Objek Wisata Danau Raja Rengat Dijaga Polisi
Kapolres Inhu Naik Perahu Karet Pastikan Situasi Aman Bagi Pengunjung
INHU, PANTAUNEWS.CO.ID - Untuk memastikan situasi tercipta aman dan kondusif, Polres Inhu berpatroli dan memantau langsung sistem pengamanan di Objek Wisata Danau Raja (OWDR) Rengat.
Mungkin sudah menjadi kebiasaan (tradisi) warga Kota Rengat khususnya dan umumnya Kabupaten Inhu, Riau disetiap hari lebaran kedua idul fitri kawasan OWDR Rengat selalu ramai dikunjungi.
Bahkan, warga yang berasal dari luar Kabupaten Inhu juga datang berkunjung untuk menikmati wisata air dan permainan lainnya bagi anak-anak dan keluarga.
Hal itu terlihat dari seri nomor polisi masing-masing kenderaan, baik roda dua maupun roda empat. Antara lain, nomor polisi berplat Provinsi Jambi dan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil).
Kapolres Inhu AKBP Dody Wirawijaya didampingi sejumlah PJU Polres Inhu turun ke danau menggunakan perahu karet berputar-putar memantau situasi (aktivitas) pengunjung yang mulai ramai itu.
Terlihat ikut mendampingi Kapolres saat naik perahu karet, Waka Polres Inhu Kompol Dwi Yatmoko dan sejumlah personel lainnya.
Kepada awak media, Kapolres Inhu melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu Aipda Misran menyampaikan bahwa pengamanan lokasi wisata.ini merupakan bagian dari Operasi Ketupat Lancang Kuning (LK) 2023.
"Untuk memastikan pengamanan dilapangan, Kapolres didampingi sejumlah PJU meninjau langsung situasi keamanan dan kenyamanan para pengunjung di Objek Wisata Danau Raja Rengat," kata Misran.
Misran menambahkan, pengamanan juga dilakukan ditempat-tempat objek wisata lainnya yang ada di Kabupaten Inhu.
Diperkirakan, jumlah para pengunjung dilokasi wisata akan melonjak naik jika hari raya lebaran terutama di hari lebaran kedua.
"Musim libur lebaran begini jumlah pengunjung tempat-tempat wisata akan meningkat. Sehingga perlu pengamanan dan pengawasan optimal agar masyarakat merasa aman dan nyaman," ucapnya. (stone)


Berita Lainnya
Jelang Labaran Tahun Ini, Pemkab Rohul Bagikan 250 Paket Sembako Kepada Kaum Duafa
Ketua YBN Indra Ramos SHI: Kasus yang Menjerat Kades Teluk Aur Harus Dijadikan Pelajaran
Hadiri Majlis Kenduri Apam, Yulia Putra Ketua Marda LMPP Riau: Ini Budaya yang Harus Kita Lestarikan
Rapat Paripurna DPRD Rohul, Pemkab Sampaikan 3 Raperda
Asmar Cs Dilaporkan ke Polres Inhu
Peringati Hari Buruh, DPC SPN Beri Parsel dan Petisi Kepada Disnakertrans Dumai
HUT Bhayangkara Ke 79, Polsek Bangko Polres Rohil Serahkan Puluhan Paket Sembako Kepada Masyarakat Kurang Mampu
Sempat Ditutup karena COVID, Pengadilan Agama Bengkalis Kembali Dibuka
Wagubri Tinjau Pekerjaan Aspal dan Jalan Provinsi
Bupati Rokan Hulu Teken PKS Tanda Tangan Elektronik (TTE) Dengan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN)
Satlantas Polres Dumai Laksanakan Anjangsana dan Silaturahmi Kepada Para Purnawirawan Polri
Banjir Kilat Landa Jalan Sukajadi Dumai, Warga Resah Akibat Tersumbatnya Pintu Air