Proyek Tanpa Plang Nama, Dinas PUPR Dumai Berikan Tanggapan
DUMAI, PANTAUNEWS.CO.ID - Terkait dengan pekerjaan proyek pembangunan drainase tanpa plang nama di RT 06 Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Bukit Kapur, Kota Dumai, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Dumai berikan tanggapan, Senin (22/11/21).
Melalui Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Riau Satrya Alamsyah mengatakan bahwa keterlambatan memasang plang papan nama ini disebabkan karena kondisi hujan oleh pihak rekanan kontraktor.
“Terlambat saja rekanan memasangnya karena hujan dan tidak ada indikasi kami untuk tidak transparan,” ungkap Kabid CK DPUPR Dumai yang akrab disapa Rio kepada awak redaksi.
Informasi terangkum, Senin (22/11/2021), pihak Dinas PUPR Dumai telah menyerahkan plang papan proyek kepada pihak rekanan.Diketahui, pekerjaan proyek yang sudah berjalan hampir 5 (lima) hari ini baru akan terpasang papan nama.
“Sampai hari ini, belum ada kelihatan papan proyek tersebut. Sebagai warga, saya sangat berharap pemerintah transparan dan karena kami jauh dari pusat perhatian, makanya jangan seenaknya saja,” ungkap Rusli, warga RT 06 Kelurahan Kampung Baru.
Ditambahkan Rusli, ia sangat bersyukur dengan adanya pembangunan diwilayahnya dan tidak ada sedikitpun melakukan upaya penolakan. Kelurahan Kampung Baru yang berada jauh dari pusat perhatian masyarakat kota, wajar adanya dugaan minimnya sosial kontrol.
“Kemari kita binggung aja, katanya proyek Dana Kelurahan sudah selesai, kok tiba-tiba ada masuk proyek baru. Wajar saya pertanyakan, karena pada intinya apapun pembangunan yang bersumber uang negara atau daerah wajib kita awasi bersama,” tukas Rusli. (Aan Heru Saputra)


Berita Lainnya
Babinsa Bersama Security Lakukan Pengecekan Pipa Minyak PT Pertamina
Ketua YBN Indra Ramos SHI: Kasus yang Menjerat Kades Teluk Aur Harus Dijadikan Pelajaran
Diduga Ingkar Bayar Invoice Minyak POME, PT SJIO Digugat PT Lux ke Pengadilan
Program Bupati Rohil Penyediaan Internet Murah, 50 Rumah Warga Telah Selesai Terpasang
Riau Bakal Diguyur Hujan, BMKG Ingatkan Masyarakat Tetap Waspada
Jual Tulang Harimau Warga Inhu Dibekuk Polisi
Lurah Pematangreba Bersama Bhabinkamtibmas Bedah Rumah Janda Tuna Wicara
Polda Riau Gelar Sholat Idul Adha 1443 H Bersama Masyarakat, 207 Hewan Qurban Didistribusikan
Gajah Menyusui di Area HPK Ditemukan Mati
Besok, Pendaftaran Asesmen JPT Pratama Pemprov Riau Dibuka
Aksi Solidaritas GRIB JAYA, Wujud Kepedulian untuk Korban Kebakaran Dumai
Farawell And Wellcome Parade Digelar, Polda Riau Miliki Pimpinan Baru