Kasi Penindakan dan Penyidikan Bea Cukai Gelar Coffee Morning Bersama Rekan Wartawan Pulau Bengkalis
PANTAUNEWS, BENGKALIS - Kamis 31 Oktober 2024 bertempat disalah satu Cafe Jalan Antara Kecamatan Bengkalis, Bea dan Cukai Bengkalis mengajak Coffee Morning rekan Pers di Pulau Bengkalis sambil menikmati suasana santai pagi hari sembari memperkenalkan Kasi P2 (Penindakan dan Penyidikan) Diki Iskandar yang baru bertugas di Kabupaten Bengkalis.
Terlihat pantauan media ini pihak Bea dan Cukai dihadiri Ariyadi Kasi Kepatuhan Internal dan Penyuluhan dan Ahmad Mosadek anggota P2 Bea Cukai Bengkalis serta hadir rekan wartawan dari berbagai organisasi kewartawanan PWI, AJOI, PWMOI, FW RPG, PJS dan 3k3 serta wartawan yang hadir.
Kasi Penindakan dan Penyidikan (P2) Bea Cukai Bengkalis Diki Iskandar terlebih dahulu memperkenalkan diri, ia menyampaikan salam kenal, dan berharap kerjasama yang baik Bea Cukai Bengkalis dengan rekan media yang ada di Bengkalis.
"Dalam kesempatan hari ini, Kami dari Bea Cukai berharap kedepan bisa menjalin kerjasama dengan baik bersama rekan-rekan wartawan di Pulau Bengkalis, apa yang sudah baik akan saya teruskan, dan apa yang perlu ditingkatkan akan kita tingkatkan lagi kedepannya," ujar Diki sapaan akrabnya
Lanjutnya lagi, "Saya akan berusaha menjalankan tugas saya dengan baik dan saran maupun masukan serta pendapat dari reka-rekan wartawan sangat saya harapkan demi lebih baik lagi kedepan," harapnya.
Selanjutnya diskusi sambil ngobrol pagi pertanyaan dan masukan dari rekan jurnalis ditanggapi baik oleh Kasi P2 yang baru.
Rekan-rekan jurnalis juga menyampaikan beberapa keluhan dan kekecewaan beberapa waktu lalu dengan tidak terbukanya pihak Bea Cukai kepada wartawan terkait beberapa penangkapan barang ilegal dan lainnya sehingga terlihat menutup nutupi
Dengan harapan Kasi P2 yang baru ini bisa lebih meningkatkan lagi kerjasama dan jalin erat lagi hubungan silaturahmi bersama seluruh media, organisasi wartawan dan grup media yang ada di Bengkalis. Dengan tujuan meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan melindungi Indonesia dari masuknya barang-barang ilegal khusus di wilayah Kabupaten Bengkalis. **(Rdn)


Berita Lainnya
Rapat Paripurna DPRD Rohul, Pemkab Sampaikan 3 Raperda
Pemkab Bersama Kodim 0302/Inhu Gelar Rakor Persiapan Kunker Danrem 031/WB
Update Perkembangan Covid-19 Kota Dumai, Hari ini Bertambah 1 Pasien Positif
Dibawah Guyuran Hujan, Polda Riau Inisiasi Doa Bersama Elemen Masyarakat Untuk Korban Kanjuruhan
Presiden RI dan Ketum DPP Santri Tani NU Berdialog Singkat
Dampak Kenaikan Harga BBM, Kapolres Inhu Beri Bantuan Sembako
RT 06 Kelurahan Kampung Baru Doa Bersama di Masjid Baiturohim
Feri Sibarani: Dewan Pers Diharapkan Mendukung Kemajuan Masyarakat Pers Tanpa Penyalahgunaan Wewenang
Kejati Riau Terus Cari Keberadaan Dua Orang yang Belum Kembalikan Kasbon
Kades Seberida Diduga Terima Suap Terkait Diterbitkannya Sporadik
Pandemi Covid-19, Aktivitas Kapal Roro Rupat-Dumai Dibatasi
Lansia, Tenaga Pengajar dan Pelayan Publik di Inhu Divaksinasi