Update Dampak Banjir di Sintang Kalbar: 4 Meninggal-25.884 Warga Ngungsi
SINTANG, PANTAUNEWS.CO.ID - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan kondisi terkini seputar banjir di Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat. Sejauh ini, sudah ada 4 orang yang meninggal dunia akibat banjir yang terjadi sejak 4 minggu yang lalu itu.
"33.818 KK/112.962 jiwa terdampak. 7.545 KK/25.884 jiwa tersebar di 32 posko pengungsian, 4 orang MD," kata Kapusdatinkom Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam keterangannya, Kamis (18/11/21).
Kondisi ini terdata oleh BNPB per Kamis 18 November 2021 pukul 10.00 WIB. Selain itu, sebanyak 6 unit jembatan rusak serta 77 gardu PLN turut terdampak.
"Kurang lebih 35.807 unit rumah (terdampak). TMA (tinggi muka air) kurang lebih 100-500 cm," imbuhnya.
BPBD Sintang saat ini masih melakukan pendataan dan berkoordinasi dengan instansi terkait, serta melakukan evakuasi korban bersama tim gabungan. Dapur umum dan tenda pengungsian juga telah didirikan.
"Banjir di Kabupaten Sintang berangsur surut 50 cm. Bantaran Sungai Melawi mengalami penurunan ± 50 cm," ungkap Abdul. (*)


Berita Lainnya
Ainun Berjuang Melawan Kanker Ovarium, Habibie Melawan Gagal Jantung
Delapan Rumah di Entikong Amblas Akibat Longsor
Gelar Musda dan Pelantikan DPD serta DPC PJS Se- Banten, Timan : Jurnalis PJS Wajib Kompeten dan Profesional
Serikat Pekerja Nasional Kota Dumai Kunjungi kediaman Walikota Dumai, Ada apa?
Perseteruan Jual Beli Saham Antara PT Asia Raya Nusa Energi dan PT Batam Indah Samudera Berakhir Damai
Wakapolda Riau Terima Curhatan Masyarakat Seputar Pencurian, Miras, Narkotika, Pelanggaran Lalulintas Dan Pungutan liar
Peluang Petani Cabe Daerah Menjual Cabe
Cegah Karhutla Meluas, TNI-Polri dan Manggala Agni Bersinergi Laksanakan Patroli Terpadu
Dede Fernanda Nakhodai Karang Taruna Kelurahan Jaya Mukti
Virus Corona Ancam dan 'Hantui' Masyarakat, Ketua Hanura Dumai: Patuhi Kebijakan Pemerintah Demi Keluarga Tercinta
Tasril Jamal Bicara Soal Ekonomi Digital, Infrastruktur dan Banjir Di Kota Tangerang
Banjir Makan Korban, Bocah Dua Tahun Tewas di Sawah Belakang Rumah