DPD KNPI Dumai Gelar Silaturahmi Antar Sesama Pengurus
DUMAI, PANTAUNEWS.CO.ID - Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Dumai Rian Dwi A, ST beserta jajarannya menggelar silaturahmi antar sesama pengurus sekaligus pembacaan nama-nama pengurus, di Gedung Sri Bunga Tanjung, Jalan Putri Tujuh, pada hari Sabtu (16/10/2021).
Rian Dwi merupakan ketua terpilih periode 2021-2024 dari hasil Musda pengurus DPD KNPI lama yang dipimpin Agus Tera pada 28 Agustus 2021 lalu.
Rian Dwi mengatakan bahwa acara silaturahmi antar sesama pengurus DPD KNPI Dumai ini digelar untuk mengenal satu sama lainnya, sehingga sesama pengurus dapat menjalin komunikasi.
Dalam acara ini turut dihadiri mantan Ketua DPD KNPI Dumai Agus Tera yang kini menjabat sebagai Ketua DPD Majelis Pemuda Indonesia (MPI) Dumai.
Agus Tera mengatakan, jadikanlah organisasi KNPI menjadi tempat menjalin silaturahmi.
Agus juga berharap di masa kepemimpinan Rian Dwi ini, dapat membawa organisai KNPI Dumai lebih baik lagi. (Aan Heru Saputra)


Berita Lainnya
Berbagi Kasih pada Masyarakat Yang Membutuhkan, Ini Yang Dilakukan Aliansi Media Indonesia (AMI)
Ini Penjelasan Diskominfo Dumai. Terkait Anggaran Media
Pemprov Riau Buka Lelang 12 Jabatan, BKD: Tinggal Menunggu Izin KASN
Ini Kriteria Calon 4 Jabatan BRK yang Diinginkan Gubernur Riau
Kapolda Riau Irjen Iqbal: Kemampuan Teknis dan Literasi Digital Sangat Penting Dikuasai Bhabinkamtibmas
Belanja Kebutuhan Atlit Kontingan Inhu Porprov Riau ke-X Kuansing Dipertanyakan
Upaya Pencegahan dan Penanganan Covid 19, Polda Riau Siap Bantu Pemerintah
Anjloknya Harga TBS Di Riau, Hatta Munir: Instruksi Pemda Seperti Diacuhkan Pemilik PKS
Polres Dumai Laksanakan Patroli Skala Besar Dan Bagikan Bansos Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19
Danramil 02/BK, Kodim/0320 Dumai Laksanakan Serbuan Vaksin 1 dan 2
Mengenang Almarhum Affan Kurniawan, Polres Dumai Sampaikan Rasa Duka Cita Mendalam
Sosialisasi Green Policing, Polsek Simpang Bersama Guru dan Murid SDN 03 Simpang Kanan Tanam Bibit di Sekolah