PILIHAN
Merasa Miliki 'Taji' di Pemko Dumai, 2 Oknum Pejabat Esselon IV Sering Bolos Kerja
![]() |
Dua pejabat esselon IVa, diduga berani membuat ulah akibat memiliki kedekatan khusus dengan Walikota Dumai Zulkifli AS. Dua pejabat dengan berinisial (IW) menjabat sebagai Kepala Seksi (Kasi) Pelatihan dan Pemagangan dan sementara (MN) menjabat sebagai Kasi Informasi dan Peluasan di Disnakertrans Kota Dumai.
Pantauan dan informasi yang terangkum, Jumat (06/03/2020), dua pejabat tersebut jarang masuk kantor. Sumber yang enggan disebutkan namanya menyebutkan, bahwa dua pejabat tersebut, IW adalah istri salah satu kepala dinas disalah satu OPD Kota Dumai dan MN adalah anak mantan Sekretaris Daerah Kota Dumai dan sekarang sudah memasuki masa pensiun.
Kedua pejabat tersebut, diakui sulit dijumpai untuk dimintai keterangan. Akibat jarang masuk kantor dan diperkirakan lebih banyak tidak masuk ketimbang masuk kantor.
“Terkadang apel senin saja, mereka jarang terlihat,†ungkap sumber yang enggan namanya dipublikasikan.
Ketika awak media ingin memperoleh informasi terkait 5 pelatihan yang digelar di Disnakertrans Kota Dumai, pelatihan rewinding motor listrik, montir sepeda motor, pertukangan kayu, pangkas rambut dan pemanfaatan kain perca. Saat itu, Kepala Disnakertrans Kota Dumai Suwandi yang berhasil dijumpai diruangannya, Kamis (05/03/2020), mengungkapkan, dapat dikonfirmasi kepada saudari IW.
“Untuk lebih detail, dapat langsung jumpai saudari IW,†kata Suwandi yang dalam keadaan tidak sehat, namun ia tetap berusaha masuk kantor.
Kadisnakertrans Kota Dumai Suwandi, yang diketahui sudah beberapa lama ini tidak dalam kondisi sehat. Diketahui Suwandi mengalami penyakit stroke ringan, sehingga ia kurang fokus penangganan di instasnsi yang saban hari pelayanan publik, khususnya mengenai bidang ketenagakerjaan.
5 pelatihan yang dibuka Disnakertrans Kota Dumai pendaftaran sejak tanggal 5 Februari dan ditutup pada 5 Maret 2020, kurang antusias masyarakat ingin mengikutinya. Dugaan, pejabat yang dikuasakan untuk menanggani pelatihan bagi putra putri Kota Dumai ini, jarang masuk kantor.
Informasi dan beredar kabar, dengan kondisi kesehatan Kadisnakertrans Kota Dumai, dugaan banyak sejumlah pegawai jarang mengindahkan perintah orang nomor satu di Disnakertrans Kota Dumai. Sebagai salah satu OPD strategis di Kota Dumai, Disnakertrans memiliki segudang rutinitas dan banyak persoalan yang tidak diketahui sang Kadis.
Ketika dicoba dihubungi kenomor ponselnya, Kepala Badan Kepegawaian Pelatihan dan Sumber Daya Manusia Kota Dumai Eri Nasrial, namun belum dapat dimintai keterangan terkait adanya tindakan indisipliner oknum ASN.
Informasi dugaan, bahwa Kaban KPSDM Kota Dumai sudah mengetahui ulah kedua pejabat tersebut dengan mesin check lock Fingerprint, jenis mesin absensi biometrik yang menggunakan metode kehadiran / absensi pegawai dengan mendeteksi sidik jari.
Penulis: Aan Heru Saputra
Editor: Edriwan



Berita Lainnya
Ketua GRIB Dumai Melalui PAC Sungai Sembilan, Tanggapi Isu Kampanye Hitam terhadap H. Paisal Sugiyarto
Polres Dumai Laksanakan Program Ketahanan Pangan
Gugurkan Konsultan Yang Banting Harga,Janji Mentri PUPR
Kompol Alex: Guna Wujudkan Pengamanan Pilkada Tahun 2020 Aman, Damai dan Kondusif
Kepemimnan Master Tony Roy Ketua PDJI Pengda Riau, Patut Di Acungi Jempol
Ales Saprijon: Jika ini Benar, Saya Minta APH Usut Tuntas!
DPD PJS Aceh Serahkan SK Kepengurusan DPC Kota Langsa
Nurzaman Menghadap Sang Khalik, Hardianto: Semoga Almarhum Ditempatkan Di sisi yang Layak oleh Allah SWT
Sinergitas TNI - Polri, Turut Berpartisipasi Pada Puncak Penanaman Mangrove Nasional secara Serentak
Terlalu Lama Ditetapkan Sebagai Tersangka, Formasi Desak KPK Tahan Bupati Bengkalis dan Wako Dumai
Merapat ke Jokowi, Demokrat Tawarkan 10 Tahun Pengalaman SBY
Jangan Remehkan Profesi Wartawan!