Subulussalam Satu, Dek Gam: Kader PAN Tidak Menutup Kemungkinan
SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Usai melaksanakan kegiatan Kunjungan Kerja (Kunker), H Nazaruddin, yang akrab disapa Dek Gam ini mengatakan tidak menutup kemungkinan kader PAN menuju Subulussalam Satu, nantinya.
H Nazaruddin, yang akrab disapa Dek Gam, ini merupakan anggota DPR RI komisi III (Tiga) dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), mengatakan tidak menutup kemungkinan kader partai PAN nantinya maju di Subulussalam | (Satu), atau Calon Walikota Subulussalam.
"Tidak menutup kemungkinan, kader partai PAN nantinya maju sebagai calon walikota Subulussalam, kita liat nanti ya," ujarnya, kepada media ini, Selasa, (7/03/22).
Dia pun menambahkan, semua partai pasti menginginkan kadernya untuk menjadi pimpinan di daerah, kursi di DPR sebanyak mungkin. Menurutnya, Partai PAN layak untuk menuju Subulussalam Satu.
Lanjutnya, terkait permohonan dari ketua Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) perwakilan kota Subulussalam, mengenai persoalan eks HGU di PT Laot Bangko, akan di selesaikan segera mungkin.
"Terkait laporan ketua Yara tadi, nanti kita bahas di komisi III, dan segera menyelesaikan persoalan-persoalan di PT Laot Bangko," terangnya.
Selain kegiatan Kunjungan Kerja (Kunker), Dek Gam juga mensosialisasikan 4 (Empat) Pilar Kebangsaan, Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika, berlangsung di Hotel Hermes One, Kota Subulussalam. (Juliadi)


Berita Lainnya
Kapolsek Simpang Kiri Gelar Jumat Curhat Bersama Guru dan Siswa di SMKN 1 Subulussalam
Perpisahan Siswa/i MTsN 1 Kota Subulussalam, Tampilkan Ragam Pertunjukan
DPD Hipakad Jambi Ikuti Goro Sekitar TMP Satria Bhakti Bersama Jajaran TNI
BPBD Pekanbaru Siagakan Posko dan Team Reaksi Cepat Dalam Tangani Karhutla Dan Bencana
BPBD Gelar Apel Kesiapsiagaan Bencana, Turut Dihadiri Walikota Subulussalam
Kunjungi Polda Sumbar, Ini Agenda Itwasum Mabes Polri
BEM SI dan GeMMAS Demo Di Kantor DPRK Subulussalam
Polres Bukittinggi Gagalkan Peredaran Miras
Terkait Ramadhan Fair-II, Ini Kata Ketua DPRK Subulussalam
Personil Brimobda Sumbar Inisiasi Kegiatan Khitan Massal di Koto Tangah
Irjen Pol Rusdi Hartono Jabat Kapolda Jambi Yang Baru
Jabat Kapolres Tebo, AKBP Fitria Mega Jadi Kapolres Perempuan Pertama Di Jambi