Tahun 2020 Kembali PT SDS Menguncurkan Dana CSR ,Semenisasi Jalan Sukajadi
Dumai, PantauNews.co.id - Setelah melakukan semenisasi di Jalan Pelajar, Kel. Lubuk Gaung sepanjang 300 meter pada bulan November 2019. Pada tahun ini, 2020 kembali PT SDS menguncurkan dana CSR dalam rangka semenisasi jalan Sukajadi, RT 05 Kel Lubuk Gaung Kecamatan Sungai Sembilan sepanjang 170 M x 4 M ,yang menelan biaya sebesar Rp 230.120000 .
Pekerjaan pembangunan jalan ini di kerjakan oleh CV. Roy & Sarah dengan melibatkan langsung warga setempat dalam pelaksanaan pekerjaan ini. Dengan demikian warga juga terbantu dari pekerjaan ini dan akhirnya jalan ini juga untuk kepentingan mereka sendiri. Lama pekerjaan ditargetkan selama 60 hari dan saat ini progress yang sudah dicapai 95 persen.
Tentunya warga sangat berterima kasih dengan semenisasi jalan ini.Apalagi saat musim hujan jalan licin dan becek, pada musim kemarau jalan jadi berdebu. Jalan ini umumnya digunakan menuju tempat kediaman, ke kebon, pasar, sekolah. Keberadaan jalan ini sangat membantu aktivitas masyarakat sehari hari.
Pada kesempatan lain ketua RT 05 Bpk.Rusli atas nama warga dan secara pribadi menyampaikan terima kasih sebesar besarnya kepada PT SDS yang sudah melakukan semenisasi jalan yang menjadi akses utama bagi warga RT 05. Terlepas dari itu warga juga dilibatkan dalam kegiatan CSR lain seperti program bergulir ternak kambing, pelatihan buat kue, pelatihan menanam cabe, rehabilitasi mushola dll. Bpk. Rusli berharap supaya hubungan harmonis ini tetap terjalin dan bertambah baik kedepannya.
Sementara itu mewakili management humas PT SDS (Apical), Kamero Bangun berharap semua kegiatan CSR PT SDS tepat sasaran berguna bagi usaha peningkatan perekonomian,kesehatan dan kebahagiaan warga setempat. Kehadiran perusahaan di sekitar warga betul betul memberi dampak positif. Perusahaan juga berharap adanya dukungan dari warga untuk kelancaran bisnis perusahaan, hingga perusahaan juga pada akhirnya dapat berbuat lebih baik. Semoga hubungan harmonis antara perusahaan dan warga dapat terjaga baik.(***)


Berita Lainnya
Lakukan Patroli di Beberapa Lokasi Dugaan Aktivitas Ilegal Logging dan Mafia BBM, Polsek Kampar Kiri Lakukan Pengecekan
Acara Sosialisasi Dan Pembekalan Parkir Tepi Jalan Umum Kota Dumai
Acara halal bi halal bersama Hendry Munief,MBA
Group Hadroh Al Jariyah Pangkalan Kerinci Taja Penggalangan Dana Peduli Palestina.
Rumah Pangkas Kita Binaan Apical , Kini Ramai Dikunjungi Pelanggan
Kepala BNPB Apresiasi IDI Riau
Putus Kontrak, Hotel Aryaduta Bakal Dikelola BUMD Pemprov Riau
Pantau Titik Rawan Karhutla, Babinsa Bangsal Aceh Lakukan Patroli Rutin
Managemen PT MCM Diduga Menolak Perundingan Bipartit yang Diajukan Pekerja
Was Ops Polda Riau Lakukan Pemeriksaan di Polres Dumai,Ada Apa..
Komisi III DPRD Inhu Akan Turun ke Desa Rimpian
Ribuan Warga Dumai Timur Padati Kampanye Paisal-Sugiyarto