Mengenang Almarhum Affan Kurniawan, Polres Dumai Sampaikan Rasa Duka Cita Mendalam
PANTAUNEWS, DUMAI - Jajaran Polres Dumai bersama ratusan masyarakat menggelar salat gaib, tahlilan, dan doa bersama untuk mengenang almarhum Affan Kurniawan, seorang pengemudi ojek online (ojol) yang wafat di Jakarta.
Acara ini berlangsung khidmat di Masjid Al Falah, Dumai Kota, sebagai bentuk solidaritas dan kepedulian terhadap sesama, (30/8).
Kegiatan yang dihadiri berbagai elemen masyarakat, termasuk perwakilan Lanal Dumai, Pemerintah Kota Dumai, TNI, dan para pengemudi ojol, menunjukkan rasa persaudaraan yang erat.
Iptu Muhammad Iqbal, S.H., M.H., selaku Kapolsek Dumai Kota, mewakili Kapolres Dumai, AKBP Angga F. Herlambang, S.I.K., S.H, memimpin langsung jalannya acara tersebut.
Dalam sambutannya, Iptu Iqbal menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas nama pribadi dan seluruh keluarga besar Polres Dumai.
"Atas nama pribadi dan juga keluarga besar Polres Dumai, saya menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas wafatnya almarhum Affan Kurniawan," ujarnya.
Iptu Iqbal menekankan bahwa acara ini menjadi bukti bahwa jarak tidak menghalangi rasa persaudaraan.
"Meskipun almarhum berpulang di Jakarta, namun doa kita semua di Dumai ini menjadi bukti bahwa rasa persaudaraan tidak mengenal jarak," kata Iptu Iqbal.
Lebih lanjut, Iptu Iqbal menyebutkan bahwa kegiatan ini adalah teladan yang sangat mulia.
"Ini adalah teladan yang sangat mulia bahwa kita tidak hanya bersaudara karena darah, tapi juga karena kemanusiaan," tambahnya.
"Mari kita doakan semoga almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT, diampuni dosa-dosanya, diterima amal ibadahnya, dan diberikan ketabahan bagi keluarga yang ditinggalkan," tutur Iptu Iqbal.
Ia juga mengingatkan bahwa kematian adalah pengingat bagi setiap orang untuk berbuat kebaikan. Iptu Iqbal menutup sambutannya dengan mengajak semua pihak untuk terus menjaga persaudaraan.
"Tidak ada seorang pun yang tahu kapan ajal menjemput. Karena itu mari kita isi hidup ini dengan kebaikan, menjaga persaudaraan, dan terus saling menguatkan," pungkasnya.


Berita Lainnya
Mengawali Acara HUT Ke-23, Pemkab Rohul Gelar Berbagai Perlombaan
Di Hadapan GM RU II Dumai, Andi Setiawan Tuntut Keadilan dan Pemulihan Hak
Dipimpin Kapolri, Polres Rohul Gelar Doa Bersama Lintas Agama Secara Virtual
6.425 Hektare Lahan Terbakar di Seluruh Riau Sejak Januari 2019
Kapolsek Rokan IV Koto: Tindakan Membakar Hutan dan Lahan Ada Ancaman Pidana Berat
Jumat Barokah, Dit Reskrimum Polda Riau Bagikan 500 Nasi Bungkus
Kejati Riau Terus Cari Keberadaan Dua Orang yang Belum Kembalikan Kasbon
Pak Presiden, Tolong Lihat Riau! 18 Ribu Guru ASN Menjerit Belum Terima Gaji
Warga Nyaris Bentrok Dengan Pekerja Lepas Salah Satu Perusahaan di Inhu
Kembali Terjadi, Lakalantas di Inhu Renggut Nyawa Pengendara Motor
Dukung dan Sukseskan Vaksinasi Covid-19 Bagi Lansia, Ini yang Dilakukan Polres Dumai
Wabup Rohil Jhony Charles Hadiri Peringatan May Day 2025