Hari Kelima Ops Zebra LK 2022, Satlantas Polres Inhu Kedepankan Binluh
INHU, PANTAUNEWS.CO.ID - Pelaksanaan Operasi Zebra Lancang Kuning (LK) 2022 yang digelar Satlantas Polres Inhu pada hari ini, Jumat (7/10) lebih mengarah pada Pembinaan dan Penyuluhan (Binluh) kepada pengguna jalan raya untuk senantiasa menaati peraturan lalu lintas.
"Operasi Zebra LK hari ini kita laksanakan pada 3 titik, yakni jalan SMA Kota Rengat, Jalan Lintas Timur (Jalintim) Kecamatan Rengat Barat dan di Jalintim Kecamatan Seberida, lebih mengarah pada Binluh yang humanis," kata Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso SIK MSi melalui Kasat Lantas Polres Inhu AKP Rocky Junasmi SIK MH didampingi PS Kasubsi Penmas Polres Inhu Aipda Misran, Jumat (7/10).
Dikatakan Rocky, sebagaimana amanat Kapolres Inhu ketika apel gelar pasukan Operasi Zebra LK 2022 beberapa hari lalu, operasi ini, mengedepankan kegiatan edukatif dan persuasif serta humanis.
Didukung dengan penegakan hukum secara elektronik atau teguran simpatik dalam rangka meningkatkan simpati masyarakat terhadap Polri, dengan menerapkan protokol kesehatan.
"Binluh merupakan salah satu edukasi persuasif yang kita lakukan secara humanis," ujarnya. (stone)


Berita Lainnya
Kemenkominfo RI Gelar Webinar Series III di Pekanbaru
Pemerhati: Pemberantasan 'Praktek Haram' Tersebut, Semuanya Tergantung Niat Aparatur
Wirid Remaja Masjid Darul Falah Gurun Panjang Kembali Diaktifkan
Meriahkan MTQ Ke 20 Tahun 2025, DLH Rohil Lakukan Berbagai Kegiatan, Mulai Pembersihan, Pengecatan Kanstin Hingga Lampu Hias
PETI Beroperasi Sekian Lama, Kades Semelinang Tebing Bungkam Dikonfirmasi
Kajari Rohul Pri Wijeksono Pimpin Peringatan Hari Bakti Adhyaksa Ke-62
Cipayung Plus Gelar FGD Bahas Subsidi BBM, Kapolda Riau: Salut, Lebih Fokus dan Elegan
Polres Kuansing dan Instansi Terkait Laksanakan Pemeriksaan Swab Antigen
PHR Lirik dan Kampar Gelar Silaturahmi Bersama PWI & AJI Inhu
M Zaki Sebagai SEKDA Resmi Dilantik Oleh Bupati Rohul Bapak H SUKIMAN
Pemerintah Dumai Gelar Uji Publik Terkait KLHS Dan RPJPD 2025 -2045
GRIB Jaya PAC Dumai Timur Serahkan Mandat ke Anak Ranting Buluh Kasap, Komitmen Berkontribusi untuk Masyarakat