Bagikan Takjil dan Buka Bersama, Ini Kata Ketua PSI Kota Subulussalam
SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Seiring akan berakhirnya bulan Ramadhan 1444 H Tahun 2023. Ketua beserta seluruh pengurus Partai Solidaritas Indonesia (PSI), berbagi takjil kepada masyarakat sekaligus menggelar buka puasa bersama, di Viz Cafe, Desa Sikelang, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, Aceh.
Rinto Berutu S.Pd, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Subulussalam, menyampaikan, kegiatan membagikan Takjil kepada masyarakat itu terlaksanakan di depan Kantor DPD PSI, Desa Kampung Baru, Kecamatan Penanggalan, Senin, (17/04/22).
"Berkat izin Allah, tadi kita bersama para kader PSI telah membagikan Takjil kepada masyarakat yang melintas di depan Kantor DPD PSI," ujarnya.
Lanjutnya, terkait kegiatan tersebut, merupakan suatu bentuk dalam rangka menjalin silaturahmi dengan masyarakat dan seluruh Pengurus DPC PSI SE Kota Subulussalam, di bulan yang penuh berkah ini.
Disitu, juga turut pembahasan terkait Penguatan konsolidasi PSI seluruh kader PSI dan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) dan juga sebagai bentuk kesiapan Pemilu 2024 mendatang.
"Kita optimis dari PSI menargetkan 4 (Empat) Kursi Legislatif di 2024 mendatang," tungkas, Rinto. (Juliadi)


Berita Lainnya
LPMP Aceh Apresiasi Kinerja Dinas Pendidikan Kota Subulussam
Pastikan Berjalan Lancar dan Tertib, Camat Bangko Aspri Mulya Monitoring Penyaluran Bantuan Pangan Nasional
Polres Lampung Utara Berhasil Ungkap 38 Kasus Tindak Pidana
Diduga Palsukan Tanda Tangan, Keluarga Pelapor Tunjuk YARA Sebagai Kuasa Hukum
Unit Intel Kodim 0311/Pessel Amankan Kurang Lebih 10 Kubik Kayu
KASN Layangkan Surat Penegasan ke Pj Bupati Singkil
Kepentingan Sterilisasi, IGD RSUD KH Daud Arif Sementara Tidak Menerima Pasien Baru
Ada Apa Dengan FORSIGAB
Bersama Masyarakat, LAKI dan LP Tipikor Klaim Lahan Eks HGU PT Laot Bangko
Kebakaran Di Kota Subulussalam Hanguskan Rumah Warga Berkonstruksi Dari Kayu
Zulfan Menang Terpilih di Pilkampong, Ini Pesan Pj Kampong Sikelondang
Personil Polres Subulussalam Patroli Skala Besar