Berhasil Terapkan Budaya K3, PT KPI RU Dumai Raih 2 Penghargaan di Ajang WISCA 2023
PANTAUNEWS.CO.ID, DUMAI – PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Refinery Unit (RU) Dumai mendapatkan penghargaan dari World Safety Organization Indonesia Safety Culture Award (WISCA) 2023, karena telah menerapkan budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dengan baik dan comply terhadap peraturan yang berlaku.
Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang diwakilkan oleh Danny Satria Prawijaya selaku Section Head Safety RU II Dumai, pada Senin, 27 Februari 2023 di Hotel Bidakara – Jakarta.
WISCA sendiri merupakan penghargaan yang diberikan oleh World Safety Organization (WSO) kepada perusahaan-perusahaan yang telah berbudaya K3, dengan beberapa parameter penilaian, yakni perusahaan telah menjalankan program budaya K3, mengukur level budaya K3, membangun komitmen manajemen dan pekerja, serta mengimplementasikan Sistem Manajemen K3.
WISCA kali ini diikuti lebih kurang 80 perusahaan yang tergabung di dalam WISCA 2023. Adapun program WISCA ini bukanlah lomba atau audit, melainkan bentuk apresiasi bagi perusahaan yang sudah menjalankan budaya K3.
Dijelaskan bahwa membangun budaya keselamatan atau safety culture ini merupakan pondasi dalam membangun K3 yang andal yang pada ujungnya diharapkan dapat menekan angka kecelakaan kerja.
General Manager RU II, Didik Subagyo, menjelaskan bahwa pihaknya berhasil meraih 2 (dua) kategori penghargaan pada ajang tahunan tersebut.
"Ada dua penghargaan yang diterima KPI RU Dumai pada WISCA 2023 yaitu Level Gold (Proactive) untuk Safety Culture Perusahaan serta Concerned OSH Oil & Gas," ungkapnya.
Dijelaskan pula bahwa selama ini PT KPI RU Dumai telah menerapkan banyak program terkait K3, seperti Grand Safety Talk, Tool Box Meeting, Mindset and Culture Day, dan lain sebagainya. PT KPI RU Dumai juga terus menerapkan Corporate Life Saving Rules (CLSR) dan HSSE Golden Rules dalam setiap kegiatan.
"Selamat atas pencapaian ini. Semoga penghargaan yang diraih menjadi penyemangat bagi kita untuk terus menerapkan budaya safety di lingkungan kerja, sehingga tercipta lingkungan kerja yang aman dan nyaman," tutup Didik Subagyo.


Berita Lainnya
Sambut HUT Rohil ke-26, Dinas PUTR Lakukan Pemeliharaan 13 Jembatan dan Box Culvert di Kecamatan Bangko.
Syafrizal Rahim: Ini Merupakan untuk Kesejahteraan Anak Kemenakan Kita Nanti
Miliki Blok Rokan, Permigastara Sebut Training Center Migas Layak Ada di Riau
Di Hari Ke 2 Tim Penilai Adipura Kementerian LHK Kunjungi Pasar Hingga Komplek Guru
Rohil Kaya Sawit, Migas, dan Pangan, Tapi Infrastruktur Masih Tertinggal: Ini Komitmen Pemerintah!
Mengenalkan Pekerja dan Keluarga Dengan Alam, PT KPI RU Dumai Gelar Wild Animal Exhibition & Rally Photo Patra Seroja
Indodax Resmi Membuka Kantor Baru Di Pondok Indah, Menjadi Landasan Inovasi Dan Edukasi Kripto Di Indonesia
Shopee Beri Inspirasi Zona Khusus Pria Lewat Bro Code Vol. 4
PT. BLJ Bengkalis Sabet Gelar Top 5 Sektor Aneka Usaha BUMD Award 2025
Tak Hanya Janji, Bupati Rohil H Bistamam Turun Langsung ke Bagan Batu Pastikan Arah Pembangunan Yang Merata dan Berkelanjutan
Tim Pemenangan Calon Ketua DKD Rohil Minta Panpel Netral dan tidak Menunda Musenda DKD Rohil
Andrew White Berbagi Inspirasi Self Healing Melalui Aktivitas Outdoor Bersama Shopee