• Home
  • Opini
  • Riau
    • Meranti
    • Kuansing
    • Inhil
    • Inhu
    • Rohil
    • Rohul
    • Dumai
    • Bengkalis
    • Siak
    • Pelalawan
    • Kampar
    • Pekanbaru
  • Olahraga
  • Nasional
  • Politik
  • Edukasi
  • Ekonomi
  • Otomotif
  • Sumatera
  • Hukrim
  • More
    • Kesehatan
    • Internasional
    • Video
    • News
    • Pilihan Editor
    • Terpopuler
    • Galeri
    • Indeks
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
Masukkan Kata Kunci atau ESC Untuk Keluar
  • #Pilihan
  • #Terpopuler
  • #Advertorial
  • #Galeri
  • Indeks
PILIHAN
SMKN 2 Dumai Tegaskan Tidak Menolak Program MBG, Penyaluran Dilanjutkan Usai Libur Sekolah
07 Januari 2026
20 Warga Kurang Mampu Rutin Terima Sembako Dari Tim GJB Pemuda Sintong
03 Januari 2026
DPRD Dumai Matangkan Regulasi Kepariwisataan, Dorong Kontribusi Pariwisata untuk PAD
29 Juli 2025
MK Tolak Gugatan, Paisal-Sugiyarto Siap Dilantik Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai
04 Februari 2025
Polres Dumai Tutup Tahun 2024 dengan Deretan Prestasi dan Komitmen untuk Keamanan Kota
31 Desember 2024

  • Home
  • Ekonomi

Wilmar Peduli Covid-19 GM: Membantu Perekonomian Terdampak Pandemi

PantauNews

Selasa, 21 April 2020 07:56:00 WIB
Cetak


Dumai (PantauNews.co.id) - Menanggulangi dampak ekonomi sosial yang diakibatkan oleh virus corona atau Covid-19, Wilmar Dumai - Pelintung menyalurkan bantuan sembako kepada warga Kecamatan Medang Kampai dan Dumai Timur.

Bantuan diberikan dengan paket berisi beras 5 Kg, Gula pasir 2 Kg, Tepung terigu 2 Kg, Minyak Goreng Kemasan 2 Liter, Susu 2 Kaleng diserahkan ke 1326 Kepala Keluarga (KK).

Secara simbolis bantuan sosial yang diberikan berupa paket sembako untuk Kelurahan Mundam sebanyak 117 KK, Kelurahan Teluk Makmur 148 KK, Kelurahan Guntung 81 KK, Kelurahan Pelintung 486 KK dan 494 KK Kelurahan Buluh Kasap.

General Manager (GM) Wilmar Dumai-Pelintung Rahmadsyah mengatakan, pemberian paket sembako ini juga menolong perekonomian dampak pendemi Covid 19 di Kota Dumai.

"Kami membantu sembako karena perekonomian warga menurun akibat dari pendemi Covid 19. Kami fokuskan bantuan untuk warga daerah operasional," jelas Rahmad, Selasa (21/04/2020).

Sementara itu, Walikota Dumai Zulkifli AS mengucapkan terima kasih kepada Wilmar Dumai, yang telah ikut berperan dalam menggalang bantuan untuk masyarakat adat yang ada di Dumai.

‎"‎Ini bukan hanya ‎masalah pemerintah, namun masalah kita semua, untuk itulah Covid-19 ini harus diselesaikan oleh kita semua dan seluruh elemen masyarakat," imbuhnya.

Dirinya juga meminta kepada perusahaan yang ada di kota Dumai, untuk ikut berpartisipasi dalam penanganan Covid-19. Ini merupakan salah satu bentuk kehadiran perusahaan di daerah kita, khususnya dalam hal meringankan beban bagi warga terdampak pandemi Covid-19.

"Saya juga meminta kepada masyarakat untuk mengikuti himbauan pemerintah dan ikuti protokol kesehatan yang ada. Terutama, jaga jarak dengan menerapkan phisycal distansing, terus menggunakan masker dan sesering mungkin cuci tangan pakai sabun dengan menggunakan air mengalir, terapkan pola hidup bersih dan sehat," tambah Walikota Dumai.

Sementara itu, Wilmar mendistribusikan bantuan lebih dari 13 provinsi. Melalui program Wilmar Peduli, akan mendistribusikan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) ke lebih dari 13 provinsi di Indonesia. Wilayah pendistribusian berada di sekitar daerah operasional perusahaan.

Head of Corporate Affairs Wilmar Johannes mengatakan, pihaknya akan mendistribusikan bantuan secara serentak pada bulan April dan Mei 2020 di sekitar wilayah operasi perusahaan, seperti di Sumatera Utara, Riau, Batam, Sumatera Barat, Jambi, Bengkulu, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Sulawesi Utara, dan sejumlah daerah lainnya.

“Bantuan dapat diperluas ke wilayah lain jika dibutuhkan dan saat ini pihak Wilmar sedang melakukan pembicaraan dengan beberapa pemerintah daerah terkait rencana pendistribusiannya. Kami akan terus mengikuti perkembangan dampak Covid-19,” kata Johannes melalui keterangan resmi.

Total nilai bantuan digunakan untuk pengadaan alat pelindung diri (APD) senilai lebih dari Rp 2,5 miliar, berupa masker, hand sanitizer, pembersih lantai, sabun cuci tangan, sabun mandi, pakaian APD, kacamata safety, thermometer, alat semprot, cairan disinfektan, wastafel, dan lain-lain.
Sedangkan total nilai bantuan untuk sembako lebih dari Rp 10 miliar.

Paket bantuan sembako tersebut masing-masing berupa beras 5 kg, minyak goreng Sania/Fortune 2 liter, gula 2 kg, tepung 2 kg, dan Susu 2 Kaleng. Bantuan tersebut ditargetkan akan diserahkan kepada sekitar 20,979 kepala keluarga.

“Rencananya, kegiatan pemberian sembako akan dilaksanakan dua kali, yakni bulan April dan Mei 2020, ” kata Johannes.

Sebelumnya, Country Head Wilmar Indonesia, Darwin telah berkomitmen mengalokasikan dana USD 1 juta untuk pengadaan sembako dan APD guna meringakan dampak Covid-19. (***)

Editor:Dedi Saputra


[Ikuti PantauNews.co.id Melalui Sosial Media]


PantauNews.co.id

Tulis Komentar


Berita Lainnya

Rokan Hilir Peringkat 3 MTQ ke 43 Provinsi Riau, dan Kembali Raih Juara 1 Pawai Ta'aruf Berturut-turut

Begini Perspektif Exchange & Komunitas Menghadapi HALVING DAY Dan ALTCOIN SEASON

Kabupaten Rohil Kembali Mendapat Kunjungan Dari Tim Penilai Adipura Kementerian LHK

Pedagang Asongan Diusir, Ismunandar Menjawab dengan Kepedulian dan Aksi Nyata

Apical Fasilitasi Perbaikan Jembatan dan Jalan di Kelurahan Lubuk Gaung, Riau

Pelindo: Sukses Menjadi Tuan Rumah Bazar Terbaik 2023 untuk UMKM Indonesia

Danamon Privilege Appreciation Series, Pegang Kendali Kesejahteraan Keluarga Dalam Merencanakan Tahun Macan Air

PT PAA Dumai Salurkan Paket Sembako, Fahd Novian: Wujud Kepedulian Perusahaan membantu Masyarakat

Meranti Bisa Menjadi Poros Ekonomi Maritim Wilayah Timur Sumatera

Shopee Luncurkan Program Dukungan Pemulihan Ekonomi Nasional

Shopee Berbagi Tips Memilih Alas Kaki Fungsional dan Trendi

Masuki New Normal tergantung Kesiapan Indonesia

Terkini +INDEKS

Mandek Dua Tahun, FAP-Tekal Bongkar Dugaan Penghambatan Hukum Kasus Tenaga Kerja

27 Januari 2026
Polres Dumai Dorong Ketahanan Pangan, Panen Raya Jagung Pipil Jadi Sarana Edukasi Masyarakat
27 Januari 2026
Polres Rohil Ungkap Jaringan Narkotika Internasional, Amankan 3,98 Kg Sabu, Ribuan Ekstasi dan Happy Five
26 Januari 2026
Perkuat Sinergi Polri dan Komunitas Pelari, Polres Rohil Gelar Green Policing Running Club,
25 Januari 2026
Polres Dumai Laksanakan Pengamanan Konser Kemanusiaan untuk Sumatera dan Palestina di Kota Dumai.
24 Januari 2026
Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan
21 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi Pers dan BUMN, Jalin Kolaborasi Strategis dengan Pelindo Regional I
21 Januari 2026
Polres Rohil Gelar Sosialisasi dan Penandatanganan Fakta Integritas Pagu Anggaran 2026
21 Januari 2026
Polres Rohil Laksanakan Giat Analisa dan Evaluasi Bhabinkamtibmas Serta Arahan
20 Januari 2026
PWMOI Dumai Perkuat Sinergi dengan Imigrasi, Dorong Transparansi dan Pelayanan Publik Berkualitas
19 Januari 2026

Terpopuler +INDEKS

Pengamat Pendidikan Riau Nilai Pembangunan Gedung SMKN 2 Pinggir Sesuai Perencanaan

Dibaca : 1257 Kali
Polsek Bukit Kapur Bongkar Aksi Pencurian Kabel PJU di Akses Gerbang Tol Dumai, Sejumlah Pelaku Diburu
Dibaca : 266 Kali
Persatuan Baraya Sunda Tampilkan Tarian Memukau di Penutupan Dufest Idaman 2025
Dibaca : 393 Kali
Warga NU Pelalawan Dan Masyarakat Aceh Gelar Doa Bersama Untuk Korban Bencana Alam Sumatera
Dibaca : 316 Kali
PWMOI Dumai: DUFEST 2025 Bukan Sekadar Festival, Tapi Penggerak Ekonomi Rakyat
Dibaca : 264 Kali
Ikuti kami di:
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Kontak Kami
PantauNews.co.id ©2020 | All Right Reserved