PILIHAN
Jokowi: AS Punya New York-Washington DC, RI Punya Jakarta-Ibu Kota Baru
Jakarta (PantauNews.co.id) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memamerkan desain ibu kota negara yang baru di acara Pengukuhan Pengurus DPP Partai Hanura. Jokowi mengatakan pemindahan ibu kota tak sekadar memindahkan pemerintahan semata.
"Ini pertama kali tayangan kita sampaikan dalam forum politik forum partai pertama kali kita tayangkan. Yang pertama yang ingin saya sampaikan bahwa kita memutuskan untuk pindah ibu kota itu bukan hanya pindah lokasi, bukan hanya pindah istana bukan hanya pindah kementerian bukan," kata Jokowi di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (24/10/2020).
Jokowi menjelaskan ingin membangun sebuah sistem yang baru di ibu kota. Selain itu, juga ingin membangun sebuah kultur dan sistem kerja yang baru.
"Kita ingin membangun sebuah kultur kerja. Kita ingin membangun sistem kerja yang baik sehingga yang ingin install terlebih dahulu adalah sistemnya. Baru orangnya masuk ke sana," ujarnya.
Jokowi tak memungkiri memindahkan ibu kota dari DKI Jakarta ke Kabupaten Kutai Kartanegara dan Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur merupakan pekerjaan besar.
Namun, dia bermimpi Indonesia juga bisa seperti Amerika dan Australia yang juga pernah memindahkan ibu kotanya.
"Tapi ini juga sebuah pekerjaan yang besar sehingga negara kita nanti ada seperti Amerika. Amerika mempunyai New York dan Washington DC, Australia punya Sydney dan punya Canberra. Indonesia juga sama punya Jakarta dan punya nanti ibu kota yang baru," tutur Jokowi.
Jokowi kemudian memutarkan video desain ibu kota baru di hadapan para kader Hanura. Video tersebut menggambarkan sebuah kota yang hijau. Selain itu, kota itu tampak dirancang futuristik dengan gedung bertingkat hingga fasilitas transportasi umum yang modern.
Sumber: Detik.com



Berita Lainnya
Aktivis Pendidikan Riau Ikut Bersuara Terkait Pungutan Uang Magang, Mendapat Tanggapan Positif dari Gubernur Riau
Anggun C Sasmi Unggah Foto Berbikini, Netizen: Hati-hati Mbak
Polres Dumai Laksanakan Pengamanan Konser Kemanusiaan untuk Sumatera dan Palestina di Kota Dumai.
Suratman Terima Mandat Kepemimpinan PAC GRIB Jaya Dumai Timur, Siap Besarkan Organisasi di Dumai
Heroik! Babinsa dan Bhabinkamtibmas Buluh Kasap Sigap Evaluasi Warga yang Sakit
Temui Moeldoko, Dubes Cina Jelaskan soal Muslim Uighur
Kelebihan Jepang Dalam Meningkatkan Produksi Tanaman Padi
Kesal Tak Dipinjami Uang, Menantu Tega Bunuh Mertua
Kapal Fery Penyeberangan Rute Tebas-Tekarang Karam
Halang Halangi Tugas Jurnalistik, Oknum PT PGN Usir Wartawan
Pernyataan Wako Dumai Bertolak Belakang dengan Kenyataan
Perhatian Lingkungan Sekitar, PT Pelindo Dumai Bantu Bahan Baku Disinfektan