PILIHAN
PPP Riau Masih Perjuangkan Kursi Wakil Bupati Kampar
Pekanbaru (PantauNews.co.id) - Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Riau, Yuyun Hidayat menyebutkan, bahwa pihaknya masih memperjuangkan kursi wakil bupati (Wabup) Kampar yang saat ini masih kosong.
"Kami masih memperjuangkan. Karena masa panitia pemilihan wabup Kampar di DPRD Kampar kan berakhir, jadi nanti akan dibentuk lagi. Sebelum itu, alat kelengkapan dewan harus sudah ada terlebih dahulu," kata Yuyun di Pekanbaru, Selasa (10/09/2019).
Dijelaskannya, dalam bursa pemilihan wabup ini, PPP akan mengusulkan nama Afrizal Hidayat sebagai wakil bupati Kampar.
"PPP jelas mengusung Afrizal Hidayat. Karena beliau kader, dan merupakan wakil ketua DPW PPP Riau," kata anggota DPRD Provinsi Riau tersebut.
Keputusan mengusulkan Afrizal Hidayat ini, lanjutnya, tinggal disetujui oleh partai koalisi. Sebab, dari enam partai yang tergabung dalam koalisi Azis Zaenal dan Catur Sugeng pada pemilihan bupati Kampar 2017 lalu, hanya dua nama yang boleh diusulkan.
"Itu sudah disetujui oleh DPW, tinggal koalisi saja lagi. Karena koalisi hanya boleh mengusulkan dua nama saja. Dari PPP sudah memberikan satu nama, tinggal partai lain lagi," jelasnya. (grc)



Berita Lainnya
Polda Riau Serentak Adakan Penyemprotan Di 6 Kabupaten Kota Antisipasi Covid 19
Perkuat Sinergitas, Karutan Pekanbaru Sambut Hangat Kunjungan Kajari Pelalawan
Gubri Ingatkan Antisipasi Penularan Covid-19
Peringati Hari Buruh, DPC SPN Beri Parsel dan Petisi Kepada Disnakertrans Dumai
Hari Kelima Ops Zebra LK 2022, Satlantas Polres Inhu Kedepankan Binluh
Pimpinan PT Sawit Asahan Indah Siap Bersinergi dengan Pemdes Sungai Kuning
Bea Cukai Dumai Siagakan Terminal Penumpang Antisipasi Gelombang Narkoba
DISKOMINFOTIK Di panggil sebagai saksi Oleh KEJATI Riau
Program Umroh Gratis Pemko Dumai Tercoreng Dugaan Kecurangan, Lurah Teluk Binjai Dituding Ubah Hasil Rapat Sepihak
Walikota Dumai Buka Kegiatan Sosialisasi Pembelajaran Tatap Muka Juli Mendatang
Polda Riau Gelar Sosialisasi Implementasi UU Cipta Kerja dan Turunannya Soal Penataan Kawasan Hutan
Jumat Curhat Polsek Rengat Barat di Sekretariat SPSI