Ternyata Wako Subulussalam Telah Melaporkan Harta Kekayaannya ke LHKPN
SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Wakil Walikota (Wawako) Subulussalam, Drs Salmaza MAP mengaku telah melaporkan harta kekayaannya, ke Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
Hal tersebut, disampaikan Wakil Walikota Subulussalam ini, dikarenakan Sebelumnya sempat di beritakan media ini, bahwa Wakil dan Walikota Subulussalam Belum Melaporkan Harta Kekayaannya ke LHKPN Tahun 2022.
Sebelumnya, dikutib dari laman resmi web LHKPN, Kamis, (6/4/23), hanya di Tahun 2022/Periodik Tahun 2021, yang terlihat. Disitu, tercatat harta kekayaannya Wakil Walikota Subulussalam ini, sebesar Rp. 2.128.493.019 (Dua Miliar Seratus Dua Puluh Delapan Juta Empat Ratus Sembilan Puluh Tiga Ribu Sembilan Belas Rupiah).
Sementara, hutang Wakil Walikota ini tercatat sebesar Rp. 38.987.262 (Tiga Puluh Delapan Juta Sembilan Ratus Delapan Puluh Tujuh Ribu Dua Ratus Enam Puluh Dua Rupiah),
"Kami telah melaporkan harta kekayaan kami, ini bukti tanda Terima dari LHKPN secara resmi, dan sudah dinyatakan berhasil," sampai, Wakil Walikota Subulussalam, sembari menunjukan screenshot tanda laporannya, ke e-LHKPN KPK, Jumat, (7/04/23), via WhatsApp, kepada awak media ini.
Namun, Wakil Walikota Subulussalam itu tidak menyertakan jumlah harta kekayaan yang dilaporkannya ke LHKPN. (Juliadi)


Berita Lainnya
Peduli Terhadap Yusniati, KNPI Bersama Masyarakat Subulussalam Serahkan Hasil Penggalangan Dana
Jalin Silaturahmi, Ketua DPD II Golkar Bireuen Kunjungi DPC PPP Bireuen
Syukuran Peusijuk Jalan dan Doa Bersama Masyarakat Kemukiman Buloh Seuma
MTQ Propinsi Jambi di Tanjung Jabung Barat Diundur Akhir Tahun
Dinilai Kurang Tanggap dengan Keadaan Yusniati, AMPeS Kecewa Sikap Walikota
Muspika dan Warga Simpang Kiri Adakan Gotong Royong
Berbagi Kepada Sesama, Ustadz Pawira: Salah Satu Manfaat Sedekah Terhindar Dari Musibah
Sekjen DPP Partai Demokrat Tiba Di Aceh
Bupati Bireun H Muzakkar A Gani Positif Covid-19
DPMPTSP Lubuklinggau Tidak Segan-segan Segel dan Tutup Bagi yang Masih 'Membandel'
KNPI Salurkan Bantuan Kepada Korban Terdampak Kebakaran di Kota Subulussalam
Wow! Judi Togel Kian Semarak di Kota Subulussalam