Anggota Komisi IV DPRD Diminta Perjuangkan Aspirasi Guru-Guru PAUD
TANGERANG, PANTAUNEWS.CO.ID - Pengurus Lembaga Pemerhati Pendidikan Kota Tangerang mendatangi ruang fraksi PKB untuk untuk menyampaikan aspirasi kepada Tasril Jamal anggota Komisi IV DPRD Kota Tangerang terkait pentingnya kesetaraan insentif Guru - guru PAUD dan alat peraga pendidikan sebagai penunjang yang bisa membantu meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini. Selasa (16/8/2022)
" InsysAlloh kami akan kami dorong dan akan kami sampaikan dalam sidang nanti, karena memang itu sudah kewajiban kami menampung, menerima dan menindaklanjuti asfirasi masyarakat, mudah mudahan asfirasi yang disampaikan oleh pengurus Lembaga Pemerhati Pendidikan didengar dan disepakati oleh anggota dewan yang lainnya
Sayapun sudah menghubungi Kabid PAUD Dinas Pendidikan Kota Tangerang dan ternyata memang benar, bahwa insentif Guru - guru PAUD tidak setara, hanya Rp 350.000 / Bulan itupun juga kalau Rombel nya mencapai target di tambah mahalnya alat peraga Pendidikan ( Ape) sebagai penunjang yang bisa membantu meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini " Tutur Tasri Jamal
Asep Wawan Wibawan, Ketua Lembaga Pemerhati Pendidikan menyampaikan bahwa kenapa dirinya menyampaikan aspirasi kepada Tasril Jamal dari komisi IV DPRD Kota Tangerang, karena selain beliau ada di Badan Anggaran beliau adalah salah satu sosok anggota dewan yang responsif, proaktif dan aspiratif
" Tidak hanya PAUD yang harus diperhatikan. namun Taman Kanak - Kanak Al - Quran ( TKQ ) harus diperhatikan. Apalagi TKQ sepengetahuan saya , sampai saat ini luput dari perhatian pemerintah daerah Kota Tangerang
Saya, selalu menyampaikan aspirasi kepada Pak Tasril Jamal, Karena menurut pandangan kami beliau adalah salah sosok anggota dewan yang responsif, proaktif dan aspiratif
Kami tidak tidak meminta anggaran pribadi anggota dewan, yang kami harapkan adalah sampai sejauh mana keberanian dan perjuangan anggota dewan dalam mendorong asfirasi masyarakat," Tutup Asep. (*)


Berita Lainnya
IKMR Dumai Salurkan Sumbangan Gempa Pasaman, Firman : Semoga Menjadi
Apical Group Respon Positif Kehadiran PJS Riau, Martin: Mari Kita Bangun Sinergitas
Keadilan di Kota Tangerang Masih Tegak Lurus
Puluhan Pedagang Pasar Induk Jatiuwung Kota Tangerang Mengadu Ke DPRD
Prihatin Kondisi Dampak Pandemi, Nita Ariani Ringankan Beban Masyarakat Hadapi Bulan Suci Ramadhan
Berikan Himbauan Tidak Mudik, Forkopimda Pekanbaru Kontrol Posko PSBB & Pospam Ops Ketupat
Dewan Pengawas LPPKI DKI Jakarta Terima Audiensi Pengurus
FORMASI RIAU Minta Kepada Kejati Desak Pemkab Tuntaskan Pembangunan yang Mangkrak
Sekda Matim: Bantuan Ternak Sapi dari Pemda Harap Dikembangkan
Akses DPRD Pekanbaru Tertutup Gara-gara Dua Anggota Dewan Terkonfirmasi Positif COVID-19
Mata Uang Rp15.000 per USD, Luhut Akui Kondisi Rupiah Sangat Berat
Datangi Kantor Lurah, Peserta Manfaat Minta Diganti Pendamping PKH serta Usut Tindakannya yang Arogan