• Home
  • Opini
  • Riau
    • Meranti
    • Kuansing
    • Inhil
    • Inhu
    • Rohil
    • Rohul
    • Dumai
    • Bengkalis
    • Siak
    • Pelalawan
    • Kampar
    • Pekanbaru
  • Olahraga
  • Nasional
  • Politik
  • Edukasi
  • Ekonomi
  • Otomotif
  • Sumatera
  • Hukrim
  • More
    • Kesehatan
    • Internasional
    • Video
    • News
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • #Galeri
  • Indeks
PILIHAN
SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah
07 Januari 2026
20 Warga Kurang Mampu Rutin Terima Sembako Dari Tim GJB Pemuda Sintong
03 Januari 2026
DPRD Dumai Matangkan Regulasi Kepariwisataan, Dorong Kontribusi Pariwisata untuk PAD
29 Juli 2025
MK Tolak Gugatan, Paisal-Sugiyarto Siap Dilantik Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai
04 Februari 2025
Polres Dumai Tutup Tahun 2024 dengan Deretan Prestasi dan Komitmen untuk Keamanan Kota
31 Desember 2024

  • Home
  • Riau

Malam Resepsi Kenegaraan, Wabup Rohil Jhony Charles Berikan Tali Asih Kepada Veteran Kemerdekaan

PantauNews

Senin, 18 Agustus 2025 12:30:38 WIB
Cetak

ROHIL, PANTAUNEWS - Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir menggelar Malam Resepsi Kenegaraan sebagai penutup rangkaian peringatan HUT ke-80 Republik Indonesia, Minggu malam (17/8/2025) malam. Acara yang dihelat di gedung Serba Guna Misran Rais tersebut, berlangsung akrab dengan penampilan grup band dengan rentak musik melayu. 

Sebagai pembuka, Wakil Bupati Rohil, Jhony Charles berduet dengan salah seorang anggota Paskibraka menyanyikan lagu Grup Band Dewa-19. Selanjutnya, Wabup beserta perwakilan dari Forum Komunikasi Pimpinan Deerah (Forkopimda)  memberikan bantuan tali asih kepada veteran perintis kemerdekaan.

Acara malam itu terlihat sangat guyub, dengan konsep in door. Para tamu undangan, dapat menikmati sajian dengan menu khas Melayu. Namun, gelaran tetap elegan dengan penampilan panggung hiburan dan musik medley lagu daerah, musik pop, hingga lagu Barat. 

TERKAIT
  • LSM Forum Aksi Peduli Tenaga Kerja Lokal Kota Dumai Beri Data Keanggotaan Ke Disnakertrans
  • Lapor Struktur Baru, DPC GANN Kota Dumai Silaturahmi Ke Kesbangpol
  • Minang Marentak!

Wabup Jhony Charles mengatakan, malam Resepsi merupakan bentuk rasa syukur dari puncak serangkaian acara perayaan kemerdekaan Indonesia, sekaligus menghormati jasa para pahlawan.

"Walaupun kita semua merasa lelah setelah rangkaian kegiatan yang padat, namun begitu memasuki malam resepsi ini, rasa penat itu hilang seketika. Karena inilah puncak perayaan yang penuh makna dan kehormatan bagi kita semua,”* ujar Wabup 

Pada kesempatan itu, Wakil Bupati juga memberikan pesan khusus kepada anggota Paskibraka yang telah menjalankan tugas pengibaran bendera dengan baik dan tanpa cela. Beliau mengajak generasi muda untuk bercita-cita tinggi dan berkontribusi bagi pembangunan daerah.

“Adik-adik Paskibraka, cita-citalah setinggi langit. Jadilah generasi yang hebat, dan kelak berperan aktif memperbaiki serta memajukan Rokan Hilir ini,” pesannya.

Dialog ringan pun terjalin antara Wabup dan para anggota Paskibraka. Dengan nuansa penuh keakraban, Wabup menanyakan cita-cita mereka, apakah ingin melanjutkan kiprah menjadi anggota TNI maupun Polri. Sontak suasana menjadi hangat ketika seorang Paskibraka menjawab lugas dan penuh semangat.

“Siap, Pak Wabup!” jawab para anggota serentak, disambut senyum lebar Wakil Bupati yang menegaskan bahwa semangat para pemuda merupakan energi positif bagi masa depan daerah.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup juga menyampaikan apresiasi terhadap Satpol PP yang mampu bertugas secara prima tanpa ada kendala berarti sepanjang upacara peringatan HUT RI. Beliau bahkan menyampaikan gurauan ringan, bahwa ketahanan para anggota Satpol PP mungkin terjaga berkat sajian puding yang diberikan. Candaan ini membuat hadirin tersenyum dan menambah suasana kebersamaan.

Wabup Jhony Charles turut menyampaikan permohonan maaf dari Bupati Rokan Hilir yang berhalangan hadir karena sedang menjalani perawatan mata di Kuala Lumpur, Malaysia.

“Insya Allah, Rabu ini Bupati akan kembali dan bisa kembali bersama-sama kita semua,” ujarnya.

Hadir dalam acara tersebut jajaran Forkopimda, Sekretaris Daerah, para Kepala OPD, Ketua Bawaslu, Ketua KPU, Ketua Baznas, Kepala Kemenag, Ketua TP-PKK, Dirut PT SPRH, Sekretaris DPRD, Camat Bangko, tokoh masyarakat, serta para pejuang veteran, termasuk salah seorang veteran yang kini berusia 83 tahun. Kehadiran lintas elemen masyarakat menambah kekhidmatan acara sekaligus memperlihatkan semangat persatuan dalam merayakan hari bersejarah bangsa, (HSY).


 Editor : Dedi

[Ikuti PantauNews.co.id Melalui Sosial Media]


PantauNews.co.id

Tulis Komentar


Berita Lainnya

Kapolsek Pujud Polres Rohil Gelar FGD, Mengajak Peran Serta Cegah Karhutla

Pengamat Tata Kota Bicara Potensi Sungai Sail

Waw.... Fanatstis !!! Karhutla Riau Telan Rp50 triliun

Abuya Muhtadi Menyulut Semangat, Ajak Masyarakat Bersatu Dukung Gibran di Pilpres 2024

Dukung Khidmat Kesehatan, Dinas Kesehatan Kota Dumai Luncurkan OPLET SIPAI

Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Asri Auzar : Menimpakan Sepenuhnya Tanggung Jawab kepada Gubernur Riau adalah Keliru

Karang Taruna Penyebal Mandiri Berbagi Berkah

Ops Bina Waspada, Polsek Peranap Sambangi Dua Tokoh Masyarakat

Rangkaian Kegiatan P4GN Kelurahan Kampung Baru Kota Dumai

Warga Apresiasi Pasar Malam di Depan Pasar Lepin: Ruang UMKM dan Serapan Tenaga Kerja Lokal

Update Perkembangan Covid-19 Kota Dumai, Terjadi Penambahan 1 Pasien Positif Hari Ini

Suasana Hangat Warnai Serah Terima Jabatan dan Pisah Sambut Kepala Dinas Kominfo Rohil

Terkini +INDEKS

Mandek Dua Tahun, FAP-Tekal Bongkar Dugaan Penghambatan Hukum Kasus Tenaga Kerja

27 Januari 2026
Polres Dumai Dorong Ketahanan Pangan, Panen Raya Jagung Pipil Jadi Sarana Edukasi Masyarakat
27 Januari 2026
Polres Rohil Ungkap Jaringan Narkotika Internasional, Amankan 3,98 Kg Sabu, Ribuan Ekstasi dan Happy Five
26 Januari 2026
Perkuat Sinergi Polri dan Komunitas Pelari, Polres Rohil Gelar Green Policing Running Club,
25 Januari 2026
Polres Dumai Laksanakan Pengamanan Konser Kemanusiaan untuk Sumatera dan Palestina di Kota Dumai.
24 Januari 2026
Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan
21 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi Pers dan BUMN, Jalin Kolaborasi Strategis dengan Pelindo Regional I
21 Januari 2026
Polres Rohil Gelar Sosialisasi dan Penandatanganan Fakta Integritas Pagu Anggaran 2026
21 Januari 2026
Polres Rohil Laksanakan Giat Analisa dan Evaluasi Bhabinkamtibmas Serta Arahan
20 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi dengan Imigrasi, Dorong Transparansi dan Pelayanan Publik Berkualitas
19 Januari 2026

Terpopuler +INDEKS

Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan

Dibaca : 1257 Kali
Polsek Bukit Kapur Bongkar Aksi Pencurian Kabel PJU di Akses Gerbang Tol Dumai, Sejumlah Pelaku Diburu
Dibaca : 264 Kali
Persatuan Baraya Sunda Tampilkan Tarian Memukau di Penutupan Dufest Idaman 2025
Dibaca : 393 Kali
Warga NU Pelalawan Dan Masyarakat Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Bencana Alam Sumatera
Dibaca : 316 Kali
PWMOI Dumai: DUFEST 2025 Bukan Sekadar Festival, Tapi Penggerak Ekonomi Rakyat
Dibaca : 264 Kali
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
PantauNews.co.id ©2020 | All Right Reserved