• Home
  • Opini
  • Riau
    • Meranti
    • Kuansing
    • Inhil
    • Inhu
    • Rohil
    • Rohul
    • Dumai
    • Bengkalis
    • Siak
    • Pelalawan
    • Kampar
    • Pekanbaru
  • Olahraga
  • Nasional
  • Politik
  • Edukasi
  • Ekonomi
  • Otomotif
  • Sumatera
  • Hukrim
  • More
    • Kesehatan
    • Internasional
    • Video
    • News
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • #Galeri
  • Indeks
PILIHAN
SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah
07 Januari 2026
20 Warga Kurang Mampu Rutin Terima Sembako Dari Tim GJB Pemuda Sintong
03 Januari 2026
DPRD Dumai Matangkan Regulasi Kepariwisataan, Dorong Kontribusi Pariwisata untuk PAD
29 Juli 2025
MK Tolak Gugatan, Paisal-Sugiyarto Siap Dilantik Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai
04 Februari 2025
Polres Dumai Tutup Tahun 2024 dengan Deretan Prestasi dan Komitmen untuk Keamanan Kota
31 Desember 2024

  • Home
  • Riau
  • Pekanbaru

Antusias Masyarakat Semakin Tinggi Menjajal Jalan Tol Permai Sebelum Berbayar

PantauNews

Ahad, 04 Oktober 2020 15:55:29 WIB
Cetak

Pekanbaru, PantauNews.co.id - Antusias masyarakat semakin tinggi untuk mencoba pengoperasian jalan tol Pekanbaru-Dumai (Permai) sebelum diberlakukannya tol berbayar pasca diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, 25 Agustus lalu.

Bahkan untuk hari ini, Minggu (4/10/2020), terjadi kemacetan panjang di sepanjang jalan lintas Pekanbaru-Minas. Kemacetan panjang terjadi mulai dari gerbang masuk tol Pekanbaru, sampai ke Simpang Bingung, Palas, Kecamatan Rumbai.

Bahkan sebelum masuk ke Simpang Bingung Palas, juga terjadi kemacetan panjang, padat merayap.

TERKAIT
  • Keterbukaan Informasi Penerima Bantuan Terkait Pandemi COVID-19 di Negeri ini Harus Diperlihatkan dengan Nyata
  • Dalam Meningkatkan Minat Baca Masyarakat, Dumai Rencana Bangunan Gedung Perpustakaan dan Kearsipan
  • Pembahasan Protokol Kesehatan Menuju Tatanan Hidup Baru di Kota Dumai

Branch Manager Tol Permai, Indrayana, membenarkan telah terjadi kemacetan panjang, mulai dari gerbang tol Pekanbaru sampai keluar jalan lintas.

Untuk mengurai kemacetan, pihaknya langsung menutup pintu masuk tol di Pekanbaru, dan kendaraan yang akan masuk tol Permai masuk dari pintu tol Minas.

“Macet kami sudah kami pecah lalulintasnya. Untuk masuk Gerbang Tol Pekanbaru kami arahkan ke Gerbang Tol Minas. Jadi akses gerbang tol Pekanbaru buka tutup,” kata Indrayana, Minggu (4/10/2020).

“Tinggi sekali keinginan masyarakat menggunakan Tol. Mungkin mereka tahu minggu depan akan berbayar,” tambahnya.

Disinggung kapan akan mulai tol berbayar setelah digratiskan selama dua minggu ini, Indrayana belum bisa memastikannya. Karena pihaknya masih menunggu surat keputusan dari Menteri PUPR. Dan sejauh ini pengoperasian tol Permai berjalan lancar, walaupun ada beberapa kendaraan yang mengalami kerusakan di tol. Termasuk kekurangan yang ada pada rest area, dimana jumlah toilet masih kurang, dan air di toilet banyak yang tidak mengalir.

“Kalau ditanya itu kapan berbayar, kami masih menunggu SK Penetapan Tarif keluar. Infonya dua minggu gratisnya. Untuk rest area itu sementara, kita cek ulang lagi, dan sudah diperbantukan mobil tank air. Yang permanen sedang dibangun, Ya kita tetap tingkatkan pelayanan yang ada, mudah-mudahan tidak tidak terlalu mengecewakan, kita tetap berbenah,” ungkapnya.

Sementara itu, dari pantauan di lapangan, kemacetan panjang ini terjadi di gerang masuk dan keluar tol Permai. Masyarakat harus mengantre membuka gerbang tol, ada yang langsung terbuka dengan menggunakan e-Money, dan ada juga yang tidak terbuka, dan harus menunggu beberapa lama. Bahkan harus dibantu oleh petugas di pintu tol.

Untuk kendaraan yang masuk di gerbang tol, selain mobil pribadi, saat ini juga banyak truk CPO, sawit dan truk Pertamina yang menuju Dumai, termasuk bus umum.

Untuk kendaraan pribadi berbagai macam kendaraan masuk, ada juga kendaraan dengan berplat BA (Sumatera Barat), BK (Sumatera Utara).

“Untuk jumlah kendaraan yang sudah melewati tol pasca diresmikan sampai Sabtu kemarin sebanyak 72.236 kendaraan,” tutup Indrayana. ***


Sumber : Cakaplah.com /  Editor : Redaksi

[Ikuti PantauNews.co.id Melalui Sosial Media]


PantauNews.co.id

Tulis Komentar


Berita Lainnya

Pemkab Inhu Gelar Rapim Persiapan Muskab III Korpri

Tindaklanjuti Aduan Masyarakat, Komis III DPRD Inhu Tinjau PKS PT MAS

Ratusan Warga Tuntut Plt Bupati Rohil, Mutasi Penghulu Picu Kegaduhan

GRIB JAYA Dumai Kota Salurkan Donasi untuk Korban Kebakaran di Rimba Sekampung

Gerakan Pemuda Ansor Pelalawan Laksanakan Khataman Al Quran 30 Juz

Kerjasama Lapas Pasir Pengaraian dengan Disnakbun Latih Warga Binaan Ternak Bebek Dan Ayam Petelur

Walikota Dumai Ikut Tanam 2020 Batang Mangrove

Karyawan PT SWP Dianiaya Mandor Hingga Luka Memar Dibagian Mata Kiri

Stafsus Menkumham Apresiasi Kekompakan Warga Binaan Rutan Dumai

Disporapar Kota Dumai Keluarkan Surat Pemberitahuan Kepada Pedagang TBG

Momen Ramadhan, FORGAN Berbagi Takjil dan Buka Puasa Bersama

Ops Keselamatan LK 2022, Selama 14 Hari Nihil Lakalantas

Terkini +INDEKS

Mandek Dua Tahun, FAP-Tekal Bongkar Dugaan Penghambatan Hukum Kasus Tenaga Kerja

27 Januari 2026
Polres Dumai Dorong Ketahanan Pangan, Panen Raya Jagung Pipil Jadi Sarana Edukasi Masyarakat
27 Januari 2026
Polres Rohil Ungkap Jaringan Narkotika Internasional, Amankan 3,98 Kg Sabu, Ribuan Ekstasi dan Happy Five
26 Januari 2026
Perkuat Sinergi Polri dan Komunitas Pelari, Polres Rohil Gelar Green Policing Running Club,
25 Januari 2026
Polres Dumai Laksanakan Pengamanan Konser Kemanusiaan untuk Sumatera dan Palestina di Kota Dumai.
24 Januari 2026
Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan
21 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi Pers dan BUMN, Jalin Kolaborasi Strategis dengan Pelindo Regional I
21 Januari 2026
Polres Rohil Gelar Sosialisasi dan Penandatanganan Fakta Integritas Pagu Anggaran 2026
21 Januari 2026
Polres Rohil Laksanakan Giat Analisa dan Evaluasi Bhabinkamtibmas Serta Arahan
20 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi dengan Imigrasi, Dorong Transparansi dan Pelayanan Publik Berkualitas
19 Januari 2026

Terpopuler +INDEKS

Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan

Dibaca : 1258 Kali
Polsek Bukit Kapur Bongkar Aksi Pencurian Kabel PJU di Akses Gerbang Tol Dumai, Sejumlah Pelaku Diburu
Dibaca : 266 Kali
Persatuan Baraya Sunda Tampilkan Tarian Memukau di Penutupan Dufest Idaman 2025
Dibaca : 394 Kali
Warga NU Pelalawan Dan Masyarakat Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Bencana Alam Sumatera
Dibaca : 316 Kali
PWMOI Dumai: DUFEST 2025 Bukan Sekadar Festival, Tapi Penggerak Ekonomi Rakyat
Dibaca : 265 Kali
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
PantauNews.co.id ©2020 | All Right Reserved