegiatan membersihkan makam pahlawan adalah bentuk penghormatan paling kecil yang bisa kita lakukan. Adapun, penghormatan seutuhnya adalah dengan meneruskan perjuangan para pahlawan dalam menegakkan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia.
"Selain bersih - bersih, kita juga turut melakukan ziarah membacakan takhtim dan do'a serta merenungkan perjuangan para pahlawan dalam memerdekakan bangsa ini," ujar Yuri.
Dikatakannya lagi, "Kegiatan ini sudah menjadi rutinitas PMII sejak tahun 2015. Setiap tanggal 10 November, kita datang kesini untuk bersih - bersih, doa bersama untuk mengenang jasa para pahlawan," tambahnya.
Ditempat yang sama Wakil Ketua Ikatan Pemuda Masjid dan musholla (IPMM) Kota Dumai, Muhammad Rahmad Pdd mengatakan, Ziarah Kubur itu mengingatkan kita akan kematian.
Ditambahnya, yang kita ziarahi adalah makam Pahlawan, selain ingat kematian, kita juga teringat akan pengorbanan.
"Mereka berkorban darah bahkan nyawa, kita berhutang kepada mereka dalam meneruskan perjuangannya," tambahnya.
Kegiatan yang di ikuti oleh puluhan Mahasiswa dan Pemuda ini diawali dari kegiatan membersihkan makam, mengenang para pahlawan, membacakan takhtim tahlil dan ditutup dengan do'a.
Penulis : Al Amin



Berita Lainnya
Pemdes Pisangan Jaya Kabupaten Tangerang Tetap Aktif dan Berprestasi di Masa Pandemi
Erwin Sitompul Sebut Gubernur Riau Pertontonkan Kemewahan, Disaat Sebagian Guru Bantu Haknya Belum Dibayarkan
Apakah Pihak Perusahaan yang Dipersalahkan, Jalan Purnama - Lubuk Gaung Langganan Macet ?
Uniknya Desa Jonggrangan di Klaten, Banyak Warga Terlahir Kembar
Diduga Pihak Disdikbud Dumai 'Plinplan', Sejumlah Guru, Staf TU beserta Wali Murid Lakukan Aksi Mogok Jilid II
Diterima Dewan Pers, PJS Konsultasi Pendaftaran Konstituen
Gelar Musda dan Pelantikan DPD serta DPC PJS Se- Banten, Timan : Jurnalis PJS Wajib Kompeten dan Profesional
Ahli Waris Amat Bin Kaian Remajakan Kampung Cacing
Pemutusan Kontrak Sepihak PT. Siprama Cakrawala, Serikat Pekerja Nasional Angkat Bicara
Tanpa Walikota , Dumai Expo 2019 Resmi Ditutup Asisten III Setda Dumai
Misteri Kasus 'Ketok Palu' APBD 2014 Provinsi Riau Menguap Kembali
Ikatan Keluarga Rokan Hilir Kota Dumai Bangun Gedung Persatuan, Walikota Hadiri Peletakkan Batu Pertama