Wali Kota Dumai H. Paisal Buka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024
PANTAUNEWS.CO.ID, DUMAI - Wali Kota Dumai H. Paisal menghadiri sekaligus membuka Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Dumai tahun 2024 yang berlangsung di Gedung Sri Bunga Tanjung, Senin (06/02).
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian Pengembangan Kota Dumai ini merupakan platform bagi pelaku pembangunan dalam membahas permasalahan serta usulan solusi yang dapat diterapkan oleh Pemerintah Kota Dumai.
Dalam sambutannya Wali Kota Dumai H. Paisal menyampaikan bahwa forum ini merupakan wujud dari komitmen Pemerintah Kota Dumai untuk bekerja sama dengan masyarakat dalam membangun kota yang lebih baik.
"Kami berharap ini tahun terakhir kami untuk menyelesaikan ini semua, ada beberapa permasalahan dan beberapa OPD untuk saling bersinergi dalam menyelesaikannya dan terus digesa, kami juga menginginkan para pelaku usaha UMKM untuk dimaksimalkan datanya, dan kami berterima kasih juga kepada masyarakat dan kepada Dinas Komunikasi Informatika Persandian Dan Statistik (Diskominfotiksan) karena telah bersinergi kepada semua OPD terkait data," ucapnya.
Kegiatan ini berlangsung dengan suasana yang akrab dan kondusif, sehingga masing-masing pihak dapat berbicara dan berdiskusi secara terbuka dan jujur. Topik diskusi meliputi berbagai hal, mulai dari pembangunan infrastruktur, kesejahteraan masyarakat, lingkungan hidup, dan masalah lain yang dihadapi oleh masyarakat kota.
Forum Konsultasi Publik ini diharapkan dapat membantu Pemerintah Kota Dumai dalam membuat kebijakan yang lebih baik dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Wali Kota Dumai H. Paisal menutup acara dengan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang hadir dan berpartisipasi dalam forum ini.
Turut hadir juga pada kesempatan tersebut yaitu Asisten II, III, Inspektur, Kepala OPD, Camat dan Lurah se Kota Dumai, Ketua LPMK.
(Diskominfotik Dumai)


Berita Lainnya
Jufrida: Hanura Siap Berkoalisi dengan Demokrat Memenangkan Pilkada Dumai 2020
KPU Inhu Gelar PSU, Ini Penjelasan Fitra Rovi
DPW Partai Perindo Riau Urus 3 Pengurus Bimtek PHPU Pusdik MK ke Cisarua
Syafaruddin Poti Benarkan PDIP Dukung Kaderismanto-Iyeth Bustami di Pilkada Bengkalis
Dampak Covid-19 Pilkada Serentak 2020 Diundur, Pengamat: Banyak Balon yang 'Lockdown'
Hendri Sandra - Rizal Akbar Berpotensi Datangkan Anggaran Sebanyak-banyaknya, JIka Terpilih Nanti !
Keributan Di DIC ,Sebut Sebut Walikota Dumai: Ini Penjelasan Pihak Keluarga
Viral...Bhabinkamtibmas Di Rupat Lakukan ini Saat Pemerintah Wacanakan Pemilu Damai
"Politik Gentong Babi" Mencuat di Pilkada Riau, Pengamat: Kepala Daerah Jangan Cawe-Cawe!
Walikota Dumai Adakan Audensi Dengan Warga Medang Kampai, Komitmen Mendengar Aspirasi
Ketua DPC Gerindra : Sampai Saat ini Hanya Nita Ariani yang Serius Mengikuti Prosesi Pilkada 2020 Dumai
PKB Kota Tangerang Gelar Rakor Pemantapan Bacaleg