Peringati HUT Humas Polri ke-74, Humas Polres Dumai Gelar Donor Darah Serentak
PANTAUNEWS, DUMAI - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Humas Polri ke-74 yang jatuh pada tanggal 30 Oktober 2025, Humas Polres Dumai menggelar kegiatan sosial donor darah yang berlangsung pada Kamis pagi di Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Dumai, Jalan Tanjung Jati, Kelurahan Buluh Kasap, Kota Dumai.
Mengusung tema “Polri Humanis, Harapan Masyarakat”, kegiatan ini menjadi bentuk nyata kepedulian Polri terhadap kebutuhan masyarakat, khususnya dalam mendukung ketersediaan stok darah di wilayah Kota Dumai.
Donor darah ini diselenggarakan atas kerja sama antara Humas Polres Dumai dan PMI Kota Dumai, serta melibatkan personel dari Kodim dan Lanal Dumai. Para peserta yang hadir terdiri dari personel Polres Dumai, anggota TNI, serta masyarakat umum yang turut berpartisipasi.
Kapolres Dumai AKBP Angga Febrian Herlambang, melalui Kasubsi Humas Polres Dumai IPDA Risky Wahyudi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya membangun citra Polri yang humanis dan dekat dengan masyarakat.
“Donor darah ini tidak hanya sebagai rangkaian peringatan HUT Humas Polri ke-74, tetapi juga sebagai bentuk nyata kepedulian Polri terhadap sesama. Kegiatan ini merupakan kolaborasi yang baik antara instansi kepolisian, TNI, dan PMI,” ujar IPDA Risky.
Sementara itu, Ketua PMI Kota Dumai, Taufik Ibrahim, mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh Humas Polres Dumai. Ia menyebutkan bahwa kebutuhan darah di Kota Dumai cukup tinggi, sehingga aksi sosial seperti ini sangat membantu.
“Kami mengucapkan terima kasih atas inisiatif Polres Dumai yang menggandeng kami dalam kegiatan ini. Setiap kantong darah yang terkumpul sangat berarti bagi masyarakat yang membutuhkan,” ucap Taufik Ibrahim.
Kegiatan ini menargetkan puluhan pendonor, dan diharapkan mampu menambah ketersediaan stok darah yang aman di Kota Dumai.
Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, peringatan HUT Humas Polri ke-74 tahun ini diharapkan semakin mempererat sinergi antara Polri, TNI, PMI, dan masyarakat dalam membangun lingkungan yang sehat, aman, dan humanis.


Berita Lainnya
HMI Komisariat STIT Hafas Isi Bazar Ramadhan Fair dengan Islamiah
Sedekah Pagi Bersama ACT, Puluhan Anak Yatim di MIN 1 Banda Aceh Dapat Santunan
Wujudkan Mall Publik, Wako Subulussalam Kunjungan Kerja Ke Jogjakarta
Kembali, Kadisdikbud Subulussalam Adakan Pertemuan Seluruh Kepsek Di Sultan Daulat
4 Pejabat Utama Polres Tanjab Barat Berganti, Ada Wajah Baru
Perkenalan Ketua Pengadilan Negeri Kuala Tungkal, Nurmala: Mohon Masukan dan Dukungan
Momen Terakhir Supermoon 2020
Empat Bulan Tenaga Kontrak RSUD Belum Gajian, Ketua DPD PSI Kota Subulussalam: Ini Sangat Miris Sekali
Kadisdik Subulussalam Tunda Kelulusan Siswa SD Bila tak Mampu Baca Al-Qur'an
Warga Takut dan Resah, Harimau Berkeliaran di Areal Perkampungan
Muspika Penanggalan Mediasi Anggota BPK dan Kades Lae Ikan Berujung Damai
Sairun: Tunda Pembayaran Tunjangan Sertifikasi Guru yang Bermasalah