PILIHAN
Erick Thohir Mencopot Elvyn G Masassya dari Dirut Pelindo ll
Jakarta (PantauNews.co.id) - Kementerian BUMN merombak jajaran direksi PT Pelindo II (Persero). Dalam perombakan ini, kementerian di bawah Menteri BUMN Erick Thohir mencopot Elvyn G Masassya sebagai Direktur Utama dan menunjuk Arif Suhartono sebagai penggantinya
Dalam keterangan perusahaan, Senin (2/3/2020), Pelindo II memiliki 4 direksi baru. Penunjukan 4 direksi itu melalui Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara Selaku Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pelabuhan Indonesia II, dengan Nomor SK-69/MBU/03/2020 tentang Pemberhentian, Perubahan Nomenklatur Jabatan, Pengalihan Tugas, dan Pengangkatan Anggota-anggota Direksi Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) tertanggal 2 Maret 2020.
Adapun empat direksi yang diangkat yakni, Rima Novianti sebagai Direktur Komersial, Muarip sebagai Direktur Operasi, Yon Irawan sebagai Direktur Keuangan, dan Ihsanuddin Usman sebagai Direktur SDM dan Umum
Dalam surat yang sama, diberhentikan dengan hormat Elvyn G Masassya sebagai Direktur Utama, Prasetyadi sebagai Direktur Operasi, Widyaka Nusapati sebagai Direktur Keuangan, dan Rizal Ariansyah sebagai Direktur SDM.
"Arif Suhartono yang semula menjabat Direktur Komersial dipercaya menduduki posisi Direktur Utama," bunyi keterangan resmi perusahaan.
Berikut susunan lengkap direksi Pelindo II:
Direktur Utama: Arif Suhartono
Wakil Direktur Utama: Hambra
Direktur Komersial: Rima Novianti
Direktur Teknik: Dani Rusli Utama
Direktur Operasi: Muarip
Direktur Keuangan: Yon Irawan
Direktur SDM dan Umum: Ihsanuddin Usman
Direktur Transformasi dan Pengembangan Bisnis: Ogi Rulino
Sumber:Detik.com



Berita Lainnya
Begini Serunya Hunting Foto Gerhana Matahari di Siak Bareng PFI Pekanbaru
7 Warga di Meranti Ini Didatangi Polisi, Apa Pasal?
Ada Oknum Bidan Bugil, Apa Sih Aplikasi Boom Live?
Serbuan Vaksin Kogabwilhan I Dapat Apresiasi Gubernur Kepri
Genap 1 Tahun, Komunitas FIP Miliki Program 'Sebar Sapa'
Rafki Dapunta: Terima Kasih Kawan-kawan dan Kader PP yang Tanpa Lelah dan Bahkan Siang Malam 'Betunggus Lumus'
5 Serdik Sespimmen Angkatan Ke-61 Gelar Donor Darah di PMI Bandung
Ketua P2B: Saya Harap Jangan Ada Upaya Pemaksaan ke Pedagang
Lampu PJU Dicopot, DPRD Ingatkan Dishub Lakukan Sosialisasi
Eksekusi Lahan Konsesi Di Dumai Berakhir Ricuh
Pihak SMAN Binsus Dumai Pulangkan Siswa, Orangtua Lapor DPPPA
Relawan dan Simpatisan Gus Muhaimin Siap Ramaikan Konser Kebangsaan