Semangat Ribuan Pelajar Ramaikan Hari Jadi Subulussalam Yang Ke-60
SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Tak terhitung jumlahnya, diperkirakan sebanyak Ribuan pelajar baik tingkat SD, SMP, dan SMA antusias mengikuti Karnaval, dalam rangka menyambut hari jadi Subulussalam yang ke 60, tahun 2022. Selasa, (13/09/22).
Tak tanggung, para pelajar itu sangat antusias memamerkan busana adat setiap daerah senusantara bahkan tampak juga ada yang memakai seragam TNI, Polri, Kesehatan, Petani, dan lainnya yang menghiasi ibu kota Subulussalam.
Berketepatan di Pendopo Walikota Subulussalam, terlihat berwarna warni, Ratusan pelajar itu memamerkan busana masing-masing dari setiap perwakilan Sekolah, baik SD, SMP, SMA, Se kota Subulussalam yang mengikuti.
Tak hayal, kegiatan Karnaval itu Menjadi tontonan warga setempat, hingga mengakibatkan kemacetan sepanjang ruas jalan Tengku Umar, terlebih lagi menuju Pendopo Walikota Subulussalam.
Tak ketinggalan, baik Walikota, Wakil Walikota, dan unsur Forkopimda juga tampak menghadiri acara karnaval tingkat pelajar SeKota Subulussalam, dalam rangka menyambut hari jadi Subulussalam yang ke 60 itu.
Semarak Karnaval kali ini sangat berbeda dari tahun sebelumnya. Diketahui bersama, covid-19 melanda tahun sebelumnya hingga Kegiatan di luar ruangan sangat terbatas.
Dalam rute agenda Karnaval itu, Start dari Pendopo Wali Kota, berjalan sepanjang Jalan Tengku Umar, hingga mengelilingi Bundaran Tugu Bank Aceh, dan Finis di Kantor Camat Simpang Kiri, Kota Subulussalam.
Terpantau media ini, turut juga personil TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, personil Pemadam Kebakaran (Damkar), dan tenaga kesehatan dari dinas kesehatan kota Subulussalam bersiap siaga selama berlangsungnya kegiatan karnaval tersebut. (Juliadi)


Berita Lainnya
Diduga Kejar Target, Baru Sebulan Proyek Pengaspalan Jalan di Subulussalam Sudah Berlubang
Suparman: Walikota Subulussalam Jangan Banyak Lalai
Bahagia Maha: Kadisdikbud Jangan Arogan Menyikapi Para Guru PPPK
Sie Propam Polres Subulussalam Cek Sikap Tampang dan Administrasi Seluruh Personel
Rapor Merah dari KPK, AMPES Desak DPRK Segera Lakukan RDP
Langkah Jasman Kandas di Pilkampong Sikelondang Karena Perwal
Sepuluh Rumah Habis Dilalap Si Jago Merah
ACT Subulussalam-MRI Aceh Selatan Bagikan 150 Sarapan Pagi untuk Santri Tahfidz Quran
Menanti Peresmian Taman ke Hati Kota Subulussalam
Alat Kelengkapan Dewan Kota Subulussalam 2023 di Tetapkan, Ini Nama dan Posisinya
ACT Cabang Subulussalam Salurkan Paket Pangan Ramadhan Kepada Marbot Masjid
Tanggapi Statement Pemerhati Kebijakan Pemerintah Kota Subulussalam, Kabid Damkar: Tetap Kita Tindak