PILIHAN
Jupiter MX VS Fuso Bersimbah Darah, Tiga Anak Tak Sadarkan Diri
Dumai (PantauNews.co.id) – Sepeda motor jenis Jupiter MX nomor BM 2242 RA yang diperkiraan melaju dari arah Jalan Putri Tujuh menuju bundaran Jalan Subrantas menabrak mobil muatan jenis Fuso yang sedang berhenti pada Jumat Malam (20/12/2019) sekitar pukul 20.20 WIB.
Mobil muatan yang bernomor BK 9170 BP berhenti ditengah jalan tersebut, diduga sedang mengalami kerusakan pada pompa angin tanpa meletakkan tanda segitiga pengaman.
Jupiter MX yang dikendarai tiga orang ini menabrak badan mobil, sehingga terhembas dan tidak sadarkan diri. Dua korban kecelakaan yang diduga berusia sekitar 16 tahun dan satu orang anak berusia 9 tahun ini masih sadarkan diri saat masih di tempat kejadian perkara.
Warga sekitar yang melihat dentuman kendaraan yang cukup keras, langsung berkerumun dan menghubungi ‘Sahabat Ambulance’ untuk dibawa ke RSUD Dumai. Supir Fuso yang tidak diketahui jenis muatan tersebut, terlihat tidak nampak dilokasi kejadian.
Pantauan, lokasi kecelakaan yang terjadi tepatnya didepan SMPN Binsus Dumai ini, terlihat mobil yang sedang berhenti dan ditambah kondisi penerangan jalan yang cukup gelap.
Satuan Lantas Polres Dumai yang sedang berada dilokasi, terlihat sibuk menutupi darah yang berserakan dijalan dengan pasir. Mobil yang diduga mengalami kerusakan, salah satu petugas mencoba untuk mengevakulasi dan diamankan di Mapolres Dumai.
Saat berita ini diterbitkan, tiga korban kecelakaan sedang ditangani di UGD RSUD Dumai.
Penulis: Edriwan



Berita Lainnya
Pembatasan Jam Operasional Usaha Hiburan, Diduga Masih Ada yang 'Membandel'
Diduga Lecehkan Nama Baik Lembaga dan Pribadi, Ketua DPH LAMR Dumai Polisikan Syamsuar CS
DPD Partai Golkar Kota Tangerang Gelar Apel Siaga dan Pelantikan Tim Penanggulangan Bencana
Dugaan Adanya 'Permainan' PPDB Online Disalah Satu SMAN Kota Tangerang Selatan Mulai Terkuak
JUAL BELI KAWASAN HUTAN KOVERSI DI DUMAI
Wisuda Tahfizh Qur'an SDIT Ath-Thaariq Muhammadiyah 1 Dumai Angkatan VI: Mengukir Prestasi dengan Cahaya Al-Qur'an
Deklarasi Gonjong Limo Kota Dumai
Bunuh Anak Kandung, Pelaku Ternyata Alami Gangguan Kejiwaan
TPI Lakukan Evaluasi Lapangan Di Rutan Dumai
Akibat Luapan Banjir, Seorang Balita Meregang Nyawa Terapung di Sawah yang Terendam
Ahmad Dahlan Salah Satu Donatur di Karuci Volley Ball Club
Johan Budi mantan jubir KPK Maju Sebagai Calek Usungan PDIP