Pemkab Inhu Membuka Rakorda Pendataan Awal Regsosek
INHU, PANTAUNEWS.CO.ID - Pemkab Inhu yang diwakili Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Inhu Paino SP menghadiri dan sekaligus membuka secara resmi Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek).
Acara bertemakan "Mencatat untuk Membangun Negeri, Satu Data Program Perlindungan dan Pemberdayaan Masyarakat" itu digelar di Aula Hotel Irma Bunda Permatangreba, Selasa (20/9).
Dalam sambutannya Paino mengatakan, bahwa dalam rangka percepatan pengentasan kemiskinan ekstrem, pihaknya menyambut baik dilaksanakannya kegiatan Regsosek ini sebagai upaya dalam mewujudkan satu data Indonesia yang membantu pemerintah pusat dan daerah dalam mewujudkan kesejahteraan sosial di Indonesia, termasuk Kabupaten Inhu.
Sebagaimana hal itu pernah disampaikan Presiden RI Joko Widodo dalam pidato presiden tanggal 16 Agustus 2022 lalu.
Bahwa reformasi program perlindungan sosial diarahkan pada perbaikan basis data penerima melalui pembangunan data Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) dan percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem.
Selanjutnya, pelaksanaan registrasi sosial ekonomi ini juga merupakan langkah penyempurnaan kebijakan terkait perlindungan sosial dan pemberdayaan masyarakat, yang terintegrasi secara menyeluruh.
Pengetahuan akan peringkat kesejahteraan penduduk nantinya akan membantu pemerintah dalam menyasar penduduk rentan miskin dan miskin ekstrem, khususnya dalam perlindungan sosial dan tanggap darurat kebencanaan.
Turut hadir Kepala BPS Riau, Kepala BPS Inhu, Forkopimda Inhu, Kepala OPD terkait dilingkungan Pemkab Inhu, Camat se-Kabupaten Inhu serta undangan lainnya. (stone)


Berita Lainnya
Airmolek Jadi Sarang Peredaran Sabu, Tokoh Masyarakat Pasir Penyu Minta Polisi Tangkap Bandarnya
Bupati Rohil Buka Event Wisata Budaya Jejamu Teluk Gong
Kapolres Dumai Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2022
MenPAN-RB Terbitkan Surat Edaran Pembatasan Bagi ASN
Bupati Rohil Pantau Perekaman e-KTP di Tanjung Medan
Jelang Ramadhan, Wabup dan Kapolres Rohul Lakukan Pemusnahan Barang Bukti
Babinsa Basilam Baru Lakukan Pendampingan Vaksinasi
Pisah Sambut Kapolres Rokan Hulu Digelar di Pendopo Rumdis Bupati
Warga Inhu Mengeluh, Ruas Jalan Penghubung Dua Kabupaten Rusak Berat
Kapolres Rohil Kunjungi Personel Tim RAGA Pelatihan di SPN Polda Riau, Beri Motivasi dan Bingkisan
Kembali Nahkodai KTKS PKDP Dumai, Mahyuddin Pimpin Penyusunan Struktur Pengurus Periode 3 Tahun Kedepan
Berprestasi atas Pengungkapan Kasus Pembunuhan, Kapolsek Rengat Barat Terima Penghargaan