Satu Unit Mobil Damkar Terparkir Rusak di Depan Bulog Kota Subulussalam
SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Beredar Vidio amatir berdurasikan 9 detik, di media sosial grup Facebook. Menunjukkan Satu unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar), milik BPBD kota Subulussalam yang terparkir rusak di depan Bulog. Belegen Mulia, Lae Oram, kecamatan Simpang Kiri, Kota Subulussalam, Aceh. Kamis, (2/12/21), sore.
Terekam dalam Vidio amatir dari seorang warga kota Subulussalam tersebut, mengatakan 'Khusak Motokh Kami We' (Rusak Mobil Kami We), sambil tertawa ringan.
"Saya tidak ingat jamnya, hanya saja pada saat ingin memadamkan api di kecamatan Sultan Daulat sore kemaren," ujar warga yang merekam Vidio tersebut, kepada media Pantaunews.co.id, Jumat, (3/12/21), via chat WhatsApp.
Disamping itu saat awak media ini mengkonfirmasi langsung Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Subulussalam via chat WhatsApp. Mengatakan dengan pendeknya.
"Mobil itu, dalam tahap perbaikan belum bisa di gunakan tetapi karna anggota ngak tahu dan terburu-buru, mobil bahwa dalam sedang tahap perbaikan. Mungkin itu yg bisa saya sampaikan," balasan Adita Karya,S.Hut.M,S kepala BPBD subulussalam, kepada media ini, Jumat, (3/12/21).
Sementara diketahui jumlah unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Kota Subulussalam, sebanyak 7 (Tujuh), unit 4 (Empat) unit di antaranya jenis cold diesel, dan 3 (Tiga) unit fuso.
Masih di hari yang sama Madin Cibro selaku Kabid Pemadam Kebakaran (Damkar) menambahkan. Personil Pemadam Kebakaran sangat membutuhkan Alat Pelindung Diri (APD), Pakaian Dinas Lapangan (PDL) personil Damkar.
Termasuk service mobil Damkar, lanjut Madin. Mengingat mobil tersebut sudah tua.
"Ada Sebanyak 3 (Tiga), unit mobil Fuso yang masih dari masa kabupaten Aceh Singkil, sangat penting sekali untuk di service,, termasuk mobil yang rusak kemaren di depan Bulog" ujar Madin.
"Saya sendiri driver mobil Damkar yang rusak di depan Bulog kemaren, kerusakannya tidak bisa masuk porseneling" cetusnya.
Melihat kurangnya APD Pemadam Kebakaran, Kota Subulussalam. sangat di harapkan sekali perhatian khusu dari pemko Subulussalam demi kelancaran dan kesiapan Damkar. (Juliadi)


Berita Lainnya
KNPI Subulussalam Berbagi Sembako dan Takjil
Zeki Bako Lolos Final Audition D'Academy Lima
SSB Putra Cerdikiawan Menang Dalam Pertandingan Persahabatan Sepakbola Di Aceh Singkil
Wako Subulussalam Berkantor di Kecamatan Longkib, Warga Harapkan Jalan Segera Diperbaiki
Peduli Yusniati, Artis Ibu Kota Subulussalam Bersama KNPI Serahkan Donasi Tanda Mekaum
Haji Uma: Jangan Jadikan Gangguan Sistem Layanan BSI sebagai Alasan untuk Mendegradasi Kekhususan Aceh
Desa Sigleng Hibahkan Tanah Untuk Pesantren Kepada Tgk Hafidh Fuddin Al Afza
MAN 1 Bireuen Gelar Bimtek Peningkatan Kapasitas Guru
Tuntutan PTUN Nur Ayis Pekan Depan di Putuskan
Subangun Minta Pemerintah Aceh Lindungi Petani Kelapa Sawit
Penerapan Larangan Mudik Lebaran di Sumbar, Ini Kata Kabid Humas
Tiga Pelaku Pengguna Sabu Ditangkap Satres Narkoba Subulussalam