Dishub Dumai Tanggap Cepat Keluhan Warga Terkait Penerangan Jalan
Dishub Dumai Tanggap Cepat Keluhan Warga Terkait Penerangan Jalan
DUMAI — Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Dumai bergerak cepat menanggapi keluhan masyarakat terkait penerangan jalan di Bukit Batrem. Keluhan ini disampaikan oleh Ronal, salah satu warga, yang langsung menghubungi Kepala Dishub Dumai, Said Effendi, S.E., M.M., melalui pesan WhatsApp pada Kamis (26/10/2024).
Respons cepat ditunjukkan Kadishub dengan langsung merespons dan memberikan penjelasan mengenai upaya perbaikan.
“Mohon bersabar, stok lampu memang sedang kosong, namun dalam beberapa hari ke depan akan tersedia. Begitu lampu datang, perbaikan segera kami lakukan,” ujar Said.
Aksi cepat tanggap dari Dishub ini mendapatkan apresiasi dari warga Bukit Batrem. Tidak menunggu waktu lama, begitu stok lampu tersedia, petugas Dishub langsung dikerahkan untuk memperbaiki dan memasang lampu-lampu yang dibutuhkan, memastikan kawasan tersebut kembali terang dan aman bagi pengguna jalan.
Gerak cepat ini menjadi bukti komitmen Dishub Dumai dalam melayani dan merespons cepat setiap keluhan masyarakat.


Berita Lainnya
Perayaan Kebangkitan Isa Almasih, Polres Dumai Tenerjunkan 187 Personil Untuk 74 Gereja
Alasan BAWASLU menerima Pencalonam Koruptor Dalam Pemilihan Umum
Dua Pengusaha Indonesia Jadi Orang Asing Terkaya di China
Jokowi Gatiskan Tagihan Listrik 3 Bulan
Nita Ariani Disebut Sebut Berpeluang Besar Diusung Gerindra
PT KPI Unit Dumai Raih Penghargaan Internasional Global CSR & ESG Summit 2023 di Vietnam
Mantan Bendahara Bapenda Riau akan Jual Aset untuk Ganti Dana Zakat yang 'Disunat' Rp1,1 Miliar
Hampir Bersentuhan dengan Konsumen, Perusahaan Penyalur LPG Lakukan Penyemprotan Disinfektan Cegah Corona
Soto Rempah Kendal Memang Nikmat Rasanya, Silahkan Coba!
Mawardi Turun Langsung Kelapangan,Terkait Laporan Masyarakat Tentang Dugaan Pencemaran
Ketum Ormas FBB Dukung Para Mahasiswa Tuntut Oknum Polisi Yang Arogan
Peningkatan Jalan Wan Dahlan Ibrahim Diduga Asal-asalan, Besi Beton Berhamburan