Sukseskan SUMDARSIN, Sabtu Depan Polda Sumbar Buka Gerai Vaksinasi
PADANG, PANTAUNEWS.CO.ID - Demi mensukseskan dan membantu percepatan vaksinasi Covid-19 melalui Sumbar Sadar Vaksin (SUMDARSIN), Polda Sumbar akan membuka gerai vaksin pada waktu libur kerja, yaitu Sabtu mendatang.
"Polda Sumbar membuka gerai vaksin pada hari Sabtu tanggal 20 November 2021 yang berlokasi di Mapolda Sumbar," kata Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu Setianto, S.Ik, Selasa (16/11) di ruang kerjanya.
Kabid Humas menuturkan, dibukanya gerai vaksin Polda Sumbar, guna membantu mempercepat proses herd immunity bagi masyarakat, khususnya warga Kota Padang maupun masyarakat dari luar Kota Padang.
"Untuk warga masyarakat di Kota Padang atau sedang di Kota Padang yang belum sempat vaksin, bisa datang di Gerai Vaksin Polda Sumbar dengan membawa KTP atau KK," terangnya.
Ia berharap, agar masyarakat yang telah di vaksin untuk dapat mendukung vaksinasi ini dengan mengajak serta sanak saudara dan tetangga untuk mengikuti vaksinasi di Gerai manapun.
"Karena vaksin itu sehat dan halal, ayo kita ikut vaksin sebagai ikhtiar kita dalam pencegahan Covid-19," ajak Kombes Pol Satake Bayu.(*)


Berita Lainnya
Kembali, Kadisdikbud Subulussalam Adakan Pertemuan Seluruh Kepsek Di Sultan Daulat
Pemko Subulussalam Gelar Musrenbang Tingkat Kota
Kota Dengan Tingkat Deflasi Terendah, Bukittinggi Jadi Catatan Nasional
Peduli Sesama, Aipda Husni Tamrin Galang Dana Bantu Biaya Pengobatan Radhitya
HIMASUB-Aceh Barat Gelar Mubes di Kantor Camat Mereubo
Kurang dari 24 Jam, Pelaku Begal Handphone Berhasil Ditangkap Polsek Padang Utara
Haji Uma Ingatkan Pemerintah Aceh dan DPRA untuk Tidak Main-Main dengan JKA
Wow! Ogek Zal Modif Roda Dua Untuk Pengangkutan Hasil Panen Warga
Ditengah Pandemi Covid-19, Pemko Subulussalam Usulkan Empat Unit Mobil Dinas
Polda Sumbar Libatkan Ribuan Personel dalam Operasi Ketupat Singgalang
Kapolda Sumbar Apresiasi Capaian Vaksinasi di Kota Padang, Lewati Target Nasional
Dongkrak Perekonomian, Warga Gampong Padang Beurahan Bentuk Koperasi