Kota Dumai Raih Penghargaan Nasional: Kisah Inspiratif Perubahan Kota
PANTAUNEWS.CO.ID, DUMAI – Pemerintah Kota Dumai melalui Badan Perencanaan Pembangunan Kota Dumai meraih penghargaan karena masuk dalam kelompok 10 terbaik dari 98 kota se Indonesia.
Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian PPN/Bappenas dan diterima Wali Kota Dumai H. Paisal yang diwakili Sekretaris Daerah H. Indra Gunawan pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2024 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, pada Senin (06/05/2024).
“Alhamdulillah Kota Dumai kembali menerima penghargaan karena masuk sepuluh besar nasional dalam hal perencanaan pembangunan,” kata Sekretaris Daerah Kota Dumai, H. Indra Gunawan.
Sebelumnya, pada Jumat (03/05/2024) Kota Dumai mengukir prestasi di tingkat Provinsi Riau sebagai Terbaik I Pembangunan Daerah (PPD) kategori Perencanaan dan Pencapaian Daerah kategori Kota.
Indra Gunawan hadir pada Musrenbangnas di Jakarta mewakili Wali Kota Dumai H. Paisal bersama Asisten Perekomian dan Pembangunan H. Syahrinaldi.
Musrenbangnas 2024 yang diselenggarakan Kementerian PPN/Bappenas, dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo untuk Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025 yang mengusung tema “Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan”.
Kota Dumai masuk dalam 10 besar PPD dalam kategori kota, dengan mengangkat inovasi DigiLoka.id, platform digital yang diusung Dinas Koperasi, UKM, dan Perindustrian Kota Dumai.
DigiLoka merupakan aplikasi marketplace khusus produk-produk UMKM daerah yang berfokus pada digitalisasi pengelolaan rantai pasok bagi UMKM, dimana bahan baku, Produksi, Logistik, Distribusi, Penelusuran Sumber, serta Detil Informasi dapat dilakukan dalam 1 platform
Prestasi perencanaan 10 kota terbaik Nasional ini, lanjut Indra, berkat sinergi dan kolaborasi seluruh pihak terkait.
“Tentu ini merupakan sebuah capaian yang luar biasa berkat kerja keras seluruh pihak,” tuturnya.
Masuknya Kota Dumai dalam 10 besar perencanaan pembangunan ini mencerminkan komitmen Pemko Dumai untuk bekerja sama dengan pemerintah pusat dan daerah lainnya dalam mewujudkan visi pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.


Berita Lainnya
Brimob Polda Riau Perketat Posko Perbatasan Antar Provinsi
Sarana Edukasi dan Support PMI, PT KPI RU Sungai Pakning Gelar Donor Darah
Rasa Kebersamaan dan Kepedulian Kepada Kaum Duafa, Ibu Asuh Polwan Ny. Fikih Isa dan Polwan Polres Rohil Berbagi Sembako
Malam Ini, DPRD Riau Paripurna AKD Periode 2019-2024
Meski Hari Libur, Edison Kembali Turlap Kunjungi Warga yang Sakit Stroke
Mubes IKBR 2022, AB Purba Terpilih Jadi Ketua Umum; ini Tanggapan Ketua KNPI Riau
PC Fatayat NU Pelalawan Taja Latihan Kader Dasar Angkatan 1
Polres Dumai Beserta Polsek Jajaran Bagikan Paket Bansos Untuk Masyarakat Terdampak Banjir Rob
Karang Taruna Penyebal Mandiri Berbagi Berkah
Inovasi dan Kolaborasi dalam Serikat Pekerja Nasional: Menyongsong Kejutan Tahun 2024 di Kota Dumai
Minyak Goreng Masih Langka, DPRD Riau Desak Polri Sidak ke Pabrik-pabrik
Dapur Rutan Pekanbaru Peroleh Sertifikat Laik Hygiene Sanitasi Jasaboga dari Dinkes Pekanbaru