Pimpin Koprapot Pindah Satuan, Ini Pesan Dandim 0118/Subulussalam
SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Dandim 0118/Subulussalam Letnan Kolonel (Letkol) Infanteri (Inf) Arianto Sunu Kuncoro, memimpin langsung acara koprapot, pindah satuan Serda Muheni.
Acara pindah satuan itu berlangsung di Aula Makodim 0118/Subulussalam, Desa Kuta Tengah, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, Aceh, Rabu (03/08/22).
Dalam kata sambutan Dandim Subulussalam menyampaikan acara Korp raport pindah satuan memiliki makna tersendiri khususnya bagi prajurit karena pindah satuan memiliki dimensi moralitas yang mengandung pesan dan harapan dari organisasi untuk diwujudkan dalam pelaksanaan tugas yang optimal, sesuai dengan kebutuhan serta tuntutan perkembangan pembinaan personel di lingkungan TNI Angkatan Darat.
"Pindah satuan adalah hal yang biasa terjadi di lingkungan angkatan darat guna memenuhi kebutuhan tugas, semakin tinggi pangkat dan jabatan semakin berat tugas dan tanggung jawab yang di emban," ujar Dandim 0118/Subulussalam Letkol Inf Arianto Sunu Kuncoro.
Bahkan, Dandim juga mengucapkan terima kasih serta rasa hormat setinggi-tingginya atas dedikasi kepada Serda Muhaeni yang selama ini berdinas di Makodim 0118/Subulussalam.
Dia nya. Arianto Sunu Kuncoro, juga menitip pesan salam hormat kepada keluarga, dan tetap jaga kekompakan dengan keluarga besar Kodim 0118/Subulussalam.
"Bangga di mana pun kita bertugas, dan jadikan pengalaman tugas di satuan lama sebagai bekal pengalaman yang berharga di kesatuan yang baru," tutupnya. (Pendim Subulussalam/Juliadi)


Berita Lainnya
Alat Kelengkapan Dewan Kota Subulussalam 2023 di Tetapkan, Ini Nama dan Posisinya
KNPI Minta Swab Antigen Peserta CPNS Subulussalam Digratiskan
Statement AMPeS dan Jubir Wako Subulussalam, Ini Reaksi Panitia Sadakata Fair
Terkait Amukan Gajah Liar, Kades Kapa Sesak Layangkan Surat ke BKSDA Aceh
Kapolda Aceh: Iblis Diusir dari Surga Karena Kesombongannya
Cegah Terjadinya Kebakaran, Ini Himbauan dari Damkar Subulussalam
Perpisahan Siswa/i MTsN 1 Kota Subulussalam, Tampilkan Ragam Pertunjukan
YARA Pertanyakan Sisa HGU PT Laot Bangko
AMPES Minta Kejari Usut Tuntas Kasus Korupsi Di Subulussalam
Ustad Dafrizal Menolak Paham Intoleran, Radikalisme, dan Terorisme
Kos-kosan Tempat Mesum Jadi Target Penertiban Satpol PP Pekanbaru
Jalur Pendaftaran UMKM Tahap Pertama di Bireun Telah Ditutup