Ustadzah Nur Yaqin, 14 Tahun Mengabdi Mengajar Mengaji di Desa Muara Batu-batu
SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Cerita singkat pengalaman mengajar anak-anak mengaji di TPA Cinta Karya, pada tahun 2008 saya (Ustadzah Nur Yaqin) di ajak panitia TPA untuk dipercayakan mengajar ilmu agama kepda anak-anak yang ada di Desa Muara Batu-batu, Kota Subulussalam. Disana saya mengajar di tiga dusun, Dusun Mulai, Dusun Karunia dan Dusun Rahmat.
Dari tempat tinggalnya di Aceh Singkil, ia menempuh 55km perjalanan untuk mengajar di Desa Muara Batu-batu sebagaimana amanah dari keuchik (kepala desa) setempat dan Alhamdulillah Sekarang sudah menetap di kampong tersebut tidak harus lagi pulang pergi ke Aceh Singkil.
Pada awal saya mengajar, santri disana mencapai 160-an dengan tenaga mengajar hanya seorang diri. Sampai pada saat ini satri yang aktif mencapai 110 orang anak.
“Alhamdulillah, sudah hampir 14 tahun saya mengabdi mengajar anak-anak mengaji, supaya mereka paham betul tentang agama. Biarpun gaji tidak seberapa, semangat mengajar ini terus saya lakukan demi ilmu yang saya miliki ini dapat dipelajari oleh anak-anak. Mengajar mengaji telah menjadi darah daging saya sekarang, sudah tidak dapat dipisahkan lagi,” Ucap Nur.
Karena kegigihan beliau, kegiatan belajar mengaji di Desa Muara Batu-batu tak pernah berhenti. Sekalipun beliau sakit, bahkan santri-santriwatinya yang akan mengajarkan ke yang lain. Begitu semangatnya mereka.
Nur Yaqin menyampaikan ucapan terimakasih nya kepada lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT) yang sudah memberikan santunan kepada guru-guru ngaji sepertinya.
“Semoga Allah membalas semua kebaikan ini. Aamiin,” tutup beliau terharu. (Ali Hanafi)


Berita Lainnya
Proyek Jembatan Penghubung Jalan Kecamatan Simpang Kiri dan Longkib Diduga Sarat Masalah
Rehab Dua Rumah Warga Miskin, Pemdes Gunong Kapho Alokasikan Dana 59 Juta
PJID-N Aceh Soroti PT BDA, Bang Migo: Jalan Ini Dibuat dari Uang Rakyat
Pesawat Tempur Jatuh Di Kampar,Riau
Haji Uma: Jangan Jadikan Gangguan Sistem Layanan BSI sebagai Alasan untuk Mendegradasi Kekhususan Aceh
Spanduk Bertuliskan "Pick up 2,7 Ton Jurus Jitu Pokja Untuk Tuan" Terpasang di Kota Subulussalam
Peduli Terhadap Yusniati, KNPI Bersama Masyarakat Subulussalam Serahkan Hasil Penggalangan Dana
Bahagia Maha: Terlalu Dipaksakan dan Terindikasi Ada Titipan Timses
Bupati Tanjabar Tinjau Sejumlah Ruang Gedung Baru Kantor Bersama Pemerintah
Pengurus PCNU Solok Silaturahmi dengan Wakil Bupati Kabupaten Solok
Wako Subulussalam Tak Temui Ratusan Pendemo, Pendemo: Sayang Adik
SD Dah Tanpa Pagar, Warga Dirikan Pagar Berbahan Pelepah Sawit