Bupati Halmahera Timur Meninggal Dunia Usai Daftar ke KPU
Ternate, PantauNews.co.id - Calon Bupati petahana Halmahera Timur, Muhdin Ma'bud, meninggal dunia. Peristiwa ini terjadi beberapa jam setelah Muhdin mendaftarkan dirinya ke KPU Halmahera Timur.
Kabar meninggalnya Bupati Halmahera Timur Muhdin Ma'bud dibenarkan Kepala Biro Protokoler Kerjasama dan Komunikasi Publik Setda Malut, Mulyadi Tutupoho.
"Iya, benar," kata Mulyadi saat dimintai konfirmasi, Jumat (4/9/2020).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Muhdin bersama pasangannya, Anjas Taher, pagi tadi mendaftarkan diri ke KPU Halmahera Timur. Keduanya dikawal para pendukung saat mendaftar.
Setelah itu, Bupati Halmahera Timur Muhdin Ma'bud menyampaikan orasi politik di depan pendukung di kediamannya, Desa Sangaji Kecamatan Kota Maba, Halmahera Timur.
Muhdin terjatuh pingsan saat orasi di podium. Dia lalu dilarikan ke RSUD Kota Maba dan dinyatakan meninggal dunia.
Belum diketahui penyebab meninggalnya politikus Partai Golkar ini.
Diketahui, dalam Pilbup Halmahera 2020 pasangan Muhdin-Anjas didukung Golkar, Partai NasDem, Demokrat, Hanura dan PKPI. ***


Berita Lainnya
Rapat dengan Gubernur, Jokowi Singgung Lockdown di Berbagai Negara
PJS Indramayu, Terdaftar di Kesbangpol Sebagai Organisasi Profesi Pers
Jelang HPN di Medan, DPD Serahkan SK DPC PJS Kota Tebing Tinggi
Kasus Djoko Tjandra, Propam Masih Periksa 2 Jenderal Polisi
Kasum TNI Tinjau Pelaksanaan Gladi Bersih HUT ke-76 TNI Di Istana Merdeka
Ketua DPC PJS Tanjung Jabung Barat Dikeroyok, Ketum PJS Minta Kapores Utus Tuntas
Pasca Munas II, PJS Perkuat Konsolidasi Umumkan Kepengurusan Baru
Bangun Sinergitas Penguatan Kelembagaan KI Babel Kunjungi Kejati Babel
Yasonna Laoly Bantah Anaknya Terlibat Monopoli Bisnis di Lapas
Tahun 2023 Pengaduan Karya Jurnalistik Melalui Aplikasi Elektronik
Bahaya Judi Online, Satgas Pemberantasan Dibentuk
Tiga hari tertimbun runtuhan akibat gempa Cianjur, Balita diselamatkan dalam kondisi hidup