• Home
  • Opini
  • Riau
    • Meranti
    • Kuansing
    • Inhil
    • Inhu
    • Rohil
    • Rohul
    • Dumai
    • Bengkalis
    • Siak
    • Pelalawan
    • Kampar
    • Pekanbaru
  • Olahraga
  • Nasional
  • Politik
  • Edukasi
  • Ekonomi
  • Otomotif
  • Sumatera
  • Hukrim
  • More
    • Kesehatan
    • Internasional
    • Video
    • News
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • #Galeri
  • Indeks
PILIHAN
SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah
07 Januari 2026
20 Warga Kurang Mampu Rutin Terima Sembako Dari Tim GJB Pemuda Sintong
03 Januari 2026
DPRD Dumai Matangkan Regulasi Kepariwisataan, Dorong Kontribusi Pariwisata untuk PAD
29 Juli 2025
MK Tolak Gugatan, Paisal-Sugiyarto Siap Dilantik Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai
04 Februari 2025
Polres Dumai Tutup Tahun 2024 dengan Deretan Prestasi dan Komitmen untuk Keamanan Kota
31 Desember 2024

  • Home
  • Kesehatan
  • Rohil

Polres Rohil dan Pemerintah Daerah Gelar Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Kabupaten Rokan Hilir 2025

PantauNews

Ahad, 30 November 2025 23:15:09 WIB
Cetak

ROHIL, PANTAUNEWS – Polres Rokan Hilir bersama Pemerintah Daerah dan lintas instansi melaksanakan Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Tingkat Kabupaten Rokan Hilir Tahun 2025, pada Minggu (30/11/2025) sekitar pukul 08.30 WIB, bertempat di Halaman Mapolres Rokan Hilir, Jalan Lintas Riau–Sumut Km. 167, Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah Putih.

Apel tersebut dipimpin oleh Wakapolres Rokan Hilir KOMPOL RIKKY OPERIADY, S.Sos, S.I.K., M.I.K, mewakili Kapolres Rokan Hilir, serta dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah dan unsur terkait, di antaranya Wakil Bupati Rokan Hilir JHONY CHARLES, B.B.A., M.B.A., Wadanyon Brimob Pelopor Manggala Junction AKP Zaenal Lutfi, Kadis BPBD Syafnurrizal, S.E., Kadis Kesehatan Ns. Afridah, S.Kep., SKM., M.Kes, para PJU Polres Rohil, serta seluruh personel gabungan dari instansi pemerintah dan swasta.

Dalam kegiatan apel tersebut, pasukan yang terlibat terdiri dari Polres Rohil, Yon Brimob, Satpol PP, Dishub, BPBD, Dinas Kesehatan, serta Security PT. Ivomas, dengan total beberapa peleton. Selain itu, sejumlah sarana dan prasarana penanggulangan bencana turut digelar, antara lain perahu karet, perahu kano, rompi pelampung, peralatan selam, tenda, field bed, alat kesehatan, hingga tali tambang sebagai bentuk pengecekan kesiapan operasional.

TERKAIT
  • LSM Forum Aksi Peduli Tenaga Kerja Lokal Kota Dumai Beri Data Keanggotaan Ke Disnakertrans
  • Lapor Struktur Baru, DPC GANN Kota Dumai Silaturahmi Ke Kesbangpol
  • Minang Marentak!

Dalam amanatnya, Wakapolres Rohil menekankan pentingnya kesiapsiagaan seluruh pihak menghadapi potensi cuaca ekstrem seperti hujan lebat, banjir, tanah longsor, pohon tumbang, hingga gelombang tinggi akibat dampak Badai Siklon Tropis Senyar yang diperkirakan masih berpengaruh satu pekan ke depan.

Apel ini bertujuan mensinergikan seluruh elemen, mulai dari Pemerintah Daerah, TNI, Polri, BPBD, Basarnas, dunia usaha, hingga masyarakat dalam upaya mitigasi dan penanganan bencana. Penanganan bencana disebut bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi merupakan tanggung jawab bersama.

Kabupaten Rokan Hilir memiliki sejumlah wilayah dengan potensi rawan bencana, sehingga apel ini tidak hanya bersifat seremonial, namun juga menjadi momentum memulai kegiatan gotong royong massal membersihkan saluran air, parit, gorong-gorong, serta titik-titik rawan banjir.

Wakapolres juga menegaskan bahwa apel kesiapsiagaan merupakan wujud nyata komitmen bersama seluruh unsur Kabupaten Rokan Hilir dalam membangun kesiapan sebelum bencana, ketanggapan saat bencana, dan percepatan pemulihan pasca bencana.

Apel kesiapsiagaan ini menjadi sarana penting untuk:
    •    Menegaskan sinergi dan koordinasi lintas sektoral dalam penanggulangan bencana.
    •    Memastikan kesiapan personel dan peralatan seluruh instansi terkait dalam menghadapi kondisi darurat.
    •    Meningkatkan edukasi dan kesadaran masyarakat mengenai potensi risiko bencana.
    •    Menekankan upaya pencegahan dan mitigasi, seperti menjaga kebersihan lingkungan dan mengurangi titik-titik rawan genangan.
    •    Membangun komitmen seluruh Satgas Kabupaten Rokan Hilir untuk mengutamakan keselamatan masyarakat di atas segalanya.

Apel yang berlangsung hingga pukul 09.20 WIB tersebut berjalan tertib, aman, dan terkendali, (HSY).


 Editor : Dedi

[Ikuti PantauNews.co.id Melalui Sosial Media]


PantauNews.co.id

Tulis Komentar


Berita Lainnya

Presiden Jokowi Menerima Suntikan Vaksin Covid- 19 Pertama

Berbagi Berkah Ramadhan, PT KPI RU Dumai Bagikan Ratusan Takjil Untuk Masyarakat

Angka Kelahiran Tinggi, Bisnis Newborn Photography Semakin Banyak Diminati

PT Pelindo I Dumai Salurkan Bantuan Sosial untuk Masyarakat Terdampak Covid-19

Langkah Maju Pelayanan Kesehatan, RSUD Dumai Antar Obat Gratis hingga ke Pintu Rumah

Cegah Stunting Sejak Masa Kehamilan, PT KPI RU Dumai Gelar Kelas Gizi dan Laktasi Ibu Hamil Risiko Tinggi

Kodim 0230 Dumai Adakan Vaksin Tahap ll, Aman Dan Halal

Polres Dumai Berikan Bucket Bunga Kepada Purnawirawan, Warakawuri dan Personil Polres Dumai Yang Sedang Sakit

ALODOKTER Dukung Percepatan Vaksinasi Lewat Pelatihan Vaksinator

Upaya Penanggulangan DBD dan Malaria, Kadis DLH Rohil Suwandi Berjibaku Bersama Tim Satgas Bersihkan Perkarangan Rumah Warga

Pemkab Rohil Akan Segera Perbaiki Jembatan Penghubung Jalan Poros Sungai Daun Tahun 2026

Kegiatan Aksi Donor Darah Bank Aceh Syariah Bireun Sesuai Protokol Kesehatan Covid-19

Terkini +INDEKS

Mandek Dua Tahun, FAP-Tekal Bongkar Dugaan Penghambatan Hukum Kasus Tenaga Kerja

27 Januari 2026
Polres Dumai Dorong Ketahanan Pangan, Panen Raya Jagung Pipil Jadi Sarana Edukasi Masyarakat
27 Januari 2026
Polres Rohil Ungkap Jaringan Narkotika Internasional, Amankan 3,98 Kg Sabu, Ribuan Ekstasi dan Happy Five
26 Januari 2026
Perkuat Sinergi Polri dan Komunitas Pelari, Polres Rohil Gelar Green Policing Running Club,
25 Januari 2026
Polres Dumai Laksanakan Pengamanan Konser Kemanusiaan untuk Sumatera dan Palestina di Kota Dumai.
24 Januari 2026
Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan
21 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi Pers dan BUMN, Jalin Kolaborasi Strategis dengan Pelindo Regional I
21 Januari 2026
Polres Rohil Gelar Sosialisasi dan Penandatanganan Fakta Integritas Pagu Anggaran 2026
21 Januari 2026
Polres Rohil Laksanakan Giat Analisa dan Evaluasi Bhabinkamtibmas Serta Arahan
20 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi dengan Imigrasi, Dorong Transparansi dan Pelayanan Publik Berkualitas
19 Januari 2026

Terpopuler +INDEKS

Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan

Dibaca : 1256 Kali
Polsek Bukit Kapur Bongkar Aksi Pencurian Kabel PJU di Akses Gerbang Tol Dumai, Sejumlah Pelaku Diburu
Dibaca : 264 Kali
Persatuan Baraya Sunda Tampilkan Tarian Memukau di Penutupan Dufest Idaman 2025
Dibaca : 393 Kali
Warga NU Pelalawan Dan Masyarakat Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Bencana Alam Sumatera
Dibaca : 316 Kali
PWMOI Dumai: DUFEST 2025 Bukan Sekadar Festival, Tapi Penggerak Ekonomi Rakyat
Dibaca : 264 Kali
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
PantauNews.co.id ©2020 | All Right Reserved