Serdik Sespimen Angkatan 61 Berikan Kultum di Masjid Brimob Polda Riau
PEKANBARU, PANTAUNEWS.CO.ID - Serdik sespimen angkatan 61, Kompol Rezi Dharmawan, SIK,MIk memberikan kultum bagi jamaah di Masjid Brimob Polda Riau dalam kegiatan binrohtal rutin kesatuan.
Rezi dalam kesempatan itu juga mengingatkan kepada sahabat insan pers bahwa tugas dan tantangan Polri khususnya Brimob ke depan semakin kompleks, terlebih saat ini kita masih berada di tengah situasi pandemi Covid-19, wajib bagi kita semua anak bangsa untuk berperan aktif dalam hal mendukung kebijakan pemerintah terkait penanggulangan penyebaran Covid-19, terkhusus di wilayah Riau yang sampai saat ini masih termasuk wilayah zona merah.
Rezi juga menghimbau kepada anggota Brimob yang mengikuti acara kultum agar kita semua lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan YME dan selalu ikhlas dalam setiap pelaksanaan tugas yg diamanahkan kepada kita, Kamis (5/5/2021).
Meskipun kita berpuasa jangan jadikan alasan untuk tidak maksimal atau tidak semangat didalam memberikan pelayanan dan pengabdian kita kepada bangsa, negara dan masyarakat.
"Semoga pandemi Covid-19 ini dapat segera berlalu dari Negara kita Indonesia," ucapnya diakhir kata. (rls/erick)


Berita Lainnya
AKBP Rendra Oktha Dinata: Jika Terbukti Menyimpang Akan Saya Tindak Tegas
Mengawali Acara HUT Ke-23, Pemkab Rohul Gelar Berbagai Perlombaan
Gubri: Segera Tindaklanjuti Temuan OPD
Ketum Santri Tani NU Inisiasi MoU dengan BPJS Tenaga Kerja
Airmolek Jadi Sarang Peredaran Sabu, Tokoh Masyarakat Pasir Penyu Minta Polisi Tangkap Bandarnya
Wahyudi El Panggabean: Rohil Akan Alami Peningkatan Beberapa Tahun Kedepan
Satu Keluarga Tewas Tenggelam di Kolam Air Limbah
PT IBP Abaikan Keluhan Warga Ring 1 Terkait Dugaan Pencemaran Lingkungan
Polres Kuansing dan Instansi Terkait Laksanakan Pemeriksaan Swab Antigen
Sebagai Bentuk Kepedulian Terhadap Sesama, PT KPI RU Dumai Berikan Santunan ke Panti Asuhan
Dipimpin Kapolri, Polres Rohul Gelar Doa Bersama Lintas Agama Secara Virtual
Ruas Jalan Rusak Parah, Forum Kades Batang Peranap Melapor ke Pemkab Inhu