Tingkatkan Semangat dan Prestasi Belajar
Pangdam XVII/Cenderawasih Beri Bantuan Komputer untuk Panti Asuhan Polomo Sentani
JAYAPURA, PANTAUNEWS.CO.ID - Setelah sebelumnya melaksanakan kunjungan, memberikan sosialisasi Protokol Kesehatan Covid-19 dan pemberian bantuan sembako, kali ini Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen YNI Ignatius Yogo Triyono, MA yang diwakili oleh Kabintaldam XVII/Cenderawasih Letkol Arh Antonius Andre menyarahkan bantuan 8 unit komputer dan 2 unit printer kepada Panti Asuhan Polomo Sentani, Jayapura, Selasa (9/2/2021).
Kabintaldam XVII/Cenderawasih mengatakan, pemberian ini merupakan rangkaian bantuan berbagi kasih dari kunjungan Bapak Pangdam yang dilakukan beberapa hari yang lalu. “Bantuan ini merupakan pemberian Bapak Pangdam untuk membantu proses belajar anak-anak panti asuhan yang saat ini melaksanakan belajar secara online,” ucapnya.
“Diharapkan dengan bantuan tersebut dapat menambah semangat anak-anak disini agar lebih rajin belajar dalam mencapai cita-citanya. Semoga dengan bantuan yang diberikan oleh Bapak Pangdam dapat bermanfaat serta menambah semangat dan prestasi belajar anak-anak di Panti Asuhan ini,” harap XVII/Cenderawasih.
Usai menerima bantuan tersebut, Kepala Panti Asuhan Bapak Diakon Dominggus Kaki OFM menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Pangdam bersama anggota Kodam XVII/Cenderawasih.
“Terima kasih Bapak Pangdam atas batuan yang diberikan kepada kami dan anak-anak yang berada di Panti Asuhan, semoga Bapak Pangdam bersama pejabat dan anggota Kodam senantiasa diberikan kelancaran dalam bertugas serta membawa kedamaian bagi Tanah Papua,” ujar Bapak Dominggus. (rls/Pendam XVII/Cenderawasih).


Berita Lainnya
Semburan Gas Berpotensi Terbakar dan Beracun, EMP Bentu Turun ke Tenayan Raya
Sekdes Margasari: Panitia Pilkades Sudah Dalam Tahapan DPT
Jokowi Beserta Beberapa Tokoh Nasional Hadiri HUT RI ke 74
Penggerebekan Menargetkan Geng Narkoba, Operasi Polisi Tewaskan 121 Orang
Miliki Persamaan dengan RA Kartini, Nita Ariani: Selamat Hari Ibu Nasionalisme
Liverpool Layak Menduduki Gelar Juara di Liga Premier Inggris 2019-2020
Ketum Ormas FBB Dukung Para Mahasiswa Tuntut Oknum Polisi Yang Arogan
Terkait Dugaan Kearoganan Oknum Petugas Keamanan, Humas PGN Dumai Mohon Maaf
Kapolres Rokan Hilir Cek Harga dan Ketersediaan Sembako di Pasar Ujung Tanjung
Pekerjaan Saluran Air Di Bugel Mas Indah Kota Tangerang Diduga Malah Akibatkan Banjir
Selain Tak Pasang Plang, Proyek Semenisasi di Gurun Panjang ini Tak Libatkan Ketua RT Setempat
Koramil 09/Mauk Gelar Pelaksanaan Vaksinasi Di Desa Kedung Dalem, Kabupaten Tangerang