Peringati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67
Satlantas Polres Dumai Gelar Olahraga Bersama dan Safety Riding
DUMAI, PANTAUNEWS.CO.ID - Satuan Lalu Lintas Polres Dumai menggelar Olahraga Bersama dan Safety Riding saat acara hari bebas kendaraan bermotor atau car free day (CFD) di Jalan H.R. Soebrantas, Minggu (18/09/2022).
Acara tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67 yang jatuh pada 22 September mendatang.
Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K melalui Wakapolres Dumai Kompol Josina Lambiombir, S.H, S.I.K didampingi Kasat Lantas Polres Dumau AKP Akira Ceria, S.I.K, M.M mengatakan, kegiatan ini bertujuan mengajak masyarakat untuk meningkatkan kualitas kedisiplinan berlalu lintas agar mengurangi tingkat pelanggaran lalu lintas.
“Kami selalu menyampaikan dan selalu mengajak jangan sampai hilang kepedulian kita terhadap sesama, dengan mengajak tertib berlalu lintas itu kita sudah menunjukan kepedulian itu sendiri,” ujar Wakapolres Dumai didampingi Kasat Lantas Polres Dumai.
Menurutnya, kegiatan tersebut sangat bermanfaat dan mengedukasi masyarakat pengguna jalan agar tertib berlalu lintas.
"Melalui berbagai kegiatan pembinaan dan penyuluhan berlalu lintas, diharapkan dapat meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunnya tingkat fatalitas korban kecelakaan," pungkasnya.
Pantauan dilapangan, kegiatan diisi dengan senam bersama, safety ridding, sosialiasi Aplikasi Si Talam Manis dan pembagian doorprize bagi peserta yang mengikuti kegiatan Car Free Day Satuan Lalu Lintas Polres Dumai.


Berita Lainnya
Jelang Ramadhan, Kelurahan Kampung Baru Laksanakan Goro
Event Kostum Mandarin Yang Digelar ZIREN M2000 di Live Tiktok Berjalan Sukses
Wagubri Minta Masyarakat Tak Takut Divaksin, Ini Alasannya
Wako Dumai: Tidak Ada Kompromi Terhadap Pelaku Pungli
2.223 Nakes dan Tokoh di Riau Ditunda Divaksinasi, 2.378 Orang Batal
Polda Riau Gelar Sholat Idul Adha 1443 H Bersama Masyarakat, 207 Hewan Qurban Didistribusikan
Patroli Jalan Kaki, Selain Berinteraksi Badan Jadi Sehat
Zul AS: Ini Momen Untuk Menjalin Kerjasama Yang Strategis
Perwako Isolasi OTG Sudah Berlaku, Camat Hingga RT Diminta Berperan
Sejumlah Perwira Polda Riau Dimutasi Kapolri, Salah Satunya Wakapolda
Pemerintah Kota Dumai Gelar Malam Resepsi Kenegaraan
Warga Sei Dawu Minta Pemda Tutup Usaha Galian C Jawe