• Home
  • Opini
  • Riau
    • Meranti
    • Kuansing
    • Inhil
    • Inhu
    • Rohil
    • Rohul
    • Dumai
    • Bengkalis
    • Siak
    • Pelalawan
    • Kampar
    • Pekanbaru
  • Olahraga
  • Nasional
  • Politik
  • Edukasi
  • Ekonomi
  • Otomotif
  • Sumatera
  • Hukrim
  • More
    • Kesehatan
    • Internasional
    • Video
    • News
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • #Galeri
  • Indeks
PILIHAN
SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah
07 Januari 2026
20 Warga Kurang Mampu Rutin Terima Sembako Dari Tim GJB Pemuda Sintong
03 Januari 2026
DPRD Dumai Matangkan Regulasi Kepariwisataan, Dorong Kontribusi Pariwisata untuk PAD
29 Juli 2025
MK Tolak Gugatan, Paisal-Sugiyarto Siap Dilantik Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai
04 Februari 2025
Polres Dumai Tutup Tahun 2024 dengan Deretan Prestasi dan Komitmen untuk Keamanan Kota
31 Desember 2024

  • Home
  • Kesehatan
  • Dumai

Langkah Maju Pelayanan Kesehatan, RSUD Dumai Antar Obat Gratis hingga ke Pintu Rumah

PantauNews

Kamis, 14 Agustus 2025 17:48:01 WIB
Cetak
Direktur Utama, drg. Ridhonaldi, M.K.M,

PANTAUNEWS, DUMAI – Suasana penuh optimisme terlihat di RSUD dr. Suhatman Kota Dumai ketika Direktur Utama, drg. Ridhonaldi, M.K.M, mengumumkan kabar baik bagi masyarakat. Program andalan rumah sakit yang selama ini membantu pasien mendapatkan obat tanpa perlu keluar rumah, SIMANTAP (Siap Mengantarkan Obat Tanpa Biaya), kini resmi diperluas jangkauannya. 

“Awalnya, SIMANTAP hanya menjangkau empat kecamatan di Kota Dumai. Setelah kami evaluasi selama beberapa bulan, ternyata manfaatnya sangat dirasakan masyarakat. Karena itu, kami memutuskan untuk memperluas cakupannya menjadi tujuh kecamatan,” ujar Ridhonaldi dengan nada penuh semangat. Kamis, (14/08/2025). 

Kerja Sama Strategis dengan "Mas Kurir" 

Perluasan layanan ini tak lepas dari hadirnya mitra baru RSUD Kota Dumai, yaitu CV Mastuti Titian Muara dengan layanan pengantaran obatnya yang dikenal sebagai Mas Kurir. 

"Alhamdulillah, Mas Kurir ini nanti akan melanjutkan program kami, yang dulunya hanya menjangkau empat kecamatan, sekarang akan menjangkau tujuh kecamatan. Harapan kami, Mas Kurir betul-betul dapat melaksanakan kegiatan ini, mengantarkan obat sampai ke rumah masyarakat tanpa biaya," jelas Ridhonaldi. 

Kerja sama ini bersifat dinamis. RSUD akan memantau dan mengevaluasi pelaksanaan program secara berkala. “Kalau memang ini berjalan baik, tentu akan kita pertahankan. Tapi kalau masih ada yang perlu ditingkatkan, kami siap memperbaiki demi pelayanan yang lebih maksimal,” tambahnya. 

Bagian dari 6 Program Pokok Pelayanan Kesehatan 

SIMANTAP bukanlah program yang berdiri sendiri. Ia merupakan bagian dari enam program pokok pelayanan kesehatan Pemerintah Kota Dumai di bawah kepemimpinan Wali Kota Dumai. 

Tiga di antaranya dijalankan langsung oleh RSUD, yakni: 

Layanan IGD gratis. 

Rawat inap kelas 3 gratis. 

Penggunaan ambulans gratis. 

Dua program lainnya dikelola oleh Dinas Kesehatan, sementara program keenam berfokus pada peningkatan kualitas layanan, yang diwujudkan melalui SIMANTAP. 

“Program ini adalah bentuk nyata bahwa pelayanan kesehatan bukan hanya soal perawatan di rumah sakit, tetapi juga bagaimana kami hadir sampai ke pintu rumah masyarakat,” ungkap Ridhonaldi. 

Harapan untuk Masyarakat 

Selain untuk mengurangi antrian dan waktu tunggu pasien di Apotek RSUD, juga bermanfaat bagi masyarakat yang memiliki keterbatasan mobilitas seperti lansia, penyandang disabilitas, atau pasien penyakit kronis, program ini menjadi jawaban atas kesulitan mereka mendapatkan obat secara rutin. 

“Semoga program ini betul-betul berjalan dengan baik dan memberi manfaat besar bagi masyarakat Kota Dumai. Kesehatan adalah hak semua orang, dan tugas kami memastikan pelayanan sampai ke setiap warga,” tegas Ridhonaldi. 

Komitmen dari Mitra Pengantar Obat 

Siti Sari Mastuti Direktur CV Mastuti Titian Muara dan Owner Mas Kurir menyambut kerja sama ini dengan antusias. Kami siap bersinergi dengan RSUD Kota Dumai. 

"Insyaallah layanan SIMANTAP ini akan mulai kami laksanakan pada hari Senin, 18 Agustus 2025," ujar Siti. 

Owner Mas Kurir, Siti, turut memberikan ajakan kepada masyarakat agar memanfaatkan layanan ini. Kami ingin membantu pasien RSUD Dumai agar tidak perlu repot lagi menunggu atau mengantre di apotek. Setelah berobat, cukup serahkan resepnya kepada petugas, lalu pulang dan istirahat di rumah. Obat akan kami antarkan langsung ke alamat pasien, cepat, aman, dan tanpa biaya. Mari bersama-sama sukseskan program SIMANTAP ini, demi kemudahan dan kenyamanan masyarakat. 

"Mas Kurir akan memastikan setiap obat diantar dengan cepat, tepat, dan aman sampai di rumah pasien tanpa biaya. Kami berharap kerja sama ini bisa menjadi contoh pelayanan publik yang inovatif di daerah lain," ujar Siti. 

Dengan perluasan SIMANTAP ini, RSUD Kota Dumai tidak hanya menghadirkan pelayanan medis yang berkualitas, tetapi juga menunjukkan komitmen untuk mendekatkan layanan kesehatan ke masyarakat. Sebuah langkah maju yang tak hanya memudahkan, tapi juga menguatkan rasa percaya warga terhadap pelayanan kesehatan pemerintah daerah.***


 Editor : Dedi

[Ikuti PantauNews.co.id Melalui Sosial Media]


PantauNews.co.id

Tulis Komentar


Berita Lainnya

Gelar Operasi Patuh Lancang Kuning Tahun 2025, Polres Rohil Beri Lat Pra ke Personel

Wali Kota Dumai, H. Paisal, SKM, MARS Hadiri Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58

Tingkatkan Pengetahuan Pekerja Mengenai Pentingnya Kesehatan, PT KPI RU Dumai Selenggarakan Gebyar Health Expo

Kemenkes Tetapkan Harga Swab Mandiri Maksimal Rp900 Ribu

Sat Pol Airud Polres Dumai Peduli : Sambangi Keluarga Penderita Stunting

RSUD Kota Dumai Bersinergi Dengan Dewan Pimpinan Nasional SULTAN Di Kota Dumai

Lurah Sukajadi Dumai Larang Keras Pembakaran Lahan demi Kesehatan Warga

Rekor Lagi: 14.518 Kasus Baru 30 Januari, Total Kasus Corona RI 1.066.313

Gelar Operasi Patuh Lancang Kuning Tahun 2025, Polres Rohil Beri Lat Pra ke Personel

Rohil Masuk Zona Merah, Setelah Penambahan 18 orang Positif Covid -19

Berbagi Berkah Ramadhan, PT KPI RU Dumai Bagikan Ratusan Takjil Untuk Masyarakat

Bank Aceh Syariah Bireuen Gelar "Aksi Donor Darah Akbar"

Terkini +INDEKS

Mandek Dua Tahun, FAP-Tekal Bongkar Dugaan Penghambatan Hukum Kasus Tenaga Kerja

27 Januari 2026
Polres Dumai Dorong Ketahanan Pangan, Panen Raya Jagung Pipil Jadi Sarana Edukasi Masyarakat
27 Januari 2026
Polres Rohil Ungkap Jaringan Narkotika Internasional, Amankan 3,98 Kg Sabu, Ribuan Ekstasi dan Happy Five
26 Januari 2026
Perkuat Sinergi Polri dan Komunitas Pelari, Polres Rohil Gelar Green Policing Running Club,
25 Januari 2026
Polres Dumai Laksanakan Pengamanan Konser Kemanusiaan untuk Sumatera dan Palestina di Kota Dumai.
24 Januari 2026
Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan
21 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi Pers dan BUMN, Jalin Kolaborasi Strategis dengan Pelindo Regional I
21 Januari 2026
Polres Rohil Gelar Sosialisasi dan Penandatanganan Fakta Integritas Pagu Anggaran 2026
21 Januari 2026
Polres Rohil Laksanakan Giat Analisa dan Evaluasi Bhabinkamtibmas Serta Arahan
20 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi dengan Imigrasi, Dorong Transparansi dan Pelayanan Publik Berkualitas
19 Januari 2026

Terpopuler +INDEKS

Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan

Dibaca : 1257 Kali
Polsek Bukit Kapur Bongkar Aksi Pencurian Kabel PJU di Akses Gerbang Tol Dumai, Sejumlah Pelaku Diburu
Dibaca : 266 Kali
Persatuan Baraya Sunda Tampilkan Tarian Memukau di Penutupan Dufest Idaman 2025
Dibaca : 393 Kali
Warga NU Pelalawan Dan Masyarakat Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Bencana Alam Sumatera
Dibaca : 316 Kali
PWMOI Dumai: DUFEST 2025 Bukan Sekadar Festival, Tapi Penggerak Ekonomi Rakyat
Dibaca : 265 Kali
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
PantauNews.co.id ©2020 | All Right Reserved