Pandemi Covid-19, Aktivitas Kapal Roro Rupat-Dumai Dibatasi
RUPAT, PANTAUNEWS.CO.ID - Sesuai dengan peraturan larangan mudik yang telah dikeluarkan oleh pemerintah pusat, maka berdasarkan surat edaran Gubernur Riau tentang larangan mudik lebaran 1442 H/ 2021 M maka UPT Pengelolaan Perhubungan wilayah I (satu) membatasi keberangkatan kapal Roro.
Hal ini dilakukan karena masa pandemi Covid-19 di Provinsi Riau sehingga untuk mengantisipasi penularan dan penyebaran Covid-19, pembatasan keberangkatan kapal roro yang beroperasi di wilayah perairan pelabuhan Dumai-Rupat harus dilakukan.
"Terhitung dari tanggal 6 hingga 17 Mei 2021, pelayanan penyeberangan sementara waktu hanya melayani dua trip pada hari Senin sampai dengan Rabu dan tiga trip pada hari Kamis sampai dengan Ahad. Dan apabila di kemudian hari ada penumpukan muatan akan dilakukan penambahan trip sebagaimana mestinya," ujar Kepala UPT Pelabuhan Kecamatan Rupat Hendri Budiman A.Ma PKB melalui pesan WhatsApp kepada awak media ini.
Disisi lain, banyak warga Rupat yang bertanya-tanya tentang pembatasan keberangkatan kapal roro saat mendekati Hari Raya Idul Fitri, semoga dengan adanya pemberitaan ini bermanfaat bagi masyarakat khususnya masyarakat Rupat yang akan memakai jasa angkutan kapal roro yang beroperasi di Pelabuhan Tanjung Kapal, Rupat-Dumai. (*)
Penulis: Rusdi


Berita Lainnya
Bocah Usia 6 Tahun di Pekanbaru Penderita Penyakit Leher Bocor Perlu Uluran Tangan Kita
Cegah Penyalahgunaan Aset, Mobil Dinas Pemko Dumai Kini Ditempel Stiker
Polsek Peranap Ringkus Dua Pelaku Pembobol Rumah
Wakapolda Riau Cek Hotspot di Kota Dumai
BEM riau Menuntut Pemecatan Kasatpol PP Kampar,Jika Masalah Kekerasan Pada RTK belum Di Selesaikan
Serda Roni Sandra Komsos dan Sosialisasi Prokes Covid-19 Di Wilayah Bukit Kapur
Danramil 02/BK, Kodim/0320 Dumai Laksanakan Serbuan Vaksin 1 dan 2
Pembukaan Musda I DPD PJS Riau, Ini Harapan Gubernur Riau!
Pemprov Riau Minta OPD Selesaikan Proses Pencairan DAK Fisik 2020 Tahap Pertama
Pengurus DHC 45 Rohul Dilantik Gubri, Bupati H Sukiman Harapkan Sebagai Pelopor Penerus Perjuangan Pahlawan
Jelang Event Nasional Ritual Bakar Tongkang 2025, Kapolsek Bangko Pimpin Langsung Patroli di Wilayah Bagansiapiapi
Percepatan Penanganan Banjir di Dumai, Pemko Gandeng BBKSDA Riau