Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto Pimpin Sertijab Kapolsek Dumai Kota
DUMAI, PANTAUNEWS.CO.ID - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K pimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kapolsek Dumai Kota Jajaran Polres Dumai, Senin (19/09/2022) pukul 08.45 WIB bertempat di Gedung Citra Waspada Mapolres Dumai dengan menerapkan Protokol Kesehatan Cegah Covid-19 secara ketat.
Pejabat yang melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) adalah Kapolsek Dumai Kota dari Iptu Renaldy Yudhista Indrasari, S.Tr.K kepada Ipda Gery Barloy Pangestu, S.Tr.K.
Rangkaian Serah Terima Jabatan (Sertijab) diawali dengan Pembacaan Keputusan Kapolda Riau tentang Pengangkatan dan Pejabat Dilingkungan Polda Riau, dilanjutkan Pengambilan Sumpah Jabatan oleh Pejabat Yang Baru yang dipimpin oleh Kapolres Dumai.
Selanjutnya Penandatanganan Naskah Berita Acara Serah Terima Jabatan, Pakta Integritas dan Sumpah Jabatan oleh Pejabat Yang Baru disaksikan langsung oleh Kapolres Dumai, Pejabat Utama dan Kapolsek Jajaran Polres Dumai. Kemudian kegiatan Serah Terima Jabatan (Sertijab) diakhiri dengan Pembacaan Do'a.
Dalam arahannya Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K selaku Inspektur Upacara mengucapkan selamat atas promosi yang didapatkan oleh pejabat baru maupun pejabat lama yang ditempatkan di tempat tugas yang baru.
“Kepada pejabat baru diharapkan secepat mungkin melakukan adaptasi lingkungan dan langsung bekerja dengan baik agar pelayanan hukum kepada masyarakat dapat berjalan dengan optimal seperti sebelumnya dan harus ditingkatkan. Segera menyesuaikan diri sebagai Kapolsek Harkamtibmas dengan membuat inovasi-inovasi kegiatan pencegahan dan pembinaan dibidang Kamtibmas, sehingga Polsek Dumai Kota dapat menjadi ikon Polsek Harkamtibmas yang benar-benar melayani dan dekat dengan masyarakat,” ujar Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K.
Ditambahkan AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K, untuk pejabat yang lama saya mewakili Keluarga Besar Polres Dumai dan Bhayangkari Cabang Dumai mengucapkan terima kasih atas pengabdiannya selama ini di Polres Dumai dan semoga sukses ditempat tugas yang baru nantinya.
“Mutasi dan promosi jabatan dilingkungan Polri ini adalah suatu hal yang biasa sebagai upaya penyegaran yang dilakukan oleh pimpinan sekaligus sebagai promosi jabatan atas personil Kepolisian yang berdedikasi dalam menjalankan tugasnya,” pungkas Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K. (rls)


Berita Lainnya
Terapkan Protokol Kesehatan, Polres Dumai Laksanakan Pemotongan Hewan Kurban
DPW NasDem Riau Ajak Seluruh Pihak Jaga Suasana Tertib dan Kondusif Menjelang Pelantikan Presiden RI
Koalisi 5 Aliansi Berikan Kajian Telaa’h dan Bantu Kejati Riau Usut Dugaan Dana Hibah 8, 5 M
Upaya Pencegahan dan Penanganan Covid 19, Polda Riau Siap Bantu Pemerintah
Mesin PKS PT NHR Dimatikan, Gaji Karyawan Terancam
Dihadiri Wabup, Ketua DPRD Rohul Pimpin Rapat Paripurna PAW Anggota Fraksi PAN, Jabatan H Abu Bakar
Polda Riau Gandeng Persatuan Pedagang Jagung Bakar Pekanbaru
Pekanbaru Diselimuti Kabut Asap Kiriman dari Pelalawan dan Inhu
T Rusli Ahmad Berbagi Keberkahan Kepada Masyarakat Nasrani
Kadis Perindagkop dan UKM Riau: IKM Perlu Diawasi Dalam Penerapan New Normal
Anggota DPRD Riau Noviwaldy Jusman (Deded) Meninggal Dunia
Direktur PKS PT SJML Bambang Suryanto Dituding Berbohong dan Sengaja Menutup-nutupi