• Home
  • Opini
  • Riau
    • Meranti
    • Kuansing
    • Inhil
    • Inhu
    • Rohil
    • Rohul
    • Dumai
    • Bengkalis
    • Siak
    • Pelalawan
    • Kampar
    • Pekanbaru
  • Olahraga
  • Nasional
  • Politik
  • Edukasi
  • Ekonomi
  • Otomotif
  • Sumatera
  • Hukrim
  • More
    • Kesehatan
    • Internasional
    • Video
    • News
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • #Galeri
  • Indeks
PILIHAN
SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah
07 Januari 2026
20 Warga Kurang Mampu Rutin Terima Sembako Dari Tim GJB Pemuda Sintong
03 Januari 2026
DPRD Dumai Matangkan Regulasi Kepariwisataan, Dorong Kontribusi Pariwisata untuk PAD
29 Juli 2025
MK Tolak Gugatan, Paisal-Sugiyarto Siap Dilantik Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai
04 Februari 2025
Polres Dumai Tutup Tahun 2024 dengan Deretan Prestasi dan Komitmen untuk Keamanan Kota
31 Desember 2024

  • Home
  • News
  • Dumai

Pertama Kali Digelar, Perwira PT KPI Unit Dumai Raih Penghargaan di Kompetisi Paper Ilmiah IKMS

PantauNews

Rabu, 13 September 2023 17:18:39 WIB
Cetak

PANTAUNEWS.CO.ID, DUMAI – PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Unit Dumai terus menunjukkan komitmennya dalam pembangunan sumber daya manusia yang unggul dan berinovasi. Hal ini terbukti dengan prestasi gemilang yang diraih dalam kompetisi paper ilmiah, Indonesian Knowledge Management Summit (IKMS), yang pertama kali diselenggarakan, pada Kamis-Jumat (7-8/9/2023) lalu, di The Patra Jasa Hotel, Bali. 

Agenda ini mengangkat topik "The Future Of Green Energy And Sustainable Development" atau Masa Depan Energi Hijau dan Pembangunan Berkelanjutan, yang dihadiri oleh para akademisi, praktisi, dan pihak non-akademisi, dengan total 97 tim peserta yang berasal dari berbagai perusahaan dan universitas. Penghargaan diserahkan langsung oleh Direktur Utama PT KPI, Taufik Aditiyawarman. 

Area Manager Communication, Relations, dan CSR PT KPI Unit Dumai, Agustiawan, mengatakan pihaknya mendelegasikan satu tim yang berasal dari berbagai fungsi, yaitu Dio Cesar Alfananda, Berthon Christopel Marbun, dan Ervandy Haryoprawironoto untuk mewakili Unit Dumai pada ajang tersebut. 

"Perwakilan PT KPI Unit Dumai telah berhasil meraih penghargaan Silver dalam kompetisi dengan topik "Computational Fluid Dynamics Of Refinery Process Piping: How Insulation Contributes the Significant Impact in Heat Energy Conservation" (Dinamika Fluida Komputasi Pada Pemipaan Proses Kilang: Bagaimana Insulasi Berkontribusi Secara Signifikan dalam Konservasi Energi Panas)," ungkapnya. 

Dia memaparkan penelitian ini mencakup studi komprehensif tentang sistem perpipaan dalam proses kilang minyak yang memberikan dampak positif dalam konservasi energi panas. Minyak yang bersuhu tinggi dihasilkan dari pemanas atau penukar panas biasa dan kemudian dipindahkan ke peralatan lain melalui pipa berinsulasi untuk menjaga suhu tinggi tersebut. 

Tim peneliti menggunakan metode elemen hingga dalam perhitungan termal dengan dinamika fluida komputasi untuk mensimulasikan kehilangan energi panas akibat kerusakan material insulasi. Hasil perhitungan teoritis digunakan untuk menentukan ketebalan insulasi pipa yang optimal guna mempertahankan suhu fluida panas. 

Melalui analisis dinamika fluida komputasi, tim berhasil menunjukkan bahwa terdapat penurunan temperatur yang signifikan jika material insulasi mengalami kerusakan. Penurunan temperatur seperti ini akan memerlukan peningkatan fire heater duty, yang berarti biaya tambahan yang harus dikeluarkan perusahaan untuk menjaga suhu yang dibutuhkan dalam setiap proses kilang minyak. 

Pentingnya menjaga konservasi energi panas dalam sistem perpipaan proses kilang membuat peran insulasi pipa sangat penting. Kerusakan pada insulasi seperti spalling dan penurunan kemampuan isolasi dapat mengakibatkan kehilangan energi panas yang signifikan dan peningkatan biaya operasional. 

"Dengan pencapaian ini, PT KPI Unit Dumai terus menunjukkan komitmen dalam meningkatkan efisiensi dan keberlanjutan operasional kilang minyak. Semangat berinovasi ini diharapkan dapat memberikan manfaat dalam upaya mewujudkan masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan," pungkasnya. 

Pada penyelenggaran 1st Indonesia Knowledge Management Summit tahun ini, terdapat 10 orang juri yang melakukan penilaian yang berasal dari kementrian dan praktisi termasuk akademisi berbagai institusi perguruan tinggi. IKMS yang pertama kali diadakan ini menjadi momentum yang sangat penting bagi tumbuhnya sinergi berbagai pengetahuan dan inovasi antara dunia usaha, dunia pendidikan dan masyarakat.


 Editor : Dedi Saputra

[Ikuti PantauNews.co.id Melalui Sosial Media]


PantauNews.co.id

Tulis Komentar


Berita Lainnya

Man Boww : Menyulap Barang Bekas Menjadi Sepeda Rakit Dayung.

Camat Pakuhaji Lakukan Peletakan Batu Pertama Kegiatan Bedah Rumah Warga

Larshen Yunus Minta Jangan Karakter Ala 'Irjen Sambo' Masih Dipertontonkan

Anggota DPR RI Bersama Disporapar Kendal Gelar Seminar Kepariwisataan

Warga Sukanegara Minta Perhatian Dari Pemerintah Desa

Ketum IPPMI M Rafik Apresiasi Kinerja Kanwilkumham Sumbar

Ketua ORSOS SMPS: Fakir Miskin dan Orang Terlantar Menjadi Atensi Kita Bersama

Shopee Bagikan 4 Tips Meningkatkan Self Love Untuk Hidup yang Lebih Bahagia

Tanggapi Virus Corona, Dinkes Dumai Gandeng Unit Kerja Lintas Sektor

Kompol Alex: Guna Wujudkan Pengamanan Pilkada Tahun 2020 Aman, Damai dan Kondusif

Kesuraman dibalik indahnya Taman Bukit Gelanggang Kota Dumai

Opening Perdana, Sabana Fried Chicken Dumai Ajak Pelanggan 'Cicip' Gratis

Terkini +INDEKS

Mandek Dua Tahun, FAP-Tekal Bongkar Dugaan Penghambatan Hukum Kasus Tenaga Kerja

27 Januari 2026
Polres Dumai Dorong Ketahanan Pangan, Panen Raya Jagung Pipil Jadi Sarana Edukasi Masyarakat
27 Januari 2026
Polres Rohil Ungkap Jaringan Narkotika Internasional, Amankan 3,98 Kg Sabu, Ribuan Ekstasi dan Happy Five
26 Januari 2026
Perkuat Sinergi Polri dan Komunitas Pelari, Polres Rohil Gelar Green Policing Running Club,
25 Januari 2026
Polres Dumai Laksanakan Pengamanan Konser Kemanusiaan untuk Sumatera dan Palestina di Kota Dumai.
24 Januari 2026
Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan
21 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi Pers dan BUMN, Jalin Kolaborasi Strategis dengan Pelindo Regional I
21 Januari 2026
Polres Rohil Gelar Sosialisasi dan Penandatanganan Fakta Integritas Pagu Anggaran 2026
21 Januari 2026
Polres Rohil Laksanakan Giat Analisa dan Evaluasi Bhabinkamtibmas Serta Arahan
20 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi dengan Imigrasi, Dorong Transparansi dan Pelayanan Publik Berkualitas
19 Januari 2026

Terpopuler +INDEKS

Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan

Dibaca : 1257 Kali
Polsek Bukit Kapur Bongkar Aksi Pencurian Kabel PJU di Akses Gerbang Tol Dumai, Sejumlah Pelaku Diburu
Dibaca : 264 Kali
Persatuan Baraya Sunda Tampilkan Tarian Memukau di Penutupan Dufest Idaman 2025
Dibaca : 393 Kali
Warga NU Pelalawan Dan Masyarakat Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Bencana Alam Sumatera
Dibaca : 316 Kali
PWMOI Dumai: DUFEST 2025 Bukan Sekadar Festival, Tapi Penggerak Ekonomi Rakyat
Dibaca : 264 Kali
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
PantauNews.co.id ©2020 | All Right Reserved